#DiIndonesiaAja-Mengintip Jendela Langit di Pasuruan Pesona Indah Alam yang Menenangkan

Pesona keindahan alam yang luar biasa, tentunya bisa bikin betah berlama-lama

Hallo sobat pecinta wisata alam, kali ini aku akan berbagi informasi seputar destinasi wisata baru di kawasan Pasuruan, tepatnya di Kecamatan Prigen. Tempat wisata itu bernama Jendela Langit. Kita tahu bahwa Prigen sejak dulu memang terkenal memiliki tempat wisata yang bagus-bagus, sebut saja diantaranya seperti; Taman Safari, Cimory Dairyland, Wisata Bambu, Pintu Langit, dan yang terbaru yang kini sedang hits ialah Jendela Langit. Prigen terkenal dengan kawasan dataran tingginya dengan suasana yang khas seperti di kawasan pegunungan. Hawanya sangat sejuk, ditambah lagi dengan pemandangan alam yang indah berupa pegunungan. 

Nah, wisata Jendela Langit ini punya suguhan alam yang indah. Kamu bisa mencoba mendatangi tempat wisata ini bersama rombongan keluarga, pasti sangat menyenangkan. Kamu yang berada di Pasuruan dan sekitarnya, sekarang tak perlu bingung mencari tujuan berlibur yang asik dan menyenangkan. Karena kini telah hadir wisata alam yang sangat indah dan nyaman. #DiIndonesiaAja

Advertisement

1. Rekomended Banget Bagi Kamu yang Suka Hawa Dingin

Terasa sejuk

Terasa sejuk via https://www.google.com

Jendela Langit Prigen menjadi tempat yang pas untuk menghilangkan rasa penat dari kesibukan. Kamu bisa berlibur di tempat wisata ini bersama orang terdekat, baik itu keluarga, sahabat, maupun kekasih.

Jendela Langit di Prigen ini menawarkan sensasi alami khas pegunungan. Berada di dataran tinggi, tepatnya di kawasan lereng gunung Arjuno menjadikan tempat wisata ini memiliki suasana yang nyaman dan asik. Hawa udaranya benar-benar terasa sejuk, bersih, dan terasa banget kealamiannya. Belum lagi pesona keindahan alamnya yang luar biasa, tentunya bisa bikin betah berlama-lama. Pastinya dapat membuatmu puas menghabiskan masa liburan di wisata alam ini.

Advertisement

2. Spot Foto yang Epik

Modern ini spot foto sudah menjadi bagian yang wajib ada di sebuah tempat wisata. Salah satunya wisata alam Jendela Langit ini, menyuguhkan panorama alam yang sangat menawan di lereng gunung Arjuno. Hamparan perbukitan hijau tampak sangat indah dan tentunya memanjakan mata. Belum lagi tersedia berbagai spot foto yang bisa membuatmu merasa senang dan seru bisa berada di tempat wisata ini. Kamu bisa hunting foto selfie sepuasnya di spot-spot yang kamu inginkan. 

Beberapa spot foto yang tersedia di wisata ini misalnya seperti; gardu pandang model perahu, rumah pohon, ayunan, jendela langit, dan masih banyak yang lainnya. Yang pasti aktivitas hunting foto ataupun berselfie menjadi sangat menarik dan menyenangkan di wisata ini. #DiIndonesiaAja

3. Akses Perjalanan Sangat Seru dan Menantang

Advertisement
Terjal berbatu

Terjal berbatu via https://images.app.goo.gl

Tempat wisata ini dari segi keindahan alam tidak diragukan lagi, pastinya itu menjadi suguhan utama yang diunggulkan. Hanya saja, akses jalan menuju ke lokasi wisata memang sangat menantang, kondisi jalan masih banyak berupa berbatu atau makadam, serta jalan sebagian besar berupa tanjakan dan kelokan, dan di samping-samping juga tampak jurang-jurang yang cukup menyeramkan.

Oleh karena itu, apabila kamu tertarik untuk berpetualang mendatangi tempat wisata di atas puncak bukit ini, maka kamu harus berhati-hati saat melakukan perjalanan. Sebaiknya kamu mengendarai kendaraan selain matic, disarankan menggunakan kendaraan roda dua yang sudah menggunakan kopling, karena jalan yang menanjak bisa menyulitkan bila kamu menggunakan motor matic.

 

4. Alamat Wisata Jendela Langit Prigen

Bila kamu belum tahu lokasinya, dan ingin berlibur di wisata alam Jendela Langit Prigen, maka kamu perlu mencatat alamatnya berikut ini: 

Alamat: Tegal Kidul, Jatiarjo, Prigen, Pasuruan. Alamat tersebut sudah tertera di Google Map, dan kamu bisa berangkat menuju ke lokasi dengan bantuan GPS. Menariknya, di dekat wisata juga sudah ada ojek yang siap mengantarmu menuju ke lokasi. Ini menjadi opsi yang menarik bila kamu merasa capek ataupun tidak sanggung untuk menyetir kendaraan sendiri. 

5. Harga Tiket Masuk Jendela Langit Prigen

Biaya terjangkau

Biaya terjangkau via https://images.app.goo.gl

Perlu kamu ketahui, biaya masuk wisata baru ini sangat terjangkau. Harga tiket masuk Jendela Langit sebesar Rp. 15.000,-/orang. Harga tersebut belum termasuk biaya parkir kendaraan. Biaya parkir untuk motor Rp. 3.000,- sedangkan untuk mobil Rp. 10.000.

Sekian pembahasan pada kesempatan kali ini tentang salah satu obyek wisata terbaik yakni Jendela Langit di Prigen, Pasuruan. #DiIndonesiaAja Semoga bermanfaat.

 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Nikmati lezatnya rasa dan peristiwa yang terbalut kata-kata

CLOSE