5 Inspirasi Kolam Ikan Indoor Minimalis. Jadi Oase di Dalam Rumah!

Ide Desain Kolam Ikan Dalam Ruangan yang Keren

Tinggal atau bertamu ke rumah yang punya kolam ikan di dalamnya selalu terasa berkesan, ya. Rumah jadi terasa adem, segar, bernuansa alami, dengan gemericik air dari kolam dan air mancur, tanaman hias yang mengelilingi kolam, juga ikan warna-warni yang berenang hilir-mudik.

Posisinya yang di dalam rumah juga bikin suasana jadi lebih nyaman dan rileks. Tanpa perlu kepanasan atau kesilauan karena sinar matahari, kalian bisa duduk-duduk menghadap kolam ikan, sambil menikmati pemandangan dan suara yang menenangkan dan santai di sore hari.

Bagi sebagian orang, terutama pemilik rumah berketurunan Tionghoa, kolam ikan indoor bahkan lebih dari sekadar fitur desain interior rumah modern minimalis aja, loh. Elemen air yang dilambangkan kolam ikan di dalam rumah dipercaya mampu membawa rezeki dalam feng shui.

Banyak aturan feng shui yang mengatur arah mata angin kolam ikan, posisinya pada ruangan di dalam rumah, atau tidak dekat dengan elemen yang bertolak belakang dengan unsur air. Ini dikarenakan posisi kolam ikan juga akan menentukan aliran energi positif yang masuk ke dalam rumah.

Apa pun tujuanmu menaruh kolam ikan di dalam rumah, keberadaannya seolah menghadirkan oase di dalam rumah yang membuat rumah terasa menyegarkan dan nyaman.

Sulap area kosong di rumahmu buat jadi kolam ikan dan nikmati suasana baru yang enak buat nyantai, kerja dari rumah, atau kumpul bareng keluarga dan teman. Dekoruma punya lima inspirasi kolam indoor minimalis yang bisa jadi referensi. 

Advertisement

1. Kolam Ikan di Ruang Keluarga. Hadirkan Suasana Segar dan Alami Buat Menemani Aktivitas Sehari-hari

Sumber: Home Designing

Sumber: Home Designing via http://www.home-designing.com

Salah satu desain kolam ikan indoor yang paling konvensional kurang lebih seperti ini. Sudut ruang keluarga disulap jadi kolam ikan yang alami dan segar. Sebagai dekorasi, sekeliling kolam ikan juga dipasangi tanaman hias yang semakin memperkuat suasana alami yang diusung.

Diberikan juga efek dek kayu di sebelah kiri kolam dengan memasang vinyl bermotif kayu. Ini juga sebagai pemisah dengan area ruang keluarga yang tepat berada di sebelah kolam ikan.

Advertisement

Hadirnya kolam ikan tentunya menjadi nilai plus untuk ruang keluarga ini karena aktivitas sehari-hari akan terasa lebih menyenangkan dengan pemandangan yang indah, terang, suasana yang alami dari kolam ikan.

2. Aksen Bebatuan Ekspos dan Pohon untuk Ciptakan Taman Kecil di Tengah Rumah. Rumah Benar-benar Terasa Seperti Oase

Sumber: Dwell

Sumber: Dwell via https://www.dwell.com

Kamu juga bisa mengkreasikan desain kolam ikan supaya enggak gitu-gitu aja. Seperti yang dilakukan pemilik rumah yang satu ini. Alih-alih cuma memasang kolam ikan indoor di lantai, diberikan fitur air mancur dengan kolam ikan bertingkat. 

Advertisement

Enggak hanya itu, bagian kolam ikan yang menonjol juga dilapisi batu alam yang sengaja diekspos sebagai aksen dekorasi yang memperkuat nuansa alami dari kolam ikan.

Begitu juga dengan pemasangan pohon di samping kolam ikan dan di dalam ruangan. Pohon berukuran cukup besar, tapi tidak terlalu tinggi dan semakin memperkuat suasana. Kalian tinggal duduk di sofa minimalis depan kolam ikan dan menikmati atmosfernya.

3. Kamar Mandi Bernuansa Resort Modern Tropis Berkat Kolam Ikan. Bakal Rileks dan Nyaman Banget Berendam di Bathtub-nya

Sumber: Home Designing

Sumber: Home Designing via http://www.home-designing.com

Desain kolam ikan indoor yang ini juga enggak biasa dan keren banget. Kalian yang sering berlibur ke daerah tropis dan nginep di villa mungkin pernah liat layout seperti ini di kamar mandi.

Bukan dibangun di sudut atau samping ruangan, justru kamar mandi ini dibangun di atas kolam ikan dengan gaya modern tropis. Kamar mandi terasa luas karena konsep semi-outdoor yang diusung dan atap model joglo yang bikin langit-langitnya tinggi.

Highlight-nya tentunya pijakan di atas kolam ikan yang mengarah ke tiga area kamar mandi. Area duduk di sebelah kiri, shower dan wastafel di sebelah kanan, serta bathtub yang besar di tengah yang pasti bakal nyaman banget.

4. Kolam Ikan Buat Mendukung Konsep Open Living Space di Rumah. Buat Area Tinggal Jadi Lebih Menawan

Sumber: Art Branipick

Sumber: Art Branipick via https://art.branipick.com

Kolam ikan indoor bisa dibilang adalah salah satu fitur desain interior yang cocok untuk rumah yang mengusung konsep open living space. Biasanya, di rumah yang ukurannya besar, ada beberapa sudut yang terkesan kosong dan terbuang karena tidak ada fungsinya.

Sudut kosong ini bisa diperuntukan buat kolam ikan yang membawa tampilan dan suasana baru ke dalam rumah. Seperti yang dilakukan pemilik rumah ini. Sudut ruang keluarga dijadikan kolam ikan yang membawa sinar matahari dan udara segar ke dalam rumah.

Dipasang daybed tepat di depan kolam ikan untuk jadi tempat bersantai, leyeh-leyeh, bahkan tidur siang sambil mendengar gemericik air dari kolam. Begitu juga dengan sofa di sebelah kiri yang langsung menghadap ke kolam ikan dan taman vertikal pada dinding pembatas rumah. 

5. Manfaatkan Area Void Rumah Jadi Kolam Ikan dan Taman. Asyik Banget Buat Duduk-duduk di Pagi Atau Sore Hari

Sumber: Home Designing

Sumber: Home Designing via http://www.home-designing.com

Void rumah juga jadi tempat yang pas buat kolam ikan indoor. Langit-langitnya yang tinggi dan sinar matahari yang melimpah bakal jadi area yang tepat buat menaruh kolam ikan dan taman. Misalnya kolam ikan yang berada di area void berikut ini.

Kolam ikan ditempatkan di jalan masuk menuju rumah sebagai penyambut penghuni dan tamu yang melangkah masuk. Dari jendela living area, penghuni rumah bisa menikmati kolam ikan yang tepat berada di depan pintu masuk.

Di sebelah kolam ikan, dijadikan area duduk dengan taman yang asri. Diberikan dek kayu sebagai tempat untuk duduk dan lantai area duduk dipenuhi dengan kerikil sebagai aksen alami. Area yang nyaman buat duduk-duduk di pagi atau sore hari sambil menikmati udara segar dan sinar matahari.

Membangun kolam ikan, terutama yang punya desain kompleks dan selaras dengan rumah seperti di atas bukan perkara mudah. Konsultasikan dengan jasa desain rumah terpercaya supaya kolam ikan indoor di rumah punya tampilan yang maksimal.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE