#WisataFilipina-Dari Jeepney Sampai Balut, 5 Hal yang Wajib Kamu Coba Saat Berlibur ke Filipina. Nyesel Kalau Sampai Terlewat!

Kekhasan Filipina

Dikenal sebagai negara kepulauan, Filipina menjadi salah satu destinasi wisata yang menawarkan pemandangan lautnya yang menakjubkan. Selain sisi alamnya, tentu saja Filipina memiliki keunikan yang daya tarik bagi wisatawan. Salah satu unsur penting dalam pariwisata adalah kuliner.

Kuliner menjadi salah satu ciri khas sebuah wilayah atau destinasi wisata yang mampu menarik perhatian para wisatawan untuk berkunjung. Semakin unik bentuk dan rasanya, semakin dikenal luas dan berkembang menjadi ikon tersendiri bagi suatu tempat destinasi. Seperti tempat lainnya, Filipina pun juga memiliki kuliner yang menjadi daya tarik wisatawan mancanegara untuk berkunjung kesana. Rasa-rasanya nggak lengkap kalau kamu liburan ke Filipina tapi nggak mencoba hal-hal seperti di bawah ini.

Advertisement

1. Rasakan sensasinya naik Jeepney, transportasi umum khas Filipina

Photo by gloverbh222 on Pixabay

Photo by gloverbh222 on Pixabay via https://pixabay.com

Nggak afdol rasanya kalau berlibur ke Filipina tanpa mencoba menaiki Jeepney, si raja jalanan yang menjadi ikon tersendiri bagi Filipina. Layaknya angkutan umum, Jeepney merupakan jasa transportasi umum yang bakal mengantarkanmu pergi berkeliling kota. Jeepney sendiri pada mulanya ialah kendaraan bekas militer Amerika yang ditinggalkan begitu saja di Filipina usai terjadinya Perang Dunia II.

Berangkat dari itu akhirnya masyarakat mengambil dan memanfaatkan untuk kemudian dipergunakan sebagai alat transportasi umum. Jeep tersebut didesain sedemikian rupa, mulai dari diperpanjang bagian belakangnya agar dapat memuat lebih banyak penumpang, hingga menghiasinya dengan pernak-pernik yang lebih cerah dan berwarna.

Advertisement

2. Halo-halo, es campur yang manis dan segar

Photo by @thecrave_hub on Instagram

Photo by @thecrave_hub on Instagram via https://www.instagram.com

Kalau di Indonesia punya es campur, maka Filipina punya Halo-halo. Hidangan yang cocok banget dinikmati saat musim panas ini berisi berbagai manisan buah yang yang dicampur dengan es serut. Biasanya berisi kolang-kaling, umbi-umbian, kacang-kacangan, kelapa kopyor dan bahan-bahan manisan lainnya yang dihidangkan digelas atau dimangkuk. Perpaduan rasanya yang manis dan segarnya es membuatmu jadi keinget es campur Indonesi versi mancanegara.

3. Cobalah Balut, jajajan unik nan nyeleneh yang patut dicoba

Photo by @foodphotography_bydonski on Instagram

Photo by @foodphotography_bydonski on Instagram via https://www.instagram.com

Balut akan dengan mudah kamu temui dipedagang pinggir jalanan Filipina. Balut merupakan makanan yang berasal dari telur isi embrio itik atau bebek yang dimasak dengan cara direbus. Cara memakannya pun cukup gampang, seperti mengupas kulit telur masak pada umumnya, lalu bisa dimakan.

Bisa juga dinikmati dengan taburan garam agar menambah cita rasa gurih dan asin. Meskipun jarang bagi turis untuk berani mencicipinya, namun makanan yang nyeleneh dan tentunya sangat asing bagi lidah orang Indonesia ini patut juga untuk dicoba.

Advertisement

4. Tak ketinggalan ada Turon, jajajan manis dari pisang

Photo by @kikicooks_ on Instagram

Photo by @kikicooks_ on Instagram via https://www.instagram.com

Bagi kamu pejuang kuliner jangan sampai lupa mencicipi Turon. Makanan manis khas Filipina ini berbahan dasar saba atau pisang dan Nangka yang dibungkus kulit lumpia dengan dilapisi saus gula karamel lalu kemudian digoreng kering. Manisnya buah yang dilapisi karamel akan terasa gurih dengan kulit lumpianya. Sangat mudah untuk membuat Turon dengan tangan sendiri, namun yang menjadi istimewa pastinya saat kamu membeli dan menikmatinya langsung saat berwisata ke Filipina.

5. Jangan lupa icip-icip Adobo, makanan tradisional khas Filipina

Photo by @nycfoodfomo on Instagram

Photo by @nycfoodfomo on Instagram via https://www.instagram.com

Untuk yang satu ini merupakan makanan hidangan berat, sebab nggak lengkap kalau dijamu tanpa nasi. Adobo sendiri berbahan dasar daging, bisa menggunakan daging ayam, sapi atau babi. Selain itu terdapat tiga macam penyajian, dagingnya bisa direbus, dibakar atau bahkan dikukus. Yang membuatnya khas tentunya dimasak dengan cara yang unik. Penggunaan kecap yang membuatnya rasanya khas cokelat manis dan penggunaan cuka yang membuat makanan ini bisa bertahan lebih lama.

Informasi mengenai Filipina ini aku dapatkan di www.wisatafilipina.com . Informasinya sangat beragam, mulai dari tempat wisata, hotel, kuliner, diving, ESL, pilgrimage, sampai muslim-friendly, semuanya ada di sini. Selain isinya lengkap dan terpercaya, website milik PDOT Indonesia ini juga dilengkapi panduan wisata serta berbagai fitur keren dan seru yang membuatku semakin tertarik untuk menjelajah Filipina. Ditambah lagi, ada berbagai kuis berhadiah menarik yang bisa aku ikuti. Tentunya ini sangat mengobati kerinduanku untuk bisa liburan ke Filipina. It’s More Fun in the Philippines!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Abadi meski berlalu.

CLOSE