#DiIndonesiaAja-Menjelajah Keindahan Pulau Bawean Sebagai Surga bagi Para Traveler.

Wisata lokal murah tapi mewah

Pulau bawean adalah salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat pergi berlibur di Gresik, Jawa Timur. Pulau cantik ini berlokasi di tengah-tengah Pulau jawa dan menawarkan banyak objek wisata mulai dari pantai, air terjun, danau, hingga penagkaran rusa Bawean. Nuansa alam yang masih sangat alami membuat pulai ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai wisata alami terutama bagi mereka yang tertarik dengan dunia alam dan travelling. 

 

Advertisement

1. Pantai Pulau Cina

Pantai Pulau Cina

Pantai Pulau Cina via http://beritagresik.com

Pantai Pulau Cina ini menawarkan keindahan alam bawah laut yang menakjubkan. Pantai ini berada di Desa Teluk Jati Dawang, Kecamatan Tambak, Pulau Gili Bawean.Bagi kalian yang menyukai Snorkeling dan diving, Pantai Pulau Cina patut dijadikan destinasi utama yang wajib dikunjungi. Wisatawan juga bisa menikmati Keindahan Pantai dari permukaan dengan menaiki perahu.

 

Advertisement

2. Danau Kastoba

Danau Kastoba

Danau Kastoba via https://ksmtour.com

Danau Kastoba merupakan salah satu wisata unggulan di Pulau Bawean. Danau Kastoba terletak di Dusun Candi, Desa Paromaan, Kecamatan Tambak. Wisatawan harus berjalan kaki naik ke puncak bukit untuk sampai di Danau Kastoba. Danau yang berada di tengah-tengah pulau Bawean ini memiliki pemandangan berupa danau yang luas yang dipadukan dengan pohon-pohon hijau yang mengelilinginya. 

 

3. Air Terjun Laccar

Air Terjun Laccar

Air Terjun Laccar via https://www.tempatwisata.pro

Air terjun Laccar berada di Desa Teluk dalem, Kecamatan Sangkapura. Air terjun yang memiliki ketinggian 25 meter ini tergolong masih sangat alami dan memiliki aliran air yang sangat jernih. Wisatawan dapat menyusuri jalan setapak dan sungai berbatu untuk sampai di lokasi Air Terjun Laccar, atau jika ingin sampai lebih cepat maka wisatawan bisa menggunakan motor atau mobil untuk bisa sampai ke lokasi Air Terjun Laccar.

Advertisement

4. Pantai Gili

Pantai Gili

Pantai Gili via https://www.google.co.id

Pulau Gili merupakan salah satu pulau kecil yang mengelilingi Pulau Bawean. Di Pulau Gili terdapat Pantai Gili yang memiliki pasir putih yang bersih dan indah. Pantai Gili sangat cocok untuk menikmati matahari terbit dan terbenam. Wisatawan juga bisa menikmati hasil tangkapan laut para warga yang dijual di Pantai Gili.

 

5. Penangkaran Rusa Bawean

Penangkaran Rusa Bawean

Penangkaran Rusa Bawean via https://tempatwisataunik.com

Penagkaran Rusa Bawean adalah wisata yang sangat memanjakan mata. Disana wisatawan akan melihat Rusa Bawean (Axis kuhili) yang berkeliaran dengan bebas di pusat penangkaran seluas 4 hektar, tetapi wisatawan dilarang memberi makan kepada rusa-rusa yang ada di penangkaran.  Lokasi penangkaran yang berada di atas bukit memberikan pemandangan pegunungan yang menakjubkan, wisatawan juga bisa melihat pemandangan laut dan sungai kecil yang berbatasan dengan hutan dari atas bukit.

Demikian Objek wisata keren yang ada di Pulau Bawean. Jika kalian merasa bosan dengan kehidupan kota yang penuh dengan asap dan polusi maka berlibur di Pulau Bawean adalah pilihan yang sangat tepat. Pulau Bawean memberikan kesan liburan yang mewah dan indah tanpa merogoh kocek yang begitu besar.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Ordinary Girl with a thousand real dreams

CLOSE