Board Game: Cara Simple Makin Lengket dengan Dia

Lebih mesra itu ternyata sederhana!

Pernah nggak, sih, kamu main board game seperti Monopoly, Scrabble, Battle Sheep, BANG!, dan Chibies vs Zombies sampai narik urat dan makan hati? Hal tersebut kadang terjadi karena beberapa board game memang dirancang seperti itu.

Faktanya, Main Board Game bisa bikin kamu langgeng!

Eits, tapi kamu pernah dengar gak nih, kalau ternyata main board game bareng doi bisa bikin makin lengket loh! Baru-baru ini ada penemuan dari penelitian yang telah dipublikasi oleh Bayer University bulan Februari 2019 kemarin, bahwa bermain board game dengan pasangan bisa meningkatkan kualitas hubungan mereka. Kok bisa? Semua karena ulah hormon oksitosin. (bukan buat napas ya guys, itu oksigen.)

Apa itu oksitosin?

Singkat cerita, hormon oksitosin atau hormon cinta adalah hormon yang diproduksi oleh kelenjar pituitari yang terletak di dasar otak manusia. Hormon ini umumnya berperan penting dalam kelahiran. Namun, oksitosin setelah diteliti lebih lanjut di India pada tahun 2011, ternyata mempengaruhi hal lain seperti orgasme, hubungan sosial, bahkan sikap keibuan. Alasan-alasan seperti itulah yang bikin oksitosin dapet nama beken "hormon cinta", keren yak?

Apa hasil penelitiannya?

Nah, fokus di penelitian yang dilakukan peneliti Bayer University adalah melihat hubungan perkembangan oksitosin secara alami terhadap aktivitas rekreasi yang dilakukan oleh pasangan suami istri. Aktivitas yang difokuskan kesini ada dua yaitu mengikuti kelas menggambar atau bermain board game, sedangkan subjectnya adalah pasangan pria dan wanita yang telah menikah.

Hasil penilitiannya adalah, peningkatan oksitosin tertinggi tertuju pada pria yang ngambil kelas seni; lalu tertinggi nomor duanya yaitu wanita yang bermain board game; diikuti oleh wanita yang ngambil kelas seni; erakhir adalah para pria yang bermain board game. Namun untuk tiga terakhir tadi perbedaannya tidak terlalu jauh kok. Paling menariknya adalah semua pasutri yang bermain board game barengan menghasilkan oksitosin dan itu artinya bagus untuk keintiman hubungan.

Di luar temuan tadi, mungkin main board gamenya bisa dibarengin iseng ngedesain satu karakter baru, bikin konsep untuk kostum karakter, bahkan bisa ngecat asset board game bareng-bareng juga agar semakin mesra. Ditunggu feedbacknya aja dari agan dan agan wati ya untuk experimen state terakhir.

Kalau ada yang punya pengalaman seru main board game dengan pasangan masing-masing, yuk, komen di bawah.


(Sumber: Melton, K. K., Larson, M., Bocci, M. L.. Examining Couple Recreation and Oxytocin via the Ecology of Family Experiences Framework. 2019; Magon, N. & Kalra, S. NCBI. The orgasmic history of oxytocin: Love, lust, and labor. Indian Journal of Endocrinology and Metabolism. 2011. 15(Suppl3), pp. S156–S161. )


Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis