Perjalanan Vivo menjadi Inovator Tren Smartphone Masa Kini

Vivo, inovator tren smartphone masa kini.

Percaya nggak sih kalau kebanyakan tren ponsel masa kini ternyata dipelopori oleh Vivo? Produsen smartphone global yang berasal dari China ini memang mengutamakan inovasi. Nggak heran dalam satu tahun saja Vivo bisa merilis berbagai smartphone dengan inovasi-inovasi tidak terduga. Bahkan Vivo ternyata sembilan pusat riset yang tersebar di Tiongkok (Shenzen, Nanjing, Shanghai, Hangzhou, Dongguan), Taiwan (Taipei), Jepang (Tokyo), dan Amerika Serikat (San Diego). 

Kok bisa sih punya pusat riset sebanyak itu? Rupanya Vivo memang selalu memposisikan riset dan teknologi produk sebagai pendorong utama untuk menciptakan produk inovatif yang mampu memberikan pengalaman teknologi baru untuk konsumennya. Bayangin aja, di kesembilan pusat riset inilah Vivo melakukan riset mendalam tentang 5G, Artificial Intelligence (AI), desain smartphone, dan berbagai teknologi lainnya.

Advertisement

1. Vivo X1, X3, dan X5 Max merupakan smartphone paling tipis tahun 2012 hingga 2014

Vivo X5 Max

Vivo X5 Max via https://www.vivo.com

Nama Vivo mulai dikenal publik pada tahun 2012 setelah munculnya Vivo X1 sebagai smartphone pertama di dunia dengan chipset audio HiFi (High Fidelity) serta memiliki bodi paling tipis di dunia yaitu hanya 6,5mm sajaTidak berhenti di sana, tahun 2013 lagi-lagi Vivo meluncurkan smartphone yang bahkan lebih tipis dari X1 yaitu Vivo X3 dengan ketebalan bodi hanya 5,6mm. Smartphone ini bahkan lebih tipis dari pesaingnya Huawei Ascend P6. 

Setahun setelahnya, Vivo meluncurkan Vivo X5 Max dan mendapatkan mahkota smartphone tertipis dengan ketebalan bodi hanya 4,75mm. Tak hanya itu, bahkan X5 Max ini juga dinobatkan sebagai smartphone dengan layar tertipis dengan ketebalan 1,36mm saja.

Advertisement

2. Di tahun 2013, Vivo Xplay 3S jadi smartphone pertama dengan layar LCD 2K HD

Vivo XPlay 3S

Vivo XPlay 3S via https://www.vivo.com

Tahun 2013 layar ponsel menjadi sebuah elemen penting untuk kenyaman konsumen. Pada akhir 2013, Vivo melansir Vivo Xplay 3S yang mengusung layar IPS 6 inci dengan resolusi 2K (2560 x 1440) HD pertama di dunia. Densitas Vivo Xplay 3S ini juga tinggi yaitu 490 ppi, lebih unggul dari smartphone lainnya di pasaran. 

3. Tahun 2017 Vivo V5 Plus jadi smartphone pertama dengan kamera selfie dual lens 20MP

Vivo V5 Plus

Vivo V5 Plus via https://www.vivo.com

Pasti kamu sudah familiar banget dengan efek bokeh di kamera depan, dong. Nah, ternyata Vivo V5 Plus merupakan smartphone pertama dengan kamera depan (selfie) dual lens beresolusi 20MP dan 8MP. Fungsi dari kamera sekunder 8MP di kamera depan ini adalah memberikan efek bokeh layaknya kamera DSLR atau mirrorless. Otomatis objek utama akan lebih tajam dan latarnya buram. Selfie jadi makin sempurna deh.

4. Masih tahun 2017,Vivo V7 dan V7 Plus adalah smartphone pertama dengan kamera depan 24MP

Advertisement
Vivo V7 Plus

Vivo V7 Plus via https://www.vivo.com

Nah, tahun 2017 merupakan tahun-tahun industri smartphone mulai fokus pada kamera depan atau kamera selfie. Kali ini Vivo meluncurkan dua smartphone dengan kamera depan 24MP yaitu Vivo V7 dan V7 Plus. Kedua smartphone ini juga dilengkapi dengan fitur face beauty 7.0 dan mode live picture. 

