Tanda Kamu Terjebak dalam Hubungan Toxic Relationship. Sering Nggak Disadari, Nih

Apakah kalian tau tentang toxic relationship

Toxic relationship atau hubungan toxic (dalam konteks hubungan pacaran) adalah sebutan untuk menggambarkan hubungan yang tidak sehat. Tidak sedikit orang tidak sadar bahwa mereka terjebak dalam hubungan toxic

Namun, karena terlanjur cinta dan terlanjur sudah lama membangun hubungan kalian tidak bisa berpikir logis. kalian juga akan beranggapan bahwa toxic relationship hanya masalah sepele. Nah berikut ini ciri toxic relationship.

1. Tidak menjadi diri sendiri

couple fighting

couple fighting via https://pin.it

Ketika kalian berada dalam hubungan yang toxic, kalian akan selalu bertindak seperti apa yang pasangan kalian inginkan, bukan apa yang kalian inginkan. Jika kalian melakukan hal yang kalian inginkan, kalian pasti akan berpikir apakah benar di mata pasangan jika kalian melakukan hal yang kalian suka atau tidak.

2. Komunikasi tidak sehat

ketika sedang berbicara tidak mendapatkan respon yang baik

ketika sedang berbicara tidak mendapatkan respon yang baik via https://pin.it

Komunikasi yang tidak sehat terjadi ketika kalian mencoba membicarakan suatu hal kepada pasangan, tapi kalian mendapatkan respons yang tidak baik dari pasangan kalian. Padahal, kunci dari sebuah hubungan adalah komunikasi, apa pun yang terjadi dalam hubungan kalian seharusnya dikomunikasikan bersama dengan pasangan.

3. Selalu mengalah

Bertengkar tidak mau mengalah

Bertengkar tidak mau mengalah via https://pin.it

Tidak ada salahnya jika kalian mengalah ketika sedang terjadi sebuah pertangkaran. Namun, jika kalian terus menerus mengalah demi membuat pasangan kalian senang, maka itu termasuk dalam hubungan yang toxic. Kalian akan membuat pasangan kalian merasa sangat dicintai dan bisa membuat mereka menjadi tidak tau diri.

4. Berharap ada perubahan

Membiarkan wanita berbicara

Membiarkan wanita berbicara via https://pin.it

Terkadang dalam hubungan toxic, ada seorang yang berusaha berubah hanya untuk berharap jika pasangannya akan ikut berubah menjadi lebih baik. Kalian mengubah sikap kalian hanya untuk berharap pasangan kalian berubah menjadi lebih baik, padahal seseorang akan berubah ketika mereka memiliki keinginan untuk berubah. 

 

5. Cemburu berlebihan

mengangkat telfon di belakang pasangan

mengangkat telfon di belakang pasangan via https://pin.it

Mengalami cemburu dalam sebuah hubungan sangat normal. Namun, jika pasangan kalian cemburu terlalu berlebihan itu termasuk dalam kategori toxic relationship.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini