#DestinasiHipwee-9 Situs Warisan Dunia di Indonesia yang Harus Kita Jaga dan Lestarikan!

Udah bukan rahasia lagi kalau Indonesia terkenal dengan daya tarik wisatanya yang cukup tinggi. Salah satu alasannya karena Indonesia di anugerahi dengan berbagai kekayaan alam dan budaya yang menakjubkan. Saking banyaknya tempat wisata di Indonesia yang keren-keren, beberapa situs-situs tersebut sampai di akui sebagai World Heritage oleh UNESCO loh, sohip.

World Heritage atau Warisan Dunia UNESCO merupakan program PBB dimana situs-situs alam dan budaya yang terpilih akan dijaga dan dilestarikan. Situs World Heritage UNESCO yang terkenal diantaranya seperti Pyramid of Egypt, Great Barrier Reef of Australia, dan lainnya. Nah, Indonesia juga punya loh situs World Heritage yang dilindungi UNESCO. Yuk langsung cek di bawah ini!

Advertisement

1. Candi Borobudur

Photo by Widya Halim via Pinterest

Photo by Widya Halim via Pinterest via http://www.pinterest.com

Candi Borobudur ditetapkan sebagai salah satu warisan dunia yang ditetapkan dan diakui oleh UNESCO pada tahun 1991. Candi yang terletak di Magelang, Jawa Tengah ini dibangun pada masa Dinasti Syailendra tahun 800 M. Candi Borobudur ditetapkan sebagai warisan dunia oleh UNESCO setelah memenuhi 3 kriteria Outstanding Universal Value (OUV), yaitu komplek Candi yang berbentuk piramida tanpa atap yang terdiri dari 10 tahapan dan bermahkotakan sebuah kubah.

Selanjutnya, komplek Candi Borobudur ini menjadi contoh seni dari arsitektur indonesia dari masa awal abad ke-8 hingga akhir abad ke-9. Lalu, Candi Borobudur ini berbentuk teratai, yaitu bunga yang disucikan oleh umat Buddha. Buat sohip-sohip yang udah pernah ke Candi Borobudur, punya kenangan apa aja nihh selama berkunjung ke sana?

Advertisement

2. Situs Purbakala Sangiran

Photo by Wikipedia

Photo by Wikipedia via http://id.wikipedia.com

Warisan dunia selanjutnya yang berada di Indonesia yaitu Situs Purbakala Sangiran yang ditetapkan sebagai warisan budaya nomor 593 pada tahun 1996. Situs Purbakala Sangiran yang terletak di Sragen, Jawa Tengah ini memiliki julukan, yaitu “The Sangiran Early Man Site”.

Situs ini memiliki berbagai peninggalan saksi-saksi kehidupan di masa purbakala yang dapat dilihat dari berbagai aspek seperti aspek evolusi fisik, budaya, dan lingkungan. Buat sohip-sohip sekalian yang tertarik dengan peninggalan-peninggalan purbakala, boleh banget nih datang ke Situs Purbakala Sangiran.

3. Candi Prambanan

Advertisement
Photo by Pixabay via Pexels

Photo by Pixabay via Pexels via http://www.pexels.com

Biasanya, nggak lengkap rasanya kalau mengunjungi Candi Borobudur tapi nggak mampir ke Candi Prambanan, atau sebaliknya. Candi Prambanan pun termasuk kedalam situs warisan dunia yang ditetapkan oleh UNESCO pada tahun yang sama dengan Candi Borobudur, yaitu tahun 1991.

Candi ini terletak si Sleman, Jawa Tengah, persis di perbatasan antara Provinsi Yogyakarta dan Jawa Tengah. Bedanya dengan Candi Borobudur, Candi Prambanan ini merupakan Candi yang dibangun dengan unsur agama Hindu yang kuat, dibuktikan dengan berdirinya candi Dewa Siwa sebagai candi utama yang memiliki ketinggian mencapai 47 meter. Meskipun sudah mengalami beberapa kali pemugaran, namun unsur-unsur penting dari Candi Prambanan ini tetap di pertahankan.

4. Taman Nasional Komodo

Foto oleh Dimitri Dim dari Pexels

Foto oleh Dimitri Dim dari Pexels via http://www.pexels.com

Di tahun yang sama dengan Candi Borobudur dan Candi Prambanan, Taman Nasional Komodo juga ditetapkan sebagai warisan dunia oleh UNESCO. Taman Nasional Komodo di NTT ini memiliki luas lahan sekitar 173.000 hektar dengan 3 pulau besar yaitu Pulau Komodo, Pulau Rinca, dan Pulau Padar.

