Peran komunikasi pada era saat ini sangat penting untuk membangun hubungan antara perusahaan dengan konsumen. Marketing communication dalam sebuah perusahaan sangat dibutuhkan sekali untuk dapat meningkatkan brand awareness serta mempertahankan citra perusahaan. Dan perusahaan Widya Analytic memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk dapat melakukan proses magang melalui program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).
Selama proses magang mampu mendorong mahasiswa untuk menggali dan menemukan potensi yang dimiliki. Mahasiswa dapat merasakan bagaimana suasana kerja yang penuh semangat dan tantangan, menghadapi berbagai macam projek maupun event yang menarik dan dapat meningkatkan kemampuan yang dimiliki.
Nah, buat kamu yang tertarik dengan dunia marketing communication, berikut ini ada beberapa tips atau skill yang harus kamu miliki untuk bisa membangun masa depan yang gemilang di dunia marketing communication:
ADVERTISEMENTS
1. Public Speaking
Photo by fauxels on Pexels via https://www.pexels.com
Photo by fauxels on Pexels via https://www.pexels.com
Kemampuan public speaking merupakan skill yang perlu dimiliki, karena seorang marketing communication akan berinteraksi atau berhubungan secara langsung dengan audiens. Dimana kepercayaan diri dan cara bertutut kata akan sangat diperhatikan. Oleh karena itu, seorang marketing communication harus mampu tampil percaya diri dan dapat menyakinkan audiens saat berbicara didepan umum untuk dapat mempengaruhi keputusan audiens serta membentuk presepsi positif perusahaan.
Selain itu, kemampuan public speaking yang baik merupakan salah satu kunci keberhasilan dalam pemasaran untuk membangun hubungan yang kuat dengan berbagai macam pihak.
ADVERTISEMENTS
2. Kreativitas
Photo by Andrea Piacquadio on Pexels via https://www.pexels.com
Photo by Andrea Piacquadio on Pexels via https://www.pexels.com
Kemampuan untuk berfikir kreatif sangat diperlukan oleh seorang marketing communication untuk dapat menghasilkan inovasi baru dalam merancang strategi pemasaran dan ide-ide baru yang dapat menarik perhatian audiens. Dengan pemikiran yang kreatif dapat membantu meningkatkan produk dan layanan milik perusahaan menjadi lebih menarik, terlihat mencolok dan memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan dengan produk milik para pesaing.
ADVERTISEMENTS
3. Negosiasi
Photo by RDNE Stock project on Pexels via https://www.pexels.com
Photo by RDNE Stock project on Pexels via https://www.pexels.com
Kemampuan bernegosiasi sangat penting untuk dimiliki, dikarenakan seorang marketing communication akan bertemu atau terlibat dengan berbagai macam pihak untuk melakukan kesepakatan. Kemampuan ini digunakan untuk melakukan proses penawaran dan diskusi kepada calon konsumen untuk mencapai kesepakatan yang saling menguntungkan bagi kedua belah pihak. Serta dapat membantuk untuk menyelesaikan konflik dan mencapai solusi dari permasalahan yang ada. Kemampuan negosiasi yang baik dan efektif dapat menciptakan hubungan yang baik dengan berbagai pihak dan mencapai tujuan
ADVERTISEMENTS
4. Merancang Strategi
Photo by RDNE Stock project on Pexels via https://www.pexels.com
Photo by RDNE Stock project on Pexels via https://www.pexels.com
Strategi pemasaran sangat dibutuhkan dan penting dalam pemasaran. Seorang marketing communication perlu merumuskan sebuah strategi yang inovatif dan efektif bagi perusahaan. Kemampuan ini digunakan untuk dapat membantu mencapai tujuan perusahaan yang ingin dicapai baik dalam jangka waktu yang lama maupun pendek. Dengan adanya strategi, maka pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan menjadi lebih terarah dan efektif.
Selain itu, perusahaan dapat mengetahui kebutuhan pasar dan menganalisis kompetitor. Sehingga dengan begitu dapat memunculkan strategi yang baru untuk menarik perhatian konsumen dan menemukan langkah maupun promosi yang tepat untuk dilakukan. Strategi yang baik, terencana dan konsisten dapat meningkatkan kesadaran merek, mencapai tujuan perusahaan dan dapat menjalin hubungan baik dengan konsumen.
ADVERTISEMENTS
5. Kerjasama
Photo by fauxels on Pexels via https://www.pexels.com
Photo by fauxels on Pexels via https://www.pexels.com
Kemampuan dalam bekerjasama tim sangat dibutuhkan sekali dalam perusahaan maupun seorang marketing communication. Kemampuan ini digunakan untuk dapat saling melengkapi antar anggota tim dalam mencapai suatu kesepakatan bersama. Selain itu, dapat digunakan untuk berktukar pendapat, memecahkan permasalahan yang ada dan saling bertanggung jawab untuk memberikan dedikasi dan integritas dalam bekerja
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”