5 Rekomendasi Game Untuk Menemanimu Saat PSBB

Rekomendasi Game untuk Menemanimu saat PSBB

Sudah lebih dari 2 bulan kita di rumah saja karena adanya pandemi virus corona, segala aktivitas yang biasa kita lakukan di luar rumah kini tidak bisa dilakukan lagi, hal tersebut membuat sebagian orang menjadi bosan dan bahkan stress. Sebenarnya ada beberapa cara untuk membunuh rasa bosan saat di rumah saja ini, salah satunya adalah bermain game.

Bermain game dapat melupakan sejenak rasa bosan dan stress kita akibat di rumah saja, karena dengan bermain game ini kita dapat menyalurkan emosi kita ke game yang kita mainkan. Bahkan WHO (World Health Organization) juga menganjurkan kita untuk bermain game saat adanya pandemi ini.

Hal tersebut disampaikan oleh duta besar WHO untuk strategi global, Ray Chambers. melalui tweet di twiternya yang berbungi “Kita berada pada momen krusial di tengah pandemik. Perusahaan game punya audiens global, kami mendorong mereka untuk #PlayApartTogether” .

Nah, buat kamu yang mau bersantai sambil menonton film ataupun series, ini dia 5 rekomendasi film dan serial Netflix seru yang dapat menghibur kamu d isaat merasa bosan. Tenang saja dalam rekomendasi ini tidak akan terdapat spoiler, kami hanya memberikan sedikit review saja.

Advertisement

1. The Witcher 3: Wild Hunt

The Witcher® 3: Wild Hunt on Steam

The Witcher® 3: Wild Hunt on Steam via https://store.steampowered.com

The Witcher 3: Wild Hunt adalah game open world seru yang dikembangkan oleh Developer CD Project RED, game ini pertama kali dirilis pada tahun 2015. The Witcher 3: Wild Hunt menjadi salah satu game terbaik untuk dimainkan saat #dirumahsaja, karena game ini memiliki storyline yang cukup panjang serta gameplay yang seru.

Game ini mendapatkan penghargaan Game of The Yaer dari Steam, yang tentunya memastikan bahwa game ini adalah salah satu game terbaik yang dapat kalian mainkan saat pandemi virus corona ini. Kalian dapat membeli game ini dengan harga Rp. 359.999 untuk versi strandar dan Rp. 449.000 untuk versi GOTY.

Advertisement

2. Grand Theft Auto V

Grand Theft Auto V

Grand Theft Auto V via https://store.steampowered.com

Hampir semua game pasti tahu game besutan Rockstar ini, Grand Theft Auto V  atau sering dipanggil GTA 5 ini merupakan salah satu dari rentetan seri dari Grand Theft Auto yang paling baru. Game open world ini sudah dirilis hampir 5 tahun yang lalu, namun hingga saat ini masih sangat layak untuk dimainkan.

Memiliki cerita yang panjang ala seri-seri GTA sebelumnya, namun kini ditambah dengan grafis yang jauh lebih indah dan memukau menjadikan GTA 5 ini menjadi seri terbaik dari rentetan GTA sebelumnya.

Saat ini GTA 5 dibandrol dengan harga Rp. 290.000 yang dapat kalian beli melalui steam.

Advertisement

3. Bus Simulator 18

Bus Simulator 18 on Steam

Bus Simulator 18 on Steam via https://store.steampowered.com

Bagi kalian pecinta game-game simulator, ini adalah rekomendasi yang tepat untuk kalian, Bus Simulator 18 merupakan salah satu game simulasi terbaik yang dapat kalian coba saat ini.

Bus Simulator 18 memungkinkan kita merasakan Experience bekerja sebagai sopir bus, kita dapat berkelilinh kota, menjalankan misi, bahkan mendesain bus kita sendiri. Game ini menjadi lebih worth it untuk dibeli karena sudah tersedia banyak mod di steam workshop yang dapat kalian tambahkan sendiri.

Kalian dapat menikmati game Bus Simulator 18 ini dengan harga Rp. 359.999 di steam.

4. The Sims 4

Play The Sims™ 4

Play The Sims™ 4 via https://www.origin.com

The Sims 4 merupakan seri terbaru dari game The Sims yang dikembangan oleh developer Maxis, dan dipublikasikan oleh EA. The Sims 4 merupakan game simulasi kehidupan yang sangat kompleks, shingga layak untuk kita mainkan.

The Sims 4 memungkinkan kita menjalani kehidupan sehari-hari didalam game, mulai dari memasak, belajar, mencari pekerjaan hingga menikah dan memiliki anak dapat kita lakukan didalam game ini,

Kalian dapat membeli game ini melalui origin dengan harga $12.47 untuk versi standarnya.

5. Resident Evil Series

RESIDENT EVIL 3 on Steam

RESIDENT EVIL 3 on Steam via https://store.steampowered.com

Bagi kalian pecinta game horror, rasanya belum lengkap jika belum memainkan serial dari Resident Evil. Game ini sudah ada dari era PS1 dahulu dan kini telah dibuatkan beberapa versi remake nya, yaitu untuk Resident Evil 2 dan 3.

Jika kalian memiliki waktu yang luang, game ini sangat direkomendasikan untuk dimainkan secara maraton dari Resident Evil 1 hingga Resident Evil 7, karena game ini memiliki cerita yang berkelanjutan sehingga seru untuk diikuti.

Harga serial Resident Evil ini bervariatif mulai dari Rp. 60.000 hingga Rp. 824.999 yang dapat kalian beli dan mainkan melalui steam.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penulis di http://akusatu.com/

CLOSE