Viral Aplikasi Video TikTok Saat Pandemi COVID-19

Tidak hanya di kalangan anak usia Muda saja bahkan Orang Tua pun ikut membuat konten video TikTok

Di saat masa sekarang banyak teknologi yang begitu canggih dan modern. Seiring berjalannya waktu kehidupan manusia yang awalnya tradisional dan sederhana sekarang berubah menjadi sangat modern. Kehadiran teknologi menyebabkan mudahnya penyebaran informasi dan komunikasi tanpa mengenal batas Negara. Hal ini kemudian mengarahkan dunia menuju era baru yaitu era digital.

Dalam era ini manusia melakukan aktivitas dengan mudah karena dilakukan secara digital atau daring. Beberapa tahun belakangan ini, sosial media menjadi suatu hal yang tidak bisa lepas dari budaya masyarakat yang baru. Melalui sosial media, masyarakat mampu membuat inovasi-inovasi yang bertujuan untuk memberikan kemudahan berkomunikasi serta wadah baru untuk mengekspresikan diri, salah satu produk sosial media dari era digital yang sedang menjadi trend dan digemari oleh masyarakat yaitu aplikasi TikTok.

Advertisement

1. Sebagai sarana hiburan

Photo by Hello I'm Nik 🎞 on Unsplash

Photo by Hello I’m Nik 🎞 on Unsplash via https://unsplash.com

Saat masa Pandemi COVID-19 seperti saat ini banyak masyarakat yang melakukan kegiatan di rumah seperti bekerja,belajar,dan beribah dari rumah semua di lakukan secara online dan jarak jauh. Tentu saja dengan diberlakukannya system tersebut akan menimbulkan rasa bosan.

Dengan kebosanan yang melanda membuat banyak orang cenderung mencari media hiburan yaitu salah satu pilihan yaitu aplikasi TikTok yang mana sangat digemari oleh masyarakat. Banyak masyarkat yang mendownload aplikasi tersebut untuk membuat konten sekreativitas mungkin untuk mendapatkan followers dan like sebanyak-banyaknya, dan mendapatkan rating dan popularitas tinggi di dalam aplikasi tersebut.

Advertisement

2. Melatih Kreativitas

Photo by Andrew Kondrakov on Unsplash

Photo by Andrew Kondrakov on Unsplash via https://unsplash.com

Pengguna TikTok mayoritas berasal dari kalangan pemuda, generasi muda sebagai golongan yang mendominasi aplikasi TikTok bersenang-senang dengan menyajikan berbagai konten yang dikemas dalam bentuk video. Berbagai konten dihadirkan oleh golongan muda antar satu sama lain dengan dilandasi berbagai alasan seperti untuk kesenangan semata maupun demi mendapatkan prestise, perhatian, pengakuan dan pujian dari masyarakat daring.

Tindakan tersebut dilakukan untuk mengejar like, komen dan share sehingga konten video yang mereka buat akan menjadi sesuatu yang 'viral' dan mendapat perhatian. Hal ini menyebabkan para generasi muda menghadirkan wajah kontradiktif antar panggung depan dengan panggung belakang. Dimana panggung depan didefinisikan sebagai presentasi diri mereka dalam sosial media, dan berbeda dengan bagaimana presentasi diri dibalik panggung yaitu kehidupan realitas sosialnya.

3. Sebagai Sarana Bisnis

Advertisement
Photo by 金 运 on Unsplash

Photo by 金 运 on Unsplash via https://unsplash.com

Banyaknya tokoh publik,artis,dan para pejabat yang bermain aplikasi TikTok membuat masyarakat terobsesi untuk membuat video Tiktok tersebut. Dengan viral dan video serta musiknya yang unik membuat TikTok semakin di gemari di kalangan masyarakat. Tak sekedar sebagai hiburan, ternyata aplikasi TikTok dapat di manfaatkan untuk memperkenalkan bisnis kepada masyarakat luas.

Banyak artis bahkan tokoh publik yang mempromosikan bisnis atau iklan melalui aplikasi ini, tak hanya para artis banyak juga iklan dari jual beli online seperti Shoopee,Lazada,dll yang mempromosikan bisnisnya ke dalam iklan di aplikasi TikTok ini. Berikut beberapa cara memanfaatkan TikTok sebagai media berjualan atau beriklan.

4. Menambah Relasi

Photo by Roman Kraft on Unsplash

Photo by Roman Kraft on Unsplash via https://unsplash.com

Setiap tahun bahkan setiap bulannya aplikasi TikTok mengahdirkan musik dan video yang viral, hal tersebut membuat daya tarik masyarakat untuk membuat video tersebut. Dengan adanya perlombaan untuk memperoleh like, komen dan engagement sebanyak-banyaknya, maka secara tidak langsung hal ini akan mendorong kreativvitas generasi muda secara tidak langsung selama masa Pandemi COVID-19 saat ini.

Namun, tak sedikit pula dari mereka yang begitu terobsesi untuk mendapat like, komen dan engagement sehingga menghalalkan berbagai cara agar bisa mendapatkan engagement yang lebih besar demi memenangkan pertempuran antar sesama golongan pemuda.

5. Menjadi Popularitas

Photo by Aaron Weiss on Unsplash

Photo by Aaron Weiss on Unsplash via https://unsplash.com

Tik Tok adalah salah satu aplikasi yang memberikan efek-efek spesial untuk video pendek sehingga terlihat menarik dan dapat ditonton oleh siapa saja selama kita memiliki jaringan sosial media. Semakin unik video yang dibagikan, maka semakin banyak pula yang ingin melihat video tersebut, dan rela melakukan apa aja untuk membuat video konten yang unik untuk di lihat banyak orang agar mendapatkan popularitas yang tinggi.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

β€œ

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE