6 Momen #RamadandiPerantauan yang Dilewatkan Anak Rantau di Kampung Halaman

Tak bisa mudik, ini 6 momen ramadan yang dilewatkan anak rantau dikampung halaman

Ramadan merupakan bulan yang paling ditunggu oleh umat Islam. Ada banyak momen istimewa yang hanya terjadi sekali dalam setahun dan selalu ditunggu-tunggu. Namun sebagai anak rantau, momen ini akan terlewatkan begitu saja karena jauh dari keluarga dan kampung halaman. Berada di kota rantau membuat diri semakin sedih karena tidak bisa berkumpul dengan keluarga. Namun hal ini tidak bisa dihindari setelah larangan mudik diterapkan karena wabah corona yang masih panas-panasnya. Beberapa momen ramadhan yang dilewatkan anak rantau di kampung halaman.

Advertisement

1. Buka Bersama Keluarga

Berbuka puasa bersama keluarga

Berbuka puasa bersama keluarga via https://www.pexels.com

Buka puasa menjadi momen yang dinantikan muslim setiap hari setelah berpuasa seharian. Sehingga buka puasa ini identik dengan tradisi yang dihabiskan di rumah bersama dengan keluarga. Namun sebagai anak rantau yang jauh dengan keluarga, hal ini tentunya tidak bisa dilakukan, sehingga berbuka sendiri rasanya kurang lengkap tanpa keluarga.

2. Berbuka dengan Masakan Ibu

Berbuka puasa dengan masakan ibu

Berbuka puasa dengan masakan ibu via https://www.pexels.com

Biasanya berbuka dengan masakan ibu merupakan momen yang paling menyenangkan. Namun bagi anak rantau, berbuka bukan dengan masakan ibu hal yang harus mereka lewatkan. Anak rantau lebih sering membeli makanan untuk menu berbuka puasa di luar, atau jika pun tidak mereka akan memasak sendiri. Dan tentunya rasanya tidak akan sama dengan masakan ibu. Sehingga membuat momen ini lebih berharga.

Advertisement

3. Bagi-bagi Takjil ke Tetangga

Berbagi takjil kepada tetangga sekitar

Berbagi takjil kepada tetangga sekitar via https://www.pexels.com

Selama bulan Ramadan, berbagi takjil seperti es, kolak atau menu lainnya ke sesama tetangga biasanya akan dijumpai di kampung halaman. Namun sebagai anak rantau, mendapat takjil gratis lebih banyak dirasakan ketimbang berbagi takjil ke sesama tetangga. Sehingga momen berbagi takjil ke tetangga akan terasa berbeda Ketika dikota rantau.

4. Sahur Dibangunin Ibu

Ibu membangunkan sahur

Ibu membangunkan sahur via http://www.liputan6.com

Biasanya alarm paling ampuh untuk bangun sahur adalah teriakan ibu. Momen ini adalah yang paling dirindukan ketika ramadan di kampung halaman bersama keluarga. Namun untuk anak rantau karena mereka jauh dari orang tua kebanyakan mereka bangun dengan alarm hp, kalau pas malas biasanya akan menunda-nunda nanti saja sampai akhirnya adzan subuh dan nggak sahur, kalau nggak gitu dibangunin ibu kos.

5. Shalat Berjamaah

Shalat berjamaah bersama keluarga

Shalat berjamaah bersama keluarga via http://www.okezone.com

Dalam bulan ramadan momen ibadah berjamaan akan sering dilakukan untuk mempererat hubungan keluarga. Shalat berjamaah yang dimaksud ini bisa shalat subuh berjamaah, ataupun tarawih berjamaan sekeluarga. Namun situasi yang masih berada di tengah pandemi, tarawih bersama keluarga di rumah rasanya bisa dilakukan sekaligus dapat menghangatkan kembali hubungan antar keluarga. Namun untuk anak rantau, sayangnya momen ini mungkin akan terlewatkan.

Advertisement

6. Malam Takbiran

Takbiran keliling kampung

Takbiran keliling kampung via http://www.suara.com

Biasanya pada malam setelah buka puasa terakhir akan ada takbiran di kampung halaman. Namun momen ini bisa jadi terlewatkan bagi anak rantau yang tidak pulang ke kampung halaman. Momen takbiran khas di kampung halaman tentu berbeda dengan yang ada di kota rantau. Sehingga hal ini yang akan dilewatkan anak rantau yang tidak bisa pulang.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE