Pilkada Serentak 2020, 5 Hal Penting yang Wajib Kamu Persiapkan Saat Pergi ke TPS

Pencegahan mandiri lebih baik

Mulai dari kesiapan diri sampai kesehatan tubuh. Iya, pergi ke TPS harus dalam kondisi fit dong, guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan seperti suhu tubuh yang tinggi atau terserang flu. Bisa brabe tuh kalau disangka tetangga kenapa-napa.

Selain menyiapkan diri dan kesehatan tubuh, kamu juga wajib nih menyiapkan hal lainnya untuk mencegah paparan Covid-19. Mungkin agak lebay, tapi ini untuk kebaikan diri kamu sendiri. Apa saja yang harus dipersiapkan? Yuk,cek!

Advertisement

1. Mengenakan masker dari rumah

Photo by Gustavo Fring from Pexels

Photo by Gustavo Fring from Pexels via http://https

Ingat protokol kesehatan (prokes) 3M? Nah, mengenakan masker adalah kewajiban saat ini. Pastikan kamu mengenakan masker bedah yang warnanya hijau atau biru saat akan pergi ke TPS. Mengapa masker bedah?

Karena masker tersebut dinilai lebih efektif menyaring virus Covid-19 agar tidak masuk ke dalam saluran pernafasan sebab terdiri atas tiga lapisan atau layer, berbeda dengan masker scuba yang hanya ada satu layer.

Advertisement

Nah, tidak hanya waktu berangkat ke TPS saja memakai maskernya, tetapi pada saat di TPS, melakukan pencoblosan, memasukkan surat suara ke kotak suara, hingga kembali ke rumah, kamu wajib tetap memakai masker. Sesampainya di rumah, kamu baru boleh melepas masker dan menerapkan 3M prokes lainnya—mencuci tangan dengan sabun di bawah air mengalir dan atau mandi serta mengganti baju yang dikenakan saat ke TPS.

2. Membawa C6 alias surat keterangan dan e-KTP

Photo by Oliur on Unsplash

Photo by Oliur on Unsplash via http://https

Syarat wajib yang harus kamu penuhi untuk bisa mencoblos adalah membawa C6 dan e-KTP. Maka dari itu, jangan sampai lupa membawa keduanya supaya enggak bolak-balik. Mengapa? Jika kamu sampai lupa dan harus kembali ke rumah, bayangkan berapa besar potensi kamu membawa pulang virus.

Meski kamu sangat percaya diri semua orang di TPS sehat walafiat, tapi enggak ada yang bisa jamin loh. Jadi, ingat-ingat C6 dan e-KTP harus dibawa, paling tidak dipersiapkan di atas meja sebelum kamu berangkat ke TPS untuk menghindari lupa.

Advertisement

3. Membawa pena

Photo by Daniel Álvasd on Unsplash

Photo by Daniel Álvasd on Unsplash via http://https

Mungkin agak lebay, ya. Tapi enggak apa, ini demi kebaikan bersama bawa pena dari rumah. Kenapa bawa pena sih? Salah satu syarat mencoblos adalah ketika kamu datang ke TPS, kamu wajib mengisi form C7.

Bayangkan, jika kamu memakai pena yang sudah dipegang berkali-kali oleh orang lain. Bukan maksudnya jijik, tapi ini cara menghindar dari virus. Percuma saja kamu menerapkan 3M tapi masih menggunakan barang yang sudah terkontaminasi dari orang lain.

Jadi, lebih baik mana? Bawa pena sendiri atau memakai pena milik panitia?

4. Berjaga-jaga membawa sarung tangan plastik

Photo by Clay Banks on Unsplash

Photo by Clay Banks on Unsplash via http://https

Ada informasi yang menyebutkan bahwa petugas KPPS akan menyiapkan sarung tangan plastik untuk setiap pemilik suara yang digunakan saat mengisi form C7, mencoblos dan memasukkan surat suara ke dalam kotak suara. Ini adalah langkah preventif pemerintah untuk melindungi masyarakat dari paparan virus Covid-19.

Terus, kenapa masih bawa sarung tangan plastik dari rumah? Bukannya sudah disiapkan di TPS? Ini sih mirip berjuang di medan perang, ya. Kita enggak tahu medan seperti apa yang kita hadapi, bagaimana keadaan dan situasinya. Maka dari itu, untuk berjaga-jaga, mending bawa sarung tangan plastik dari rumah. Barangkali yang ada di TPS sudah habis atau memang tidak disiapkan.

5. Membawa handsanitizer

Photo by Gustavo Fring from Pexels

Photo by Gustavo Fring from Pexels via http://https

Kenapa bawa handsanitizer, kan sudah cuci tangan? Perlu diperhatikan nih. Sesaat setelah kamu memasukkan surat suara di kotak suara, kamu diminta melepas sarung tangan plastik kamu sebelum meneteskan tinta. Nah, ketika kamu melepas sarung tangan, paling tidak ada potensi tanganmu itu berkontak langsung dengan virus dan bakteri yang menempel di permukaan sarung tangan.

Maka dari itu, saat ada jeda dari melepas sarung tangan ke poin meneteskan tinta, kamu bisa membersihkan tanganmu dengan handsinitizer. Enggak apa-apa deh dibilang lebay sama tetangga kanan kiri, toh bukan untuk kepentingan diri sendiri tapi untuk keselamatan bersama.

Itulah sederet hal penting yang wajib kamu siapkan sebelum berangkat menentukan suara. Ingat, pilih pasangan kepala daerah berdasarkan hati nurani dan bukan berdasarkan ‘strategi’ ya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

selalu ingin belajar menulis

CLOSE