5 Cara Ikhlaskan Dia yang Tak Mencintaimu Lagi. Toh Kamu Berhak Dapatkan yang Lebih Baik dari Ini

Ketika cinta sudah tak terbalas, ingin hati untuk segera move on dan melupakannya.

Mencintai seseorang bukanlah perkara yang mudah. Kita harus mampu menerima kenyataan yang akan kita cari tahu sendiri nantinya. Apakah orang tersebut juga mencintai kita ataukah tidak. Kenyataan yang sangat berat dan sakit untuk diterima ketika cinta kita tak terbalas. Apalagi disaat kita tahu orang tersebut sedang mencintai orang lain yang kita kenal. Alih–alih sok kuat padahal patah hati dalam sekali aslinya.

Namun seringkali kita tidak tahu harus memulai dari mana. Pada akhirnya, hanya berputar-putar dan dibuat sedih yang berkepanjangan oleh kenyataan.Gak usah bingung bagaimana dan kapan akan memulainya,dibawah ini saya akan memberi tips agar kamu bisa melupakannya tanpa harus membencinya dahulu.

1. Jangan minder

Jangan Minder

Jangan Minder via https://www.google.co.id

Advertisement

Patah hati memang berat rasanya. Namun jangan sampai ini membuatmu minder dan jauh dari rasa optimis. Gagal di satu kisah cinta bukan berarti kamu akan berhenti dan tidak ingin meneruskan kisah cintamu berikutnya. Ada banyak sekali pintu–pintu kisah cinta yang belum kamu buka dan lihat. Jadi jangan minder dan ragu untuk memulai yang baru.

2. Jauhi kontak dengannya

Menghindari dia

Menghindari dia via https://www.google.co.id

Cobalah menjauhi segala sesuatu yang berhubungan tentangnya, yaitu kontak. Mengirim SMS, chat di media sosial, like atau comment statusnya, apapun itu. Hindari hal-hal tersebut untuk segera mungkin melupakannya.

3. Evaluasi diri

Mencoba mengevaluasi diri

Mencoba mengevaluasi diri via https://www.google.co.id

Evaluasi dirimu dan gunakan luka patah hati ini sebagai pembelajaran untuk hari esok. Luka yang membekas bukanlah sesuatu yang harus ditutupi. Luka membekas ada agar kita dapat melihat dan mengingatnya kembali untuk dijadikan sebuah evaluasi dan pembelajaran diri.

Advertisement

4. Jangan memaksakan

Jangan memaksanya

Jangan memaksanya via https://www.google.co.id

Terkadang memang sangat penting untuk menerima kenyataan, meski sepahit apapun itu. Namun hal ini dapat kamu biasakan dan pelajari untuk menjadi pribadi yang lebih ikhlas dan tidak memaksa.Karna cinta yang dipaksakan bisa berakibat buruk atau bahkan kalian berdua bisa saling bermusuhan.

5. Membuka hati untuk yang baru

Bukalah Hatimu untuk mendapat cinta yang baru

Bukalah Hatimu untuk mendapat cinta yang baru via https://www.google.co.id

Cinta ditolak bukan berarti kamu tidak cocok untuknya. Hal ini berarti kamu lebih baik untuknya. Dan ada orang lain lebih baik di luar sana yang akan mencintai dan menyayangimu. Cinta tak terbalas berarti kamu dipertemukan dengan seseorang yang bukan jodohmu. Bukalah pintu hati untuk orang yang baru. Tutup kisah yang lama dan mulailah menulis cerita cinta yang baru.

Cinta akan tetap ada walaupun Ia bahagia dengan orang lain. Namun ingat juga bahwa kamu pun juga memiliki kisah cinta. Jangan terlalu tenggelam dalam kesedihan dan keterpurukan. Jika kamu memahami dan menerima kenyataan, kamu akan dapat melupakannya dengan cepat.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Suka menulis, suka travelling, sama suka makan. Kalau suka kamu, emang boleh?

CLOSE