Parasite, Film Peraih Piala Oscar 2020 sebagai Film Terbaik. Baca Dulu Sinopsisnya, yuk!

Sinopsis film

Dunia perfilman sempat dibuat heboh oleh salah satu film buatan Negeri Gingseng, Korea. Ya, Parasite sempat menjadi trending di tahun ini lantaran berhasil memenangkan penghargaan di ajang Oscar sebagai film terbaik.

Ini menjadi daftar sejarah dunia lantaran Parasite adalah film pertama Asia yang berhasil memenangkan penghargaan perfilman paling bergengsi di seluruh dunia. Film ini berhasil memboyong empat piala Oscar, termasuk Sutradara Terbaik, Film Internasional Terbaik, Naskah Asli Terbaik, dan Film Terbaik juga diboyong Parasite.

Film ini juga menjadi kepiawaian sang sutradara Bong Joon Ho yang berhasil mengemas kehidupan orang-orang di tiga latar belakang yang berbeda dalam satu ruang yang sama. Parasite juga menggambarkan sebuah ketidakadilan terhadap kemiskinan yang membuat orang-orang yang berada di dalam kondisi tersebut mencoba segala cara untuk dapat bertahan hidup dan mendapatkan apa yang mereka inginkan. Terdapat pesan moral yang begitu dalam terhadap film ini yang juga membuat antusias terhadap para penonton.

Parasite dirilis pada 21 Juni 2019 dan mendapatkan total lebih dari 10 juta penonton. Film ini juga dibintangi oleh beberapa artis kenamaan Korea seperti Song Kang-ho, Choi Woo Shik, Park So-dam, Jang Hye-jin dan masih banyak lagi.

Awal mula kisahnya berawal dari cerita keluarga Ki-taek (Song Kang-ho) yang hidup miskin dan tinggal di sebuah rumah sempit di dekat pertokoan. Hidup mereka sangat tidak beruntung sehingga apapun dikerjakan termasuk membuat kotak pizza untuk sebuah kedai. Ki-taek juga merupakan seorang pengangguran yang membuat hidup mereka semakin menyedihkan.

Suatu ketika anak tertua Ki-taek yang bernama Ki-woo (Choi Woo Shik) dimintai tolong oleh temannya untuk menggantikannya menjadi guru privat seorang gadis SMP anak orang kaya lantaran dia harus melanjutkan kuliahnya. Ki-woo pun tanpa pikir panjang langsung mengambil kesempatan tersebut demi membantu meringankan beban keluarganya.

Keesokan harinya ketika sampai di rumah dia terkejut lantaran rumah anak yang didatanginya merupakan kediaman Tuan Park (Lee Sun-kyun) dan sangatlah mewah membuat Ki-woo semakin bersemangat untuk mengajar. Ibu dari sang anak yang diajar Ki-woo curhat kepadanya untuk minta dicarikan guru privat untuk anak bungsunya karena memiliki kepribadian yang aneh.

Akhirnya dia berbohong dan merekomendasikan adiknya sendiri yang bernama Kim Ki-jeong (Park So-Dam) untuk menjadi guru privat dari anak bungsu sang majikan. Dari sini lah Kim akhirnya berpikiran dan berusaha membuat semua anggota keluarganya untuk bekerja di rumah Tuan Park. 

Dia bahkan memfitnah supir dan pembantu Tuan Park agar kedua orang tuanya bisa bekerja di sana. Akhirnya semua berjalan sesuai rencana Kim. Pada suatu hari, keluarga Tuan Park pergi untuk berlibur. Kim dan keluarganya pun menempati rumah tersebut untuk sementara waktu dan merasakan bagaimana rasanya menjadi orang kaya.

Namun ternyata kesenangan mereka harus diganggu oleh asisten rumah tangga Tuan Park sebelumnya. Ternyata dia menyimpan suaminya yang sakit di sebuah bunker di dalam rumah itu. Kim dan keluarganya pun sangat kaget juga merasa ketakutan. Akhirnya dari sana lah kejadian demi kejadian yang tak diinginkan terjadi.

Nah, buat kamu yang penasaran dengan filmnya bisa langsung nonton film Parasite yang kini sudah banyak tersedia di berbagai platform streaming. Selamat menonton! 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini