5 Hal yang Akan Membuatmu Rindu Kampung Halaman Saat di Perantauan

Alasan rindu kampung halaman saat di perantauan.

Saat memutuskan untuk bekerja di perantauan kita harus siap meninggalkan orang-orang tersayang di kampung halaman kita. Berat memang, tetapi kita tidak bisa menolaknya jika pekerjaan kita saat ini berada di kota yang jauh dengan keluarga. Saat di perantauan satu per satu kerinduan datang menghampiri kita. Menjadi anak rantau itu memang harus kuat dalam segala hal misalnya saja harus bisa mengurus diri sendiri tanpa bantuan keluarga. Tetapi itu semua tidak akan menjadi masalah bagi anak rantau karena memang saat di perantauan memang bekerja untuk keluarga. Saat sudah lama di perantauan pasti kita rindu dengan kampung halaman yang sudah lama tidak kita pijak itu. Nah, dibawah ini 5 hal yang akan membuatmu rindu kampung halaman saat di perantauan.

Advertisement

1. Keluarga

Photo by suessmoments on Pixabay

Photo by suessmoments on Pixabay via https://pixabay.com

Keluarga adalah salah satu orang yang begitu dekat dengan kita. Mereka adalah seseorang yang begitu memahami akan keadaan kita. Saat di perantauan rasanya jauh dengan keluarga itu berat. Rasa rindu bercengkerama dengan mereka pasti di rasakan oleh anak rantau yang sudah lama di perantauan. Saat rindu dengan keluarga itu datang kita bisa menelepon atau video call untuk mengurangi rasa rindu bersama keluarga.

2. Masakan ibu

Photo by Victoria_Borodinova on Pixabay

Photo by Victoria_Borodinova on Pixabay via https://pixabay.com

Apapun makanannya kalau yang memasak ibu pasti rasanya enak dan lezat. Masakan ibu itu sudah menjadi makanan favorit untuk di santap. Saat di perantauan karena kita jauh dari ibu, kita menjadi rindu akan masakannya. Masakan yang begitu membuat kita rindu adalah karena aroma dan rasanya yang wangi dan gurih sampai kita ingin nambah terus untuk makan.

Advertisement

3. Suasana kampung

Photo by 12019 on Pixabay

Photo by 12019 on Pixabay via https://pixabay.com

Suasana perkampungan yang begitu sejuk memang begitu nyaman untuk ditinggali. Saat berada di perkotaan yang setiap hari harus bising dengan suara berbagai macam transportasi rasanya pulang ke kampung halaman itu bisa sedikit menenangkan pikiran kita. Udara yang begitu segar mampu menyejukkan hati dan pikiran. Hal itulah yang membuat kita rindu suasana kampung saat di perantauan.

4. Sahabat

Photo by cherylholt on Pixabay

Photo by cherylholt on Pixabay via https://pixabay.com

Saat merantau seorang diri, kita memang harus meninggalkan orang-orang tersayang seperti seorang sahabat. Sahabat yang selalu menemani kita saat di kampung harus terpisah karena kita harus merantau dan dia tetap di kampung. Saat di perantauan rindu dengab seorang sahabat itu selalu hadir. Andai saja jarak tidak begitu jauh pasti dengannya kita bisa berbagi suka maupun duka secara langsung.

5. Makanan khas

Advertisement
Photo by tub1223 on Pixabay

Photo by tub1223 on Pixabay via https://pixabay.com

Hal lain yang membuat kita rindu dengan kampung halaman saat di perantauan yaitu makanan khas. Rasanya begitu ingin menikmati makanan khas yang rasanya sudah tidak diragukan lagi. Saat di perantauan ingin sekali cepat pulang dan segera menikmati makanan khas itu.

Itulah 5 alasan yang membuat kita rindu kampung halaman saat di perantauan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Menulis tanpa batas

CLOSE