Selain karena keindahan alamnya, Pulau Komodo pun menjadi habitat bagi binatang purba Komodo dan pengunjung pun bisa melihat hewan purba tersebut dari dekat. Eittss walaupun bisa liat komodo dari dekat, tapi tetap harus hati-hati ya, sohip!

5. Hutan Hujan Tropis Sumatera

Photo from Wikipedia

Photo from Wikipedia via http://id.wikipedia.com

Berikutnya situs warisan dunia yang ada di Indonesia antara lain adalah Hutan Hujan Tropis yang berada di Sumatera. Situs ini ditetapkan sebagai warisan dunia pada tahun 2004 dan mencakup tiga taman nasional, yaitu Bukit Barisan Selatan, Gunung Leuser, dan Kerinci Seblat. Hutan hujan tropis ini termasuk kedalam situs kategori terancam nih sohip karena sebelumnya pernah dieksploitasi secara massal.

6. Taman Nasional Lorentz

Photo by tamannasionallorentz.menlhk

Photo by tamannasionallorentz.menlhk via http://tamannasionallorentz.menlhk.go.id

Taman yang terletak  di Papua ini memiliki luas sekitar 2,4 juta hektar dan berisikan berbagai flora dan fauna. Taman Nasional Lorentz ditetapkan sebagai warisan dunia oleh UNESCO pada tahun 1999. Tujuannya adalah untuk melindungi ekosistem di dalamnya dari ancaman-ancaman yang ada.

7. Lanskap Kultur Subak

Photo from Wikipedia

Photo from Wikipedia via http://id.wikipedia.com

Setelah menunggu 12 tahun untuk ditetapkan menjadi warisan dunia oleh UNESCO, akhirnya pada tahun 2012, Lanskap Kultur Subak ini ditetapkan menjadi situs warisan dunia. Lanskap Kultur Subak yang berada di Bali ini memiliki nilai estetika yang tinggi, oleh karena itu UNESCO berpendapat bahwa Lanskap Kultur Subak perlu untuk dilindungi.

8. Taman Nasional Ujung Kulon

Photo by Dinas Pariwisata Prov Banten

Photo by Dinas Pariwisata Prov Banten via http://dispar.bantenprov.go.id

Situs warisan dunia lainnya di Indonesia yang juga ditetapkan pada tahun 1991 adalah Taman Nasional Ujung Kulon yang berada di Banten, Jawa Barat. Taman Nasional Ujung kulon ini merupakan wilayah konservasi Badak Jawa, Surili, Owa Jawa, serta Anjing Hutan. Selain itu, di dalam kawasan ini pula terdapat lanskap alam, diantaranya hutan mangrove, hutan pantai, hutan hujan tropis, hutan rawa air tawar, serta padang rumput.

9. Tambang Batu Bara Ombilin

Photo by Itjen Kemendikbud

Photo by Itjen Kemendikbud via http://itjen.kemdikbud.go.id

Situs warisan dunia di Indonesia yang satu ini bisa dibilang menjadi situs terbaru yang diakui oleh UNESCO di Indonesia. Tambang Batubara Ombilin yang berlokasi di Sawahlunto, Sumatra Barat ini ditetapkan sebagai warisan dunia pada tahun 2019 dengan memenuhi 2 kriteria Outstanding Universal Value (OUV). Kedua kriteria itu adalah adanya pertukaran penting dalam nilai-nilai kemanusiaan sepanjang masa atau dalam lingkup kawasan budaya serta contoh luar biasa dari tipe bangunan, karya, arsitektur, dan kombinasi teknologi yang menggambarkan tahapan penting dalam sejarah kemanusiaan.

Itu dia 9 situs warisan dunia yang ada di Indonesia. Harus kita jaga dan lestarikan biar nggak rusak jadi anak cucu kita nanti masih bisa menikmati keindahannya dan mempelajari sejarahnya. Perlu diingat, setiap tempat punya peraturan, tata krama dan adat istiadatnya sendiri, sohip. Maka dari itu, hormati kebudayaan dan peraturan yang ada di situs-situs tersebut ya. Dan jangan pernah merusak apa yang ada disana, ingat! Situs-situs itu bukan punya kamu seorang, tapi punya seluruh masyarakat Indonesia dan dunia! Satu lagi, jaga kebersihan juga ya, sohip-sohip tersayang!:)

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Just a jurnal of Dina's ordinary days. Stay be yourself, love yourself, and be kind to everyone!

CLOSE