Ketika Melupakan Seseorang Butuh Perjuangan, Mungkin Kutipan di Bawah Ini Akan Lebih Meyakinkan

Kutipan untukmu ketika melupakan seseorang butuh perjuangan

Banyak alasan ketika kamu harus melupakan seseorang apalagi seseorang tersebut sudah begitu spesial di hatimu. Entah itu hubunganmu dan dia yang tak bisa dipertahankan karena banyaknya ketidakcocokan meski kalian sudah lama mengukir cerita satu sama lain. Atau dia yang pergi meninggalkanmu entah itu karena orang ketiga atau tanpa kejelasan yang akhirnya mau tidak mau hubunganmu dan dia harus berakhir dengan begitu banyak meninggalkan kenangan.

Namun ada yang lebih menyakitkan lagi yaitu dimana hubunganmu yang sedang dalam fase pertengkaran dan belum menemukan titik temu. Dia tetap mengabaikan kamu dan kamu pun lelah mencoba memperbaiki tapi tak ada jawaban darinya. Tak ada kata putus ataupun kejelasan hubungan harus berakhir atau lanjut. Akhirnya hubunganmu dan dia harus berhenti entah untuk sementara atau selamanya. Namun kamu harus tetap mencoba melupakan dia entah untuk sementara atau selamanya juga. Yang pastinya agar hari-harimu tak tersita oleh pikiran tentang dia yang belum tentu juga memikirkanmu.

Menyakitkan memang mencoba membuka lembaran baru tapi lembaran sebelumnya masih penuh tanda tanya. Mungkin kutipan-kutipan di bawah ini akan lebih menguatkanmu untuk bisa melupakan dia karena kebahagiaanmu lebih penting daripada hubunganmu dan dia yang tidak jelas ini.

Advertisement

1. Mencoba memaafkan dirimu sendiri dan dia agar tak ada dendam, karena memaafkan adalah bentuk kekuatan sedangkan dendam adalah bentuk kelemahan.

Photo by Google Images

Photo by Google Images via https://www.google.com

Untukmu yang pernah membuat hati ini patah kumaafkan dirimu sepenuhnya meski entah engkau ada rasa ingin memaafkan atau tidak. Begitupun maafkan aku yang mungkin pernah menyakiti perasaanmu selama kita saling melukis kenangan. Jika suatu saat semesta mempertemukan kita kembali semoga dalam keadaan baik-baik saja. Masih ingatkah janji di awal pertemuan? Apapun akhir hubungan kita, kita tetaplah kita entah itu sebagai teman ataupun pasangan. Jikalau kemarin adalah pertemuan terakhir semoga kamu dan aku disandingkan dengan orang yang tepat. Semoga kita bahagia dengan pilihan kita masing-masing.

2. Pertengkaran dalam sebuah hubungan itu wajar, namun pertengkaran tanpa komunikasi yang baik akan menjerumuskan pada jurang perpisahan

Photo by Google Images

Photo by Google Images via https://www.google.com

Kunci dalam suatu hubungan adalah komunikasi dan kepercayaan. Apalagi jika menjalin hubungan jarak jauh alias LDR tanpa komunikasi yang baik maka bisa-bisa hubungan akan mudah retak karena komunikasi yang baik akan menumbuhkan kepercayaan. Jika hubunganmu yang kali ini tidak bisa diselamatkan karena komunikasi yang tidak lancar setidaknya kamu bisa mendapat pelajaran dan bekal untuk menjalin hubungan selanjutnya ketika kamu sudah bisa memulai lagi untuk membuka hati.

Advertisement

3. Cinta mudah tumbuh tapi nyaman butuh proses, begitu pun benci sangat mudah diucapkan tapi melupakan tak semudah yang diucapkan

Photo by Google Images

Photo by Google Images via https://www.google.com

Melupakan seseorang yang pernah membuat kita nyaman memang tidak mudah tapi bukan berarti tak bisa. Semuanya hanya butuh proses, cobalah sibukkan dirimu dengan hal-hal lain selama itu positive dan percayalah akan tiba saatnya kamu mulai terbiasa menjalani hari-hari tanpa dia, kembali lagi semua hanya soal waktu. 

Seperti dalam lirik lagu banda neira :

Advertisement

Yang patah tumbuh, yang hilang berganti

Yang hancur lebur akan terobati

Yang sia-sia akan jadi makna

Yang terus berulang suatu saat henti

Yang pernah jatuh 'kan berdiri lagi

4. Melupakan adalah hal yang mustahil kecuali amnesia, jadi jangan berusaha untuk bisa melupakan tapi cobalah untuk mengikhlaskan karena mengikhlaskan proses untuk bisa bangkit lagi meski kenangan bersama dia kerap kali muncul.

Photo by Google Images

Photo by Google Images via https://www.google.com

Mengikhlaskan dia yang pada akhirnya tak bisa dimiliki, karena Tuhan sedang mempersiapkan seseorang yang lebih tepat untukmu. Percayalah Tuhan lebih tahu apa yang menjadi kebutuhanmu dari apa yang kau tahu. Yang menurutmu baik belum tentu baik menurut-Nya dan segala sesuatu yang baik untukmu tidak akan pernah melewatkanmu.

5. Dia memang berhasil membuatmu nyaman lalu patah hati, kini kamu juga harus membuktikan bahwa dia berhasil membuatmu menjadi lebih baik atau bahkan berhasil mengarahkanmu pada seseorang yang lebih tepat untukmu meski bukan dirinya.

Photo by Google Images

Photo by Google Images via https://www.google.com

Jika kamu selalu terpaku dengan dia dan selalu dihantui oleh kenangan bersama dia itu artinya kamu sedang mengalami cinta buta. Please open your eyes and hear bahwa di dunia bukan melulu soal dia yang bahkan dia belum tentu memikirkan hidupmu. Masih banyak di luar sana orang-orang yang menyayangimu lantas buat apa kamu fokus pada seseorang yang belum tentu menyayangimu. Masih banyak impian yang belum kamu wujudkan jangan sampai dia menghancurkan impianmu. Please go ahead your life, tak apa kamu harus melangkah kecil yang terpenting jangan sampai kamu berbalik arah dan terus meratapi masa lalumu. 

Namanya juga kehidupan, disakiti, diabaikan, dilupakan, dimanfaatkan, dibentak atau bahkan dipukul pasti semua orang pernah mengalaminya. Itu semua boleh dijadikan alasanmu untuk menangis. Hanya saja jangan dijadikan alasanmu untuk menyerah. 

Percayalah akan selalu ada pelangi setelah hujan datang, akan selalu ada senja setelah terik matahari dan akan selalu ada senyum mentari setelah malam yang sendu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

to be inspiring writer and teacher

CLOSE