#DiIndonesiaAja-Bingung Liburan Kemana Setelah Pandemi? Probolinggo Bisa Menjadi Alternatif Destinasi Liburan Kalian

wisata probolinggo

Saat pandemi seperti ini kita dipaksa untuk tetap berada dirumah dan liburan merupakan suatu kemewahan di saat virus covid menyerang seluruh dunia. Jika pandemi telah berakhir, sudah adakah rencana wisata yang akan kamu kunjungi? Jika belum, mungkin Probolinggo bisa menjadi salah satu alternatif yang menarik untuk liburan.

1. Gunung Bromo

Photo by @shukaiz on Unsplash

Photo by @shukaiz on Unsplash via http://unsplash.com

Semua orang pasti sering mendengar Gunung Bromo. Daya tarik wisata gunung bromo tidak perlu diragukan lagi. Gunung bromo memiliki  lautan pasir yang membentang yang diberi nama pasir berbisik. Kita menunggangi kuda, mengendarai motor tril, dan mengambil foto yang instagramable. Kita juga dapat menyaksikan keindahan sunrise dari puncak bromo. Tidak cukup disitu saja terdapat pula keindahan yang begitu dinantikan para wisatawan, yaitu keindahan kawah Gunung Bromo yang begitu eksotis.

2. Air Terjun Madakaripura

Photo by Guitar photographer on Shutterstock

Photo by Guitar photographer on Shutterstock via http://www.shutterstock.com

Madakaripura merupakan air terjun yang terletak di kawasan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Provinsi Jawa Timur. Air terjun setinggi 200 meter ini adalah air terjun tertinggi di Pulai Jawa dan tertinggi kedua di Indonesia. Tidak hanya air terjun utama, tetapi juga terdapat air terjun yang mengalir pada pinggiran tebing menyempit.

Dari kota probolinggo kita harus menempuh selama 1 jam 20 menit, bilang menggunakan mobil tempat parkirnya berjarak 1 km dari loket. Terdapat ojek yang mengantar dari parkir mobil ke loket. Bila menggunakan sepeda motor parkirannya terdapat di depan loket. Kita harus berjalan sekitar 20 untuk dapat menikmati pemandangan air terjun utama. Selain terdapat jasa ojek dan pemandu, ada juga yang menjajakan jas hujan plastik, sendal jepit, sarung handphone tahan air.

3. Gunung Argopuro

Photo by @lemonlemot on Pinterest

Photo by @lemonlemot on Pinterest via http://id.pinterest.com

Gunung argopuro merupakan salah satu gunung dari kompleks pegunungan lyang. Puncak Gunung Argopuro berada pada ketinggian 3.088 mdpl. Jika dibandingkan dengan gunung lain mungkin Gunung Argopuro kurang populer untuk para pendaki karena memerlukan waktu yang lama untuk sampai di puncak.

Lama waktu yang diperlukan untuk pendakian kurang lebih sekitar 4 hari sesuai dengan stamina masing-masing. Pada jalur pendakian kita disuguhi pemandangan savana, yang ditumbuhi rumput keriting kering dan beberapa bunga lavender yang sangat indah. Puncak argopuro didominasi medan berbatu tetapi banya pepohonan yang tinggi.

4. BeeJay Bakau Resort

Photo by @viralestarii30 on Pinterest

Photo by @viralestarii30 on Pinterest via http://id.pinterest.com

BeeJay Bakau Resort sering disingkat BJBR merupakan wisata berupa hutan bakau yang terletak di Pelabuhan Mayangan. Wisata ini terdapat area pantai buatan yang dilengkapi berbagai macam spot foto untuk kalian penggemar foto. Salah satu ciri khas objek wisata BJBR yaitu jembatan kayunya, yang menyesuaikan dengan alur pohon bakau yang ada agar tidak merusak pepohonan bakau yang sudah ada terlebih dahulu. Untuk sampai pada wisata ini memerlukan 15 menit perjalanan dar alun-alun Kota Probolinggo.

5. Pulau Gili Ketapang

Photo by @travelgiliketapang on Instagram

Photo by @travelgiliketapang on Instagram via http://www.instagram.com

Pulau Gili Ketapang merupakan sebuah pulai kecil yang terletak antara pulau Jawa dan Pulau Madura. Untuk mencapai kesana kita dapat menggunakan kapal motor kecil. Dari akses yang agak sulit dijangkau membuat pulau cantik ini sangat sepi karena belum banyak yang mengetahui destinasi Di pulau ini kita tidak hanya bisa bersantai-santai saja.

Terdapat fasilitas snorkeling yang di klaim merupakan spot snorkeling terbaik di Jawa Timur. Pulai ini memiliki panorama alam yang sangat indah dengan dihiasi pasir putih sejauh mata memandang. Jika kalian pernah ke Gili Trawangan di Lombok, pesona Gili Ketapang ini konon mampu menyaingi gili tersebut bila saja dikelola dengan lebih baik lagi.

6. Rafting Songa Adventure

Photo by @songarafting_official on Instagram

Photo by @songarafting_official on Instagram via http://www.instagram.com

Tidak hanya terdapat pantai dan gunung saja, di probolinggo juga terdapat destinasi arum jeram yaitu Songa Adventure. Bagi kalian yang suka dengan petualangan yang mendebarkan, mungkin destinasi ini cocok bagi kalian. Songa memiliki 2 jenis paket rafting yakni Songa Atas dan Songa Bawah yang akan menyusuri Sungai Pekalen. Untuk Songa atas jalurnya terbilang lebih ekstrem dibanding Songa Bawah.

Medan Sungai Pekalen bukanlah perkara yang mudah, Sungai ini memiliki banyak titik jeram yang deras. Ditambah lagi dengan bebatuan yang seringkali membalikkan perahu para wisatawan. Meskipun perahu terbalik, namun kegembiraan wisatawan tdak pernah hilang, justru semakin membuat kegiatan semakin seru.

Di rafting ini kita ada disuguhkan dengan air terjun berjajar bagai tirai yang bergoyang diterpa angin. Ketika melewati air terjun ini, pemandu akan mengarahkan perahu di bawah air terjun sehingga kita akan mendapat guyuran air terjun membuat suasana semakin asik.

7. Ranu Agung

Photo by @syaikhap on Instagram

Photo by @syaikhap on Instagram via https://www.instagram.com

Danau yang sering dijuluki Ranu Tebing ini berasal dari Gunung Lamongan yang masih aktif. Namun saat ini  gunung tersebut sudah tidak aktif lagi dan berubah menjadi sebuah danau yang indah dengan pemandangan eksotis. Adanya dinding bebatuan sepajang kurang lebih 70 meter yang membentang di sepanjang Ranu Agung merupakan pemandangan yang menyedot banyak perhatian wisatawan. Untuk bisa menikmati keelokan alam Ranu Agung kita harus menuruni ratusan anak tangga.

Kita juga harus menaiki getek untuk bisa sampai pada sisi tebing yang berwarna corak alami dengan dihiasi daun yang menjalar. Wisata lokal seperti ini wajib dilestarikan dan terus dijaga agar tidak ada yang merusah dan menjadi sumber pemasukan baik desa maupun masyarakat sekitar.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis