#DiIndonesiaAja-Si Cantik Surga Tersembunyi di Selatan Pulau Jawa, Gugusan Batu Karang Pantai Siung Gunungkidul Yogyakarta.

Pesona Pantai Siung Gunungkidul dengan Barisan Tebing Cantik

Bila sobat mendengar kata Gunungkidul yang pertama terlintas di benak kalian adalah pantai-pantai cantik, bukan? Ya, kali ini kita tidak akan membahas Pantai Baron ataupun Pantai Drini, melainkan pantai yang terkenal karena tebing raksasa yang eksotis ialah Pantai Siung. Pantai ini begitu spesial karena lanskapnya yang dikelilingi oleh tebing-tebing tinggi.

Advertisement

1. Pesona Pantai Siung yang Jauh dari Suasana Kota

Photo by EksotisJogja on Website

Photo by EksotisJogja on Website via https://eksotisjogja.com

Pantai Siung berada di Dusun Wates, Desa Purwodadi, Tepus, Gunungkidul. Dari pusat Kota Jogja, kamu perlu menempuh jarak sekitar 77 km atau sekitar 2–3 jam perjalanan. Karena lokasinya cukup terpencil jau disisi selatan kota Yogyakarta, banyak wisatawan memilih kendaraan pribadi untuk menuju Pantai Siung. Jalur yang harus dilalui pun cukup sulit, yakni terdiri dari tanjakan, jalan berkelok, hingga ruas jalan yang menyempit. 

2. Eksotisnya tebing raksasa Pantai Siung Gunungkidul

Photo by Pegi.pegi on website

Photo by Pegi.pegi on website via http://www.pegipegi.com

Pantai Siung mungkin belum sebesar Pantai Parangtritis. Namun, di kalangan para pencinta panjat tebingi, Pantai Siung sudah menjadi salah satu spot yang wajib ditaklukkan. Memiliki sekitar 250 spot panjat tebing dengan tingkat kesulitan yang berbeda-beda, Pantai Siung pun berhasil mendapat penghargaan “The Best Climbing Rocks Site in Yogyakarta”.

Advertisement

Zona panjat tebing dibagi menjadi beberapa blok, mulai dari blok A hingga blok K. Tingkat kesulitannya bervariasi, ada yang khusus pemula maupun pemanjat profesional. Zona Kuda Laut dan Pancaran Siung merupakan favorit para pemanjat dengan tingkat kesulitan yang tinggi. Selagi memanjat, kamu juga akan merasakan sensasi deburan ombak yang memecah bebatuan karang.

3. Asal-Usul Nama Pantai Siung

Photo by Intisari Online on Website

Photo by Intisari Online on Website via https://intisari.grid.id

Nama Siung sendiri menurut warga sekitar berasal dari bentuknya. Cobalah kalian  lihat dari kejauhan atau dari atas tebing. Maka, akan tampak seperti bentuk gigi Siung wanara atau hewan kera. Oleh karena itu panta ini disebut siung.

4. Spot-Spot Unik untuk Wisatawan diatas Tebing Pantai Siung

Photo by Wisata Jogja on Website

Photo by Wisata Jogja on Website via https://wisatayogyakarta.net

Tak hanya sebagai spot untuk panjat tebing, diatas tebing kita juga dapat menemukan spot-spot lainya seperti tempat berkemah, warung makan, tempat ibadah dan yang paling penting adalah tempat foto dengan latar pemandangan pantai yang eksotis.

Advertisement

5. Jembatan sebagai penghubung antar tebing

Photo by Jogja on Stage on Website

Photo by Jogja on Stage on Website via http://jogjaonstage.com

Untuk menghubungkan satu tebing dengan tebing lain wisatawan tidak perlu memanjat tebing seperti yang dilakukan pemanjat tebing. Pengelola bersama masyarkat sekitar telah membuat sebuah jembatan gantung yang terbuat dari kayu untuk menghubungkan kedua tebing tersebut. Terimakasih, semoga bermanfaat

*HappyHoliday

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Saya adalah seorang mahasiswa semester 1 di Universitas Amikom Yogyakarta

CLOSE