Bukber dan Ngabuburit Tidak Hanya Ada di Indonesia. Inilah 5 Tradisi Ramadan di Timur Tengah dan Palestina Menjelang Akhir Ramadan

Semaraknya Iftar dan 250.000 umat muslim berdatangan ke Al-Aqsa untuk Malam Laitul Qadar

Sebulan penuh umat muslim melaksanakan ibadah puasa. Tentunya berbagai kegiatan selama ramadan memiliki ciri khas tersendiri dibandingkan dengan kegiatan di bulan yang lainnya. Bulan Ramadan menjadi sangat istimewa bagi umat muslim. Berbagai tradisi selama ramadan menjadikan kita lebih dekat kepada sang Pencipta juga antar sesama umat muslim. Tradisi tersebut mengingatkan kita pada pentingnya menjalin silaturahmi. Seperti halnya tradisi buka bersama tidak hanya ada di Indonesia tapi juga ada di negara dengan mayoritas muslim seperti Palestina, Mesir, Saudi Arabia, Turki dan negara timur tengah lainnya. Di negara timur tengah, Ramadan begitu indah, semarak dan mengagumkan. Salah satunya Palestina yang memiliki tradisi khas selama Ramadan dan menjelang Idul Fitri. Berikut ini 5 fakta betapa indahnya tradisi di negeri Timur Tengah dan Palestina dalam menyambut Ramadan serta menjelang Idul Fitri.

Advertisement

1. Tarawih dan Sholat Wajib di Masjid Al-Aqsa

Foto oleh Al Jazeera English @aljazeeraenglish via Instagram

Foto oleh Al Jazeera English @aljazeeraenglish via Instagram via https://www.instagram.com

Bulan Ramadan semua umat muslim menjalankan ibadah puasa dan tentunya kegiatan puncaknya adalah berbuka puasa. Bukber atau buka bersama menjadi tradisi budaya umat muslim di seluruh dunia. Tidak hanya di Indonesia tapi hampir di setiap negara dengan mayoritas muslim pastinya melaksanakan tradisi buka bersama. Umat muslim di negara seperti Mesir, Saudi Arabia, Palestina dan Turki menggelar acara buka bersama dengan kapasitas yang luar biasa. Dilansir dari media TRT World, terdapat 50.000 orang mengadakan buka bersama dipinggiran danau sepanjang jalan letaknya di Bosphorus, Istanbul Turki. Buka bersama atau yang lebih dikenal dengan Iftar di Timur Tengah diadakan secara massif oleh umat Muslim. Uniknya tradisi iftar ini diatur dengan posisi memanjang. Umat Muslim di Mesir mengatur posisi duduk memanjang ketika berbuka hingga sepanjang 70 meter. Sedangkan di Palestina tradisi buka bersama dilakukan di depan masjid Al-Aqsa. Muslim Palestina membawa makanan dengan sajian seperti nasi kuning atau tumpeng yang diatasnya terdapat ayam ungkep dan kentang kukus. Sama halnya seperti di Indonesia, di Palestina pun terdapat sajian nasi kuning.

2. Uniknya Tradisi Bukber atau Iftar di Timur Tengah

Foto oleh Suppermody @ahmed.mostafa.saudi via Instagram

Foto oleh Suppermody @ahmed.mostafa.saudi via Instagram via https://www.instagram.com

Bulan Ramadan semua umat muslim menjalankan ibadah puasa dan tentunya kegiatan puncaknya adalah berbuka puasa. Bukber atau buka bersama menjadi tradisi budaya umat muslim di seluruh dunia. Tidak hanya di Indonesia tapi hampir di setiap negara dengan mayoritas muslim pastinya melaksanakan tradisi buka bersama. Umat muslim di negara seperti Mesir, Saudi Arabia, Palestina dan Turki menggelar acara buka bersama dengan kapasitas yang luar biasa. Dilansir dari media TRT World, terdapat 50.000 orang mengadakan buka bersama dipinggiran danau sepanjang jalan letaknya di Bosphorus, Istanbul Turki. Buka bersama atau yang lebih dikenal dengan Iftar di Timur Tengah diadakan secara masif oleh umat Muslim. Uniknya tradisi iftar ini diatur dengan posisi memanjang. Umat Muslim di Mesir mengatur posisi duduk memanjang ketika berbuka hingga sepanjang 70 meter. Sedangkan di Palestina tradisi buka bersama dilakukan di depan masjid Al-Aqsa. Muslim Palestina membawa makanan dengan sajian seperti nasi kuning atau tumpeng yang diatasnya terdapat ayam ungkep dan kentang kukus. Sama halnya seperti di Indonesia, di Palestina pun terdapat sajian seperti nasi kuning.

Advertisement

3. Semarak Menyambut Malam Lailatul Qadar

Foto oleh Al Jazeera English @aljazeeraenglish via Instagram

Foto oleh Al Jazeera English @aljazeeraenglish via Instagram via https://www.instagram.com

Menjelang akhir Ramadan umat muslim di Timur Tengah pun menyambut datangnya malam Lailatul Qadr atau malam seribu bintang. Umat Muslim meyakini terdapat satu malam terbaik diantara malam malam Ramadan. Dilansir dari TRT World, terdapat 250.000 umat muslim mengunjungi Al-Aqsa pada malam Ramadan yang ke 27. Semaraknya menyambut Laitul Qadr tersebut, terdapat di berbagai negara muslim lainnya seperti Palestina, Suriah, Sudan, Mesir dan Irak. Sungguh mengharukan dengan banyaknya umat muslim berkumpul untuk menjalankan ibadah, menjadi motivasi dan penyemangat menjelang hari raya Idul Fitri.

4. Ngabuburit dengan lantunan shalawat

Foto oleh Musa Zanoun dari Pexels

Foto oleh Musa Zanoun dari Pexels via https://www.pexels.com

Menghabiskan waktu bersama atau yang dikenal dengan Ngabuburitpun menjadi tradisi lainnya yang dilakukan umat muslim Palestina. Berbeda dengan muslim Indonesia, muslim palestina menghabiskan waktunya dengan berkumpul bersama. Ngabuburit ala pemuda Palestina adalah dengan bernyanyi dan melantunkan shalawat. Mereka bersama sama mengadakan live music versi islami dengan beberapa alat musik pukul sederhana. Mereka melakukan tradisi tersebut di pelataran masjid Al-Aqsa.

5. Bermalam dan Itikaf di Pelataran Masjid Al-Aqsa

Foto oleh Al Jazeera English @aljazeeraenglish via Instagram

Foto oleh Al Jazeera English @aljazeeraenglish via Instagram via https://www.instagram.com

Selain berbuka puasa dan menjalankan ibadah sholat. Umat muslim Palestina pun ikut menyemarakan indahnya ramadan dengan bermalam di pelataran Masjid Al-Aqsa. Dari usia muda hingga lanjut usia, mereka menjalankan ibadah secara bersama sama. Begitu pula para pemuda mendirikan tenda tenda kecil dengan peralatan sederhana. Mereka membawa kursi lipat dan tikar. Siang hari bershalawat bersama, beberapa diantaranya mengaji dan ketika masuk waktu maghrib mereka berbuka bersama. Sedangkan ketika malam hari mereka melakukan itikaf. Umat muslim Palestina menjadikan tradisi di bulan Ramadan begitu indah. Betapa mengharukan apa yang mereka lakukan di bulan Ramadan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Shot the moments on frame (Photograph), Edit with heart and Share it on content (Writing).

Editor

CLOSE