 

Face beauty 7.0 menggunakan algoritma baru sehingga hasil foto selfie jadi lebih cerah. Tak hanya itu fitur ini juga dapat mengidentifikasi gender dengan smart beauty. Sementara mode live picture dapat menangkap foto selama 1,5 detik sebelum dan sesudah pengambilan gambar. Hasilnya kamu bisa bikin GIF sendiri, deh! 

Sstt, nggak cuma itu saja. Vivi V7 dan Vivo V7 Plus juga disematkan fitur face access di mana kamu bisa membuka kunci layar dengan menggunakan wajah kamu sendiri.

5. Vivo V11 Pro, smartphone pertama dengan Screen Touch ID di tahun 2018

Vivo V11 Pro

Vivo V11 Pro via https://www.vivo.com

Screen Touch ID yang ada di layar ponsel zaman sekarang itu dipelopori juga oleh Vivo, lho! Teknologi ini disematkan di Vivo V11 Pro dan jadi smartphone pertama di Indonesia yang punya Screen Touch ID untuk memindai sidik jari di layar. 

 

Sebelumnya fitur pemindai sidik jari di smartphone dianggap revolusioner, sama seperti sistem pengamanan dengan fitur face recognition. Makanya setelah Vivo berinovasi dengan meluncurkan Screen Touch ID pada layar, industri smartphone pun ikut merasakan bagaimana inovasi ini akan sangat berguna bagi konsumen. 

Untuk mewujudkan fitur ini, Vivo bekerja sama dengan Synaptics untuk menggunakan sensor ultrasonic supaya dapat memetakan pola sidik jari secara tiga dimensi. Teknologi ini hanya dapat bekerja pada layar OLED saja dan posisinya berada di bagian bawah layar sehingga nggak perlu ruang khusus untuk sensor sidik jari. Kamu bisa merekam lima sidik jari sebagai fitur pengamanan. Tapi ingat, ya. Sensor ini nggak akan bekerja membaca sidik jari yang berminyak, basah, serta kotor.

6. Tahun 2019, Vivo meluncurkan V15, pionir kamera Pop Up Selfie di dunia

Vivo V15

Vivo V15 via https://www.vivo.com

Desain smartphone masa kini kian mengedepankan layar tanpa bezel. Tampilan layar pun jadi lebih luas sehingga beraktifitas di smartphone pun lebih nyaman. Nah, untuk mewujudkan itu, Vivo melansir Vivo V15 dengan kamera Pop Up Selfie pertama di dunia. Bahkan fitur kamera pop-up ini diprediksi akan menjadi tren smartphone terkini.

Kamera selfie Pop Up ini memiliki resolusi  32MP, sangat tajam untuk ukuran smartphone, bukan? Kamera ini akan muncul otomatis ketika kamu membuka aplikasi kamera. Proses naik-turun kamera ini diklaim sangat singkat, hanya membutuhkan waktu hanya 0,46 detik. Harganya juga nggak mahal-mahal banget. Kamu bisa mendapatkan Vivo V15 dengan harga termurah sekitar 2,5jutaan.

7. Nggak cukup satu, di tahun 2019, Vivo merilis V17 Pro, pop-up dual selfie camera pertama di dunia

Vivo V17 Pro

Vivo V17 Pro via https://www.vivo.com

Tahun 2019 belum selesai, Vivo lagi-lagi kembali mengeluarkan ponsel dengan inovasi kamera depan. Kali ini Vivo V17 Pro yang hadir dengan Pop-Up Dual Selfie Camera pertama di dunia. Banyakan saja, baru juga meluncurkan smartphone dengan kamera pop-up pertama di dunia, Vivo langsung kebut mengeluarkan dua kamera pop-up. Dual kamera ini memiliki resolusi 32 MP dan 8MP dan diklaim tahan hingga 10 tahun penggunaan. Menariknya lagi katanya kamera pop-up ini bisa menopang bobot 40kg. 

Dual Pop-Up Selfie kamera ini turut dilengkapi dengan super night selfie serta selfie soft light. Foto kamu nggak hanya akan lebih fokus dan tajam, tapi juga tetap bagus walau dalam kondisi minim cahaya. Tertarik? Smartphone ini bisa kamu dapatkan di kisaran harga 4 jutaan saja, kok.

Artike ditulusi oleh Indira Listiarini

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE