8 Drama Korea di 2022 Wajib Masuk Watch List Kamu Akhir Januari hingga Febuari!

Para Pecinta K-Drama Yuk Kumpul Sini!

Korean Drama atau K-Drama sering terdengar di kalangan masyarakat kita, mengingat jumlah peminatnya tiap tahun meningkat. Apalagi di tahun 2021 serial Squid Game dan Hellbound hingga akhir tahun 2021 menjadi perbincangan dan viral di media sosial. Tak hanya berhenti disitu, di awal tahun banyak sekali deretan drama terbaru yang dibintangi aktor dan aktris ternama serta alur cerita menarik dengan berbagai genre siap menemani waktu kalian dimanapun berada. 

Nah inilah deretan drama yang tayang di 2022. Simak selengkapnya di bawah ya!

1. Rookie Cops

Photo from Asian Wiki

Photo from Asian Wiki via https://asianwiki.com

Cast: Kang Daniel, Lee Shin-young, Chae Soo-bin Park Yoo-na, Kim Sang-ho

Kang Daniel, mantan member Wanna One akan debut perdana pada drama ini. Ia akan dipasangkan dengan aktris muda Chae Soo-Bin yang banyak membintangi drama salah satunya I’m Not a Robot. Rookie Cops sendiri menceritakan tentang Go Eun-Gang (Chae Soo-Bin) siswa bermasalah yang mendaftar di universitas kepolisian karena cowok yang ia taksir juga merupakan mahasiswa baru berprestasi Wi Seung-Hyun (Kang Daniel) berada di universitas yang sama.

Bagi wannable yang ga sabar menantikan debut akting dari Kang Daniel, drama ini akan tayang pada 26 Januari 2022 di Disney+ Hotstar. Stay tuned!

2. All of Us Are Dead

Photo from Netflix

Photo from Netflix via https://www.netflix.com

Cast: Yoon Chan-young, Park Ji-hoo, Jo Yi-hyun, Park Solomon, Yoo In-soo

Bagi pecinta drama tentang zombie, ada kejutan baru nih untuk kalian. Setelah sebelumnya digemparkan dengan Train to Busan dan serial Netflix Kongdom. Netflix kembali mengadaptasi sebuah karya popular webtoon karya Joo Dong Geun berjudul All of Us Are Dead. Berlatar belakang di sekolah, sebuah virus misterius menulari sejumlah siswa SMA Hyosan High School. Para murid terjebak di gedung sekolah dan harus berjuang bertahan hidup agar tidak terkena serangan zombie tanpa ponsel, makanan, bahkan tidak ada siapapun yang menolong mereka. 

Akankah mereka berhasil bertahan? Nantikan aksi dan perjuangan mereka di Netflix 28 Januari mendatang!

3. Juvenile Justice

Photo from Kepoper

Photo from Kepoper via https://en.kepoper.com

Cast: Kim Hye-soo, Kim Mu-yeol, Lee Sung-min, Lee Jung-eun, Park Jong-hwan

Netflix korea menghadirkan drama bergenre hukum di paruh awal 2022. Bercerita tentang kisah seorang hakim elit yang membenci pelaku kejahatan remaja, karena di masa lalu pernah menjadi korban. Ia kemudian ditempatkan di pengadilan remaja Distrik Yeonhwa, menghadapi berbagai kasus kejahatan remaja hingga memeriksa pelaku kejahatan remaja yang kompleks. Dibintangi oleh Kim Hye Soo, Kim Mu-yeol, Lee Sung-min, Lee Jung-eun, dan Park Jong-hwan. Drama ini akan tayang pada bulan Januari ini di Netflix.

4. A Business Proposal

Captured from Youtubbe

Captured from Youtubbe via https://www.youtube.com

Cast: Ahn Hyo-Seop. Kim Se-Jeong, Kim Min-Kyu, Seo In-Ah

Serial drama ini akan tayang pada 7 Febuari di SBS dan Netflix. Diadaptasi dari web novel berjudul The Office Blind Date karya Hae Hwa. Salah satu pemeran utamanya yaitu idol aktris yaitu Kim Se-Jeong. Berkisah tentang kencan buta seorang CEO Kang Tae-Mu yang diperankan oleh Ahn Hyo-Seop dengan pegawai kantornya Shi Ha-Ri (Kim Se-Jeong). Namun Shin Ha-Ri melakukan kencan buta untuk menggantikan temannya .

