Dear Cowok, Terkadang Apa yang Kalian Lakukan Itu Disalahkan Artikan Oleh Kaum Cewek

"Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca Hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim."

Dalam hubungan terkadang ada salah satu pihak yang lebih dominan, kali ini saya akan membahas tentang pasangan dengan cowok yang lebih dominan. Cowok memang ditakdirkan untuk menjadi imam, tapi perlu diketahui perlakuan kalian bisa saja salah dan disalah-artikan oleh cewek.

Simak yuk, apa aja yang bikin cewek bingung !

1. Antara Kekang dan Perhatian.

apakah-posesif-baik-untuk-hubungan

apakah-posesif-baik-untuk-hubungan via http://www.google.com

Mungkin wajar jika seorang cowok memberikan perhatian ke ceweknya, tapi jika perhatian yang diberikan berlebihan justru akan membuat cewekmu merasa terkekang.

Misalnya, kemanapun ceweknya pergi, sang cowok selalu ikut bersamanya. Cewek kan juga perlu Lady's time dan itu berarti kamu (sebagai cowok) tidak bisa ikut jika semua teman – teman yang berkumpul itu cewek.

Atau misalnya, cewekmu tidak boleh terlalu dekat dengan teman cowoknya. Tidak perlu cemburu, karena pada suatu hari nanti kamu akan membutuhkan bantuan teman cowok itu untuk menjaga cewekmu ketika kamu tidak bersamanya.

Jadi mulai menjalin silahturahmi ya dengan teman cowok pacarmu.

2. Antara Membimbing dan Mengubah

cara-cerdas-hadapi-suami-yang-posesif-dan-suka-mengatur

cara-cerdas-hadapi-suami-yang-posesif-dan-suka-mengatur via http://www.google.com

Kalau membimbing dangan cara menyarankan memakai baju yang sopan dan sesuai dengan ajaran agama serta norma sosial itu boleh – boleh saja. Namun, jika mengubah cewekmu untuk menjadi orang lain sebaiknya dihindari.

Seperti misalnya, cewekmu lebih suka memakai flat shoes, tapi kamu menyarankan untuk memakai high heels agar terlihat anggun atau kamu lebih suka cewekmu berambut panjang padahal cewekmu lebih suka berambut pendek. Perlu di ketahui, semua cewek itu anggun, lemah lembut dan cantik.

3. Antara Komunikasi Intens dan Krisis Kepercayaan

5-cara-meredakan-cemburu-kekasih

5-cara-meredakan-cemburu-kekasih via https://www.google.com

Perlu di ingat mas, cewekmu bukan tahanan luar yang harus lapor setiap akan melakukan sesuatu. Bolehlah sesekali menanyakan kabar dan keadaannya, tapi bukan berarti semua hal harus dilaporkan kan?

Kasih kepercayaan kepada pasanganmu untuk melakukan aktifitasnya tanpa perlu khawatir apa yang sedang dia lakukan itu salah. Ketika dia berkomitmen denganmu itu berarti dia sudah cukup dewasa untuk menjaga kepercayaan dan menjaga dirinya sendiri. Jadi kamu harus juga percaya padanya.

4. Antara Posesif dan Sayang

empat-hal-mengapa-posesif-rusak-hubungan

empat-hal-mengapa-posesif-rusak-hubungan via https://www.google.com

"Saya sayang sama kamu, saya ga mau kamu kenapa – kenapa "

Kebanyakan cowok menggunakan kalimat ini sebagai alasan mereka. Mungkin awalnya kalimat tersebut dapat di terima cewek tapi jika kalimat ini digunakan berulang kali sebagai alasan maka cewekmu juga akan jengah mendengarnya.

Rasa memiliki yang berlebihan atau posesif akan membuat cewekmu merasa tertekan. Bukan merasa di sayang alih – alih merasa nggak nyaman.

5. Antara Nafsu dan Cinta

inilah-tanda-jika-pacarmu-adalah-cowok-posesif-yaelah-kan-belum-jadi-suami

inilah-tanda-jika-pacarmu-adalah-cowok-posesif-yaelah-kan-belum-jadi-suami via https://www.google.com

Kontak fisik dalam hubungan memang penting tapi bukan berarti berlebihan bukan? Beberapa cewek merasa risih jika terlalu main fisik, seperti memeluk atau mencium, bisa jadi dia akan berpikir jika anda hanya hanya mencintai fisiknya saja.

Membelai lembut rambutnya, membiarkan dia bersandar di bahumu ketika dia sedih atau berpasangan ketika berjalan itu cukup. Bukankah itu lebih manis untuk diiingat dari pada kontak fisik yang bercampur dengan nafsu ?

Pada dasarnya, setiap cewek senang dengan semua perhatian yang diberikan oleh orang yang dia sayang, jadi jangan sampai salah memperlakukan cewekmu ya. Tetap jadi cowok baik, karena pada akhirnya, cewek akan memilih cowok yang membuatnya nyaman dan menghabiskan waktu bersamanya bukan lah hal yang membosankan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Karena perasaan adalah sesuatu yang bersifat universal dan aku ingin "membagikannya" melalui tulisan