Film Menegangkan yang Wajib Kalian Tonton Akhir Tahun

Daftar film seru untuk liburan akhir tahun

Di waktu libur akhir tahun mungkin kamu merasa bingung ingin melakukan kegiatan apa? Mungkin dengan menonton Beberapa rekomendasi film yang menarik dapat membantu kamu untuk mengisi waktu luang yang kosong menjadi seru pada akhir tahun nanti.

Dilansir dari id.bookmyshow.com “Tak seperti di tahun sebelumnya, tahun 2019 ini produksi film-film bergenre thriller tak terlalu banyak. Bahkan dari Hollywood sekalipun.” Meskipun produksi tahun ini berkurang kamu masih dapat menikmati film menegangkan lain
berikut rekomendasi judul film yang menegangkan:

ADVERTISEMENTS

1. Money Heist

Money heist

Money heist via http://www.amazon.in

Film serial berjudul money heist ini bergenre action/drama dan serial film ini merupakan besutan dari netflix yang menggunakan bahasa Spanyol dalam film tersebut. Film ini mengisahkan sekelompok orang dengan rencana dan pengamatan sangat matang yang menghabiskan waktu lama untuk merencankan pencurian tersebut di sebuah bank.

Dalam mekakukan aksinya perampok tersebut masih berjalan sesuai dalam rencana mereka, namun ketika ingin keluar dari sebuah bank mereka melakukan beberapa kesalahan yang fatal. Serial film ini sudah memiliki 3 season sangat menarik bagi kalian tonton di akhir tahun

ADVERTISEMENTS

2. The Purge

The purge

The purge via http://www.amazon.com

Film ini mungkin membuat jantung kamu berdebar dikarenakan film ini bercerita tentang bagaimana keluarga atau orang-orang yang ingin selamat dari kematian dikarenakan sebuah pemerintahan baru di Negara amerika serikat pada tahun 2022 yang melegalkan satu malam atau 12 jam untuk melakukan semua kejahatan kepada siapapun kecual iterhadap pejabat pemerintah dan semua layanan darurat ditupup.

Mungkin dari sedikit cerita mengenai film ini membuat anda penasaran bagamaina kelanjutannya dan beberapa film kelanjutan dari film The Purge

ADVERTISEMENTS

3. Jungle

Film Jungle ini sangat menegangkan dikarenakan film ini diambil dari kisah nyata seorang Yossi Ghinsberg  bertemu dengan Marcus dan Karl yang ingin mengunjungi hutan amazon di Bolivia. Mereka bertemu seseorang pemandu hutan yang menawarkan untuk melihat suku indian di tengah hutan. Namun pada akhirnya mereka malah terjebak dan saling terpisah.

Di film ini memiliki pesan moral untuk kamu yang bagus dan film ini tak kalah menegangkan dari daftar film sebelumnya sebelumnya yang diperankan oleh Daniel Radcliffe sebagai tokoh utama dalam film tersebut.

ADVERTISEMENTS

4. Searching

Searching

Searching via http://www.imdb.com

Film yang disutradarai oleh Aneesh Chaganty menceritakan seorang ayah yang berusaha mencari anaknya yang hilang. Namun setelah sang ayah dalam pencarian yang lebih dalam mengenai kemana hilang anak perempuannya. Sang ayah baru mengetahui bagamana pergaulan anaknya di luar rumah.

ADVERTISEMENTS

5. Dont Breathe

Don\'t Breathe

Don\’t Breathe via http://www.amazon.com

Film terakhir yang direkomendasikan yaitu film Don’t Breathe sangatlah wajib kamu tonton. Karena film ini membuat kamu terbawa suasana yang menegangkan. Film ini hanya memiliki satu latar tempat. Namun sang sutradara mampu menyulap film ini menjadi sangat bagus dan wajib kamu tonton di akhir tahun nanti.

Berikut rekomendasi daftar judul film menegangkan yang mungkin dapat mengisi waktu luang kosong kamu menjadi terisi di akhir tahun nanti. Setelah membaca daftar film di atas, film mana yang kamu ingin tonton?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini