Wow, Indonesia Punya Rapper 16 Tahun yang Bikin Dunia Kagum, Perkenalkan Brian “Rich Chigga” Imanuel!

“I don’t really know about the whole “foreign rappers get more buzz” thing because when I posted the music video, most people thought I was from California,” jelas Rich Chingga,

seperti dilansir dari hypetrak.com

Advertisement

Beda dengan aliran musik lainnya, hip-hop masih belum membumi di Indonesia. Bisa dibilang baru kalangan tertentu saja yang menikmatinya. Akses informasi terhadap musik hip-hop yang tentu tak semasif musik dangdut atau pop di Indonesia menjadi penyebabnya. Selain itu, karakter musiknya yang khas dan membutuhkan kepandaian khusus juga menjadi alasan kenapa rapper Indonesia nggak sebanyak penyanyi-penyanyi aliran musik melayu atau musik pop yang lebih bisa diterima kuping kita.

Meski begitu, tepat pada Februari 2016 kemarin muncul rapper muda berbakat yang mendunia asal Indonesia. Cowok bernama Brian Imanuel yang populer dengan nama Rich Chigga ini berhasil membuat dunia hip-hop dunia terkagum. Video musik Dat $tick miliknya telah mencapai angka hampir 10 juta viewers dalam waktu 5 bulan. Nggak hanya itu, muncul juga berbagai versi video dari para pengguna pengguna YouTube.

Rich Chigga pun disebut sebagai salah satu fenomena dunia maya oleh beberapa media asing seperti hypetrak.com  dan elitedaily.com . Seperti apa sih memang cowok yang bikin para rapper dunia ini menoleh? Daripada penasaran, langsung aja yuk simak!

Advertisement

Berawal dari kegemaran mengunggah video kocak pada laman Vine , Rich Chigga dikenal sebagai komedian

komedian vine nih

komedian vine nih via www.instagram.com

Sebelum tenar karena video musiknya, Rich Chigga lebih dahulu eksis di dunia maya seperti Vine. Menggunakan nama aslinya – Brian Imanuel, dia rajin mem-posting berbagai video kocak hingga laman Vine-nya berhasil meraih 60juta loops. Kemunculan Rich dengan video musiknya lewat YouTube pun bikin bingung, komedian atau musisi sih?

Hobinya mendengarkan musik hip-hop memunculkan idenya untuk membuat lagu Dat $tick bersama Ananta Vinnie (DJ AMBERVIN)

ini dia ananta vinnie, sang produser lagu dat $tick

ini dia ananta vinnie, sang produser lagu dat $tick via www.instagram.com

“Brian (Rich Chigga) actually came up with the idea for the beat — he showed me a few songs to reference. He put down all the rhythmic and melodic ideas while I did all the technical stuff like recording, mixing and mastering,” ungkap Ananta Vinnie, selaku produser lagu Dat $tick

seperti yang dilansir dari hypetrak.com  

Advertisement

Dalam wawancaranya bersama hypetrak.com , Rich Chigga mengatakan kalau hobi isengnya mendengarkan musik hip hop menjadi latar belakang kemunculan lagu Dat $tick. Cowok yang berusia 16 tahun ini mengajak Ananta Vinnie untuk memproduseri lagunya. Rich datang dan memberikan ide aransemen musik seperti apa yang diinginkan. Nggak ketinggalan beberapa lagu didengarkan secara bersama sebagai referensi mereka dalam memproduksi Dat $stick.

Lagu Dat $tick sendiri bercerita tentang korupsi dan kemiskinan. Berikut ini penggalan liriknya:

People be starving and people be killing for food with that crack and that spoon but these rich motha****** they stay eatin good droppin wage livin good/Orang-orang kelaparan dan saling membunuh demi makanan, kecanduan narkoba, tetapi bajingan-bajingan kaya ini hidup enak-enakan” – beritasatu.com

Video Dat $tick pun segera dibuat dan diunggah ke YouTube. Katanya nggak ada pikiran sama sekali bakal viral, apalagi sampai mendunia

nggak nyangka bakal viral katanya

nggak nyangka bakal viral katanya via www.shirtsy.net

Nggak berapa setelah lagunya selesai, proses pembuatan video Dat $stick pun dilakukan. Uniknya, Rich Chigga sendiri yang menyutradarai sekaligus mengedit videonya lho. Pembuatan videonya memakan waktu sekitar 2 minggu. Nggak heran banyak yang memuji bakat cowok satu ini. Dia juga nggak menyangka video musiknya bakal viral seperti sekarang. Toh yang dia lakukan hanya mengunggah ke YouTube dan di-share teman-temannya aja.