Bagaimana kelanjutan kisah mereka? Jangan sampai terlewat ya!

5. Twenty-Five, Twenty-One

Photo from Soompi

Photo from Soompi via https://www.soompi.com

Cast: Kim Tae-ri, Nam Joo-hyuk, WJSN’s Bona, Choi Hyun-wook, Lee Joo-myung

Masih belum move on dari film Space Sweepers ? Apalagi pesona Km Tae-Ri yang menjadi pilot di film sebelumnya ?

Tenang! Sang aktris akan meramaikan perdramaan tahun ini. Lewat drama Twenty-Five, Twenty-One, ia akan dipasangkan dengan Nam Joo Hyuk. Bercerita tentang kisah cinta dua orang ketika mereka bertemu saat Baek Yi Jin (Nam Joo Hyuk) berusia 22 dan Na Hee Do (Kim Tae Ri) berusia 18. Mengambil latar belakang pada tahun 1998, drama satu ini wajib dionton karena mengingatkan pada kisah masa muda yang merasakan kebahagiaan, lika liku kehidupan remaja serta persahabatan. Twenty-Five, Twenty-One akan segera tayang pada 12 Februari mendatang di tVN dan Netflix.

6. Weather People

Photo from Wikipedia

Photo from Wikipedia via https://en.wikipedia.org

Cast: Park Min-young, Song Kang, Yura, Yoon Park

Songkang kembali menghiasi layar drama di tahun 2022 ini. Setelah sebelumnya ia (Park Jae-Eon) terlibat di drama percintaan dengan Yoo Nabi yang diperankan oleh Han Soo-hee. Kali ini penonton akan dibuat meleleh dengan chemistry dari Songkang dengan Park Min-Young. Weather People menceritakan tentang kehidupan antara pekerjaan dan cinta di sebuah Administrasi Meteorologi Korea, layanan prakiraan cuaca nasional Korea.

Penasaran dengan chemistry mereka berdua? Jangan lewatkan kisahnya mulai 12 Februari di JTBC!

7. Crazy Love

Crazy Love - f(x)\\\'s Krystal, Kim Jae Wook

Crazy Love – f(x)\\\’s Krystal, Kim Jae Wook via https://www.allkpop.com

Cast: Kim Jae-Wook, Krystal Jung, Yoo In-Young, Ha Joon, Yoon San-Ha

Drama romantis komedi tentang seorang laki-laki Noh Go-Jin diperankan oleh (Kim Jae-Wook) seorang CEO dari GOTOP Education. Meskipun hanya lulusan SMA, ia mendapatkan banyak penghargaan dan seorang instruktur matematika terkemuka di negaranya dengan IQ 190. Noh Go-Jin juga seorang yang sangat narsis, hingga suatu hari ia mengetahui renacana pembunuhannya dan berpura-pura amnesia.

Sedangkan Krystal berperan sebagai Lee Shin-Ah, seorang sekretaris dari CEO perusahaan Go Study. Ia dikenal sebagai pegawai yang totalitas dan penuh tanggung jawab, tetapi juga seorang yang introvert dan pendiam. Shin Ah  telah bekerja selama lebih dari setahun, namun hidupnya berubah setelah ia mengetahui bahwa ia tidak akan lama lagi hidup.

Drama tersebut dijadwalkan mulai tayang pada 20 Februari setiap hari Senin dan Selasa di KBS2. Tapi jangan kawatir untuk penonton Internasional dapat menikmati di platform iQIYI.

8. Thirty Nine

Thirty Nine - 12 Episodes

Thirty Nine – 12 Episodes via https://kdramaworld.org

Cast: Son Ye-Jin, Jeon Mi-Do, Kim Ji-Hyun, Yeon Woo-Jin, Lee Moo-Saeng, Lee Tae-Hwan

Persahabatan antara tiga teman saat SMA yang berlanjut hingga mereka hampir menginjak usia 40 tahun. Menceritakan tentang kehidupan sehari-hari yang emosional dan indah dari ketiga wanita tersebut dalam menghadapi keadaan yang tak terduga. Dibintangi tiga aktris ternama yaitu Son Ye-Jin, Jeon Mi-Do dan Kim Ji-Hyun. Thirty Nine akan tayang pada 16 Febuari pukul 10.30 malam waktu Korea.

Nah itu dia beberapa drama korea yang akan tayang pada Januari akhir hingga Febuari. Siapa nih yang udah ga sabar nonton ?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

mulai kembali menulis