9 Rekomendasi Film Zombie Korea Paling Epic, Terbaru Ada All of Us Are Died!

Kamu punya nyali besar? Yuk, tonton 9 Film Korea paling epic ini.

Drama Korea memang menjadi primadona di dunia hiburan. Seiring perkembangan zaman, film-film dari Negeri Gingseng ini selalu memberikan nuansa epic dengan suguhan alur serta pemain yang bisa memanjakan mata. Namun, bukan hanya dikenal sebagai negara dengan produksi Drama paling romantis saja, Korea Selatan kini mencoba terobosan baru dengan menyuguhkan film dengan genre thriller-horror hingga zombie. Berikut ini ada 9 rekomendasi film tentang wabah zombie Korea paling keren dijamin bakal bikin deg-degan!

Advertisement

1. All of Us Are Died (2022)

All of us are dead via Netflix

All of us are dead via Netflix via https://www.netflix.com

All of us are died merupakan serial Netflix yang rilis pada 28 Januari 2022 lalu. Dibintangi oleh Park Solomon, Park Ji-hoo, Yoon Chan-young, Cho Yi-hyun, Yoo In-soo hingga Lee Yoo-mi ini memiliki alur yang menegang dengan suguhan 12 episode. Mengisahkan tentang siswa SMA yang terjebak di sekolah dan mencoba bertahan hidup dari serangan wabah zombie yang terus menyebar di seluruh wilayah Hyosan. Bukan hanya bikin tegang saja, beberapa part dibagi scene yang bisa menguras emosi dan air mata, lho. Penasaran? Yuk nonton!

2. Happiness (2021)

Drama Happiness via Viu

Drama Happiness via Viu via https://www.viu.com

Masih seputar virus dan wabah zombie, Happiness drama dengan genre thriller ini juga berhasil membuat penonton terpukau. Pasalnya, drama yang dibintangi oleh Han Hyo Joo dan Park Hyung Sik ini berkisah tentang virus mematikan yang menyebar di seluruh kota. Bahkan virus ini juga mengubah perilaku manusia menjadi buas dan haus darah. Kira-kira bagaimana ya kisahnya?

Advertisement

3. Dark Hole (2021)

Dark Hole via Imdb

Dark Hole via Imdb via https://www.imdb.com

Dark Hole, drama yang rilis pada April 2021 ini memiliki genre action dan juga thriller. Drama ini dibintangi oleh Lee Joon Hyuk, Park Ok Bin, Yoon Jung Hoon, Jang Sung Won, Park Keun Rok hingga Lee Ha Eun. Alurnya yang bikin tegang, mengisahkan sekelompok orang yang berusaha bertahan hidup di tengah wabah misterius yang datang dari tempat pembuangan hingga membuat manusia menjadi buas. Bergenre action dijamin bakal bikin kamu tercengang dengan acting para bintang.

4. Alive (2020)

Alive via soompi

Alive via soompi via https://www.soompi.com

Film zombie asal Korea Selatan selanjutnya adalah Alive. Film yang dibintangi oleh Yoo Ah In dan Park Shin Hye ini memiliki alur yang super seru. Di mana mengisahkan sebuah kota yang terinfeksi oleh virus aneh hingga menyebabkan perubahan perilaku dan sikap para penduduknya. Seseorang yang terinfeksi virus ini, matanya akan berubah menjadi merah dan mencoba menggigit satu sama lain. Perjuangan hidup membuat kisah di film ini patut diberi bintang lima.

5. Train to Busan: Peninsula (2020)

Train to Busan: Peninsula via soompi

Train to Busan: Peninsula via soompi via https://www.soompi.com

Lanjutan dari film Train to Busan di tahun 2016, film ini memiliki kisah yang bikin deg-degan. Di mana sekuel Peninsula ini mengisahkan tentang empat tahun setelah kisah train to busan pertama. Di mana seseorang yang mencoba mengambil uang 20 Juta dollar dari sebuah truk yang berisi zombie. Bahkan dalam film ini juga sudah dipenuhi zombie dan kota menjadi mati.

Advertisement

6. Sweet Home (2020)

Sweet Home via soompi

Sweet Home via soompi via https://www.soompi.com

Sweet home, drama Korea yang bergenre thriller-horror. Di mana kisahnya tak melulu soal zombie saja. Mengisahkam tentang seorang penyewa apartemen yang tengah bertahan hidup saat infeksi virus mematikan menyebar. Karena virus inilah yang membuat manusia berunah menjadi monster pembunuh yang super kuat. Serial ini sangat cocok untuk kamu para penyuka film horror!

7. Kingdom (2019)

Kingdom via soompi

Kingdom via soompi via https://www.soompi.com

Serial Kingdom menjadi drama Korea bertema zombie terbaik di tahun 2019 semenjak awal perilisan hingga sekarang. Berlatar belakang masa kerajaan Joseon, mengisahkan tentang putra mahkota yang berusaha mencari jalan untuk menghentikan wabah zombie.

8. Zombie Detective (2020)

Zombie Detective via viki

Zombie Detective via viki via https://www.viki.com

Zombie detective ini memiliki sedikit genre komedi yang bakal menyegarkanmu ketika menonton serial satu ini. Kisahnya mengisahkan tentang seorang zombie yang menyamar sebagai manusia dan menjadi detektif. Bahkan alurnya yang unik, bakal membuat kamu terhibur dengan kisahnya.

9. Train to Busan (2016)

Train to Busan via viki

Train to Busan via viki via https://www.viki.com

Train to Busan, film yang diperankan oleh Gong Yoo ini menjadi film Korea terbaik. Yang mana bercerita tentang zombie yang terus menyebar di seluruh wilayah Korea. Bahkan ia beserta putrinya harus tetap aman dari serangan zombie walaupun mereka tengah di dalam kereta. Kisahnya yang sederhana, namun dijamin bakal bikin kamu deg-degan selama menonton film dengan durasi kurang lebih satu jam setengah ini.

Film Korea kini memang tak kalah seru dengan film-film Hollywood, bahkan bukan hanya dramanya saja yang bakal bikin kamu kepincut. Film bertema zombie di atas juga pasti bakal bikin kamu tercengang dengan suguhan alur dan kisahnya. Jadi, dari 9 film yang disebutkan di atas, film yang mana nih yang sudah kamu tonton?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Novelist, content writer and Cinephile. Follow me @angelia.crn_

CLOSE