Para rapper dunia menoleh. Mereka nggak menyangka Rich Chigga dari Indonesia, soalnya bahasa Inggris Rich fasih banget

“I’ve never been to an international school. I actually learned English from watching YouTube videos and talking to myself, because I use to spend a lot of my time alone — that went on for about 4 years,” kata Rich,

seperti dilansir dari hypetrak.com

Menjadi perbincangan di dunia maya –terutama dalam kalangan penyuka musik hip hop tentu membuat para rapper dunia meliriknya. Beberapa di antaranya Ghostface Killah dan Desiigner yang memuji kreatifitas Rich Chigga dalam mengolah kata. Ghostface pun mengatakan kalau dia bakal menerima misalkan suatu saat diminta memproduseri dan me-remix lagu-lagu Rich.

Mereka juga nggak percaya kalau anak muda yang mengambil pendidikan homeschool ini berasal dari Indonesia. Karena logat dan pelafalan kata-kata yang diucapkan Rich Chigga saat bernyanyi dinilai sangat fasih.

Bukan karena pernah tinggal di luar negeri atau belajar di sekolah internasional. Tapi cowok kelahiran Jakarta ini mengaku pronounciation-nya bisa fasih seperti itu, karena dia belajar secara otodidak dengan menonton video YouTube. Rich pun memperlancarnya dengan berbicara kepada diri sendiri. Hal tersebut telah dia lakukan sekitar 4 tahun lamanya.

Menjadi yang berbeda mungkin salah satu penyebab kenapa video Dat $tick viral. Gaya busana Rich Chigga yang unik sebagai rapper menjadi nilai plus-nya  

In the music video, I was going to dress like a rapper, like Post Malone and A$AP Rocky. However, I had a last minute concept change and did not want it to look like some scrawny Asian kid that’s trying to be hard and gangster — so I chose a less serious costume,” ungkap Rich,

seperti dilansir dari hypetrak.com

Salah satu hal yang bikin video ini viral pun karena gaya busana Rich Chigga dinilai berbeda dari rapper pada umumnya. Menggunakan Polo Shirt merah muda, sepatu olahraga lengkap dengan kaos kaki, dan nggak ketinggalan celana bahan selutut telah sukses menyita perhatian netizen. Penampilannya yang jauh dari rapper ini berhasil melambungkan namanya.  

sampai ada yang jual online kaosnya lho ;)))

sampai ada yang jual online kaosnya lho ;))) via www.shirtsy.net

Lagunya terbukti diterima banyak orang. Nggak heran Rich Chigga akan lebih fokus menggeluti dunia musik dibanding komedinya

tetap unggah video-video kocak kok tenang aja

tetap unggah video-video kocak kok tenang aja via www.instagram.com

“I definitely want to keep doing this rap thing, but I will never stop doing comedy on the Internet because that’s what Brian Imanuel has always been about. That’s what got me here, that’s what people follow me for and it’s not going to change,” ujar cowok yang ingin menyelipkan kata-kata bahasa Indonesia pada lagunya di kemudian hari,

seperti dilansir dari hypetrak.com

Bagi Rich Chigga, apa yang telah dimulai dirinya dulu dengan rutin mengunggah video kocak pada laman Vine masih akan dilakukannya. Hal tersebut karena dirinya bisa mencapai keberhasilan hingga seperti ini nggak lain karena video-video kocak itu.

Namun, melihat respons positif warga dunia terhadap karya musiknya ini membuat dia akan lebih mengutamakan dunia musik. Apalagi dalam wawancara dengan Shiden App, Rich mengaku telah dikontrak dengan label rekaman yang menaungi rapper dunia seperti Keith Ape dari Korea dan Father dari Amerika Serikat.

Karier bermusik Rich Ringga memang masih baru. Dia pun akan meningkatkan bakatnya ini dengan banyak membuat lagu. Berkolaborasi dengan musisi dunia seperti Lil Uzi Vert atau Father tentu menjadi harapannya. Kita doakan aja yuk yang terbaik buat Rich.

Suka artikel ini? Yuk follow Hipwee di mig.me!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE