Minimalis, tapi Kaya Fitur. Ini Keunggulan Wuling Air Ev yang Menjadi Mobil Listrik Impian Masa Kini

Kemajuan teknologi membuat kebutuhan masyarakat akan alat transportasi juga meningkat. Salah satu alat transportasi yang banyak impikan adalah memiliki mobil. Apalagi jika tinggal di daerah perkotaan yang penuh dengan aktivitas. Kenaikan harga BBM yang terus terjadi membuat beberapa orang urung memiliki mobil. Ditambah semakin tingginya polusi udara dari kendaraan bermotor akan menambah emisi gas karbon ke lapisan ozon. Hal tersebut tentu akan berdampak buruk bagi kelangsungan hidup manusia di masa depan.

Wuling Air ev hadir menjawab tantang akan kebutuhan mobil yang ramah lingkungan. Wuling Air ev merupakan mobil listrik pertama Wuling yang mengusung desain future-tech yang tampak smart dan begitu futuristic. Memiliki desain minimalis, mobil ini sangat cocok untuk digunakan di daerah perkotaan. Selain itu Wuling Air ev memiliki fitur-fitur canggih yang lumayan lengkap loh sehingga memudahnya penggunanya.

Nah, berikut fitur-fitur yang ditawarkan Wuling Air ev.

Advertisement

1. Memiliki fitur safety yang lengkap

Fitur safety via wuling

Fitur safety via wuling via https://wuling.id

Mobil listrik ini memiliki dua airbag yang akan melindungi pengemudi dan penumpang baris pertama serta rangka yang kokoh. Kemudian, sistem pengereman didukung dengan rem cakram pada roda depan dan belakang, ABS, EBD, TPMS, Sound Module for pedestrian Warning serta ISOFIX. Khusus Wuling Air ev Long Range turut ditambahkan dengan Electronic Stability Control (ESC) dan Electric Parking Brake dengan AVH serta HHC.

2. Memiliki fitur smart start system

Smart start sytem via wuling

Smart start sytem via wuling via https://wuling.id

Fitur ini memungkinan pemilik mobil untuk menyalakan Wuling Air ev tanpa harus menekan tombol apapun atau memutar anak kunci. Jadi, pengguna cukup membawa kunci mobil, membuka pintu, menginjak rem, menunggu notifikasi ‘ready’ pada layar meter cluster lalu putar knop transmisi ke D atau R, lalu non aktifkan electric parking brake, maka mobil siap melaju.

Advertisement

Begitu juga dengan mematikan mobilnya, kamu cukup menginjak pedal rem, lalu memutar knop transmisi ke P dengan aktifkan electric parking brake, lalu pintu kunci dari luar.

3. Memiliki fitur internet of vehicle

Fitur IoV via wuling

Fitur IoV via wuling via https://wuling.id

Fitur IoV memungkinan pemilik Wuling Air ev menyambungkan mobil dengan smartphone-nya, lewat aplikasi MyWulling+. Lewat aplikasi tersebut, pengguna bisa mengatur berbagai hal yang ada di mobil. Seperti menyalakan atau mematikan AC, menghidupkan mesin , mengetahui posisi kendaraa, navigasi, menyetel music, dan lainya.

4. Memiliki Fitur WIND

Fitur WIND via wuling

Fitur WIND via wuling via https://wuling.id

Fitur WIND ini bisa melakukan perintah suara berbahasa Indonesia. Untuk memulainya tinggal ucapkan Halo Wuling. Setelah itu bisa di lanjutkan perintah apa yang kamu inginkan, misalnya menyetel musik, mengatur volume dan banyak lainya.

Advertisement

5. Fitur Easy Charging di Mobil Wuling Air ev

Fitur easy charging

Fitur easy charging via https://wuling.id

Salah satu fitur unggulan yang disematkan di mobil Wuling Air ev ini adalah fitur easy charger. Fitur ini memungkinkan pengguna mobil listrik mini tersebut bisa melakukan pengisian daya dengan cepat dan mudah. Tidak hanya itu, mobil ini juga easy home charging, yaitu bisa Anda charge di rumah asalkan memiliki daya listrik yang sesuai.

Kapasitas baterai Wuling Air ev dapat terpenuhi dengan dua macam berdasarkan varian yaitu Standard Range dan Long Range. Jenis Standard Range memiliki daya jelajah baterai 200 km dengan baterai 18 kw, sedangkan untuk Long Range mampu menjelajahi hingga 300 km dengan 28 kw baterai dalam sekali pengisian.

#ForABetterLife #HipweexWuling

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Membaca & Menulis

CLOSE