Harry Styles, Kejutkan Fans Nari di Video Clip Ternyata Gini Ceriat Dibalik Treat People With Kindness

Video klip ‘TPWK’ jadi moodbooster fans di awal 2021.

Baru saja menutup lembaran lama, Harry Styles sudah sigap menyelamatkan 2021 dengan merilis video klip dari salah satu lagu di album terbarunya Fine Line. Seakan mengingatkan kita semua untuk memulai tahun ini dengan kebaikan, mantan personil One Direction itu memutuskan untuk menghadiahkan fans video visualisasi dari lagu bertajuk Treat People With Kindness. Tepat di tanggal 1 Januari kemarin, pelantun lagu Watermelon Sugar ini secara dadakan bikin heboh media sosial melalui postingan di akun Instagram official @HSHQ, mengumumkan video klip TPWK akan keluar dalam dua jam. Antusias, Harries – para penggemar Harry, pun reflek mempopulerkan peristiwa ini di Twitter dengan trending tagar #TreatPeopleWithKindness dan #TPWK.

Advertisement

Kejutan dari artis yang November 2020 lalu mendapat 3 nominasi Grammy pertamanya itu tidak sampai situ saja. Seolah belum cukup, Styles menambah kehebohan penggemarnya berkali-kali lipat dengan berdansa di video klipnya bareng Phoebe Waller-Bridge, aktris dan penulis jebolan Emmy Awards asal Inggris. Mengambil setting hitam-putih di era 1920an, sang ‘Style Icon of 2020’ itu terlihat sangat modis dengan gaya pakaian vintage-vibes ala Gucci nya. Music video itu dibuka oleh Phoebe yang berperan sebagai pemilik sebuah nightclub, dan Harry yang menjadi bintang tamu membawakan lagu Treat People With Kindness. Ketika mulai memasuki lagunya, disitulah fans dibuat ambyar.

Directioners – fans One Direction, dan Harries pun dibuat kaget oleh sang idola. Terbukti dengan trendingnya ‘Harry Styles Dancing’ di Twitter. Pasalnya para personil boyband terbesar pada masanya itu sejak dulu menobatkan diri mereka sebagai ‘terrible dancers’. Namun sepertinya, dalam video klip terbarunya Styles mematahkan omongan mereka sendiri. Ia terlihat lincah melakukan gerakan-gerakan tarian bersama sang bintang drama komedi Fleabag, hingga lompat dari satu meja ke meja lainnya. Bahkan fans me-notice bagaimana ia menari sambil menghitung gerakannya dengan enjoy. Tidak hanya fans, beberapa crew yang terlibat dalam projek milik ‘Hitmaker of The Year’ versi Variety tahun lalu itu juga turut membagikan kesenangan mereka. Momen-momen di balik layar pun dibagikan dan terlihat bagaimana keseruan mereka selama shooting video klip Treat People With Kindness – yang menurut cuitan co-sutradara, Gabe Turner, di akun Twitternya dilakukan pada awal tahun 2020 lalu.

Selain  dijadikan sebagai judul lagu dalam albumnya yang kedua, istilah Treat People With Kindness sudah menjadi motto khas Harry. Kemanapun ia pergi, postingan apapun yang ia unggah, hampir semuanya diselipkan pesan TPWK. Ia membagikan arti di balik prinsipnya itu kepada musicweek.com, dan mengatakan bahwa semua berawal dari pick gitarnya yang bertuliskan slogan tersebut, yang kini ia sebut sebagai ‘mantra’nya.

Advertisement

“(Lagu ini) tentang bersikap lebih baik terhadap satu sama lain” ujarnya. Pemeran film Don’t Worry Darling yang masih dalam tahap syuting ini mengungkapkan kalau lagu yang kerap disingkat TPWK itu adalah sebuah tribute untuk fansnya, yang membuat dirinya merasa nyaman menciptakan lagu-lagu yang ‘Harry Styles’ banget.

Setelah vakum dari One Direction kelima member mengerjakan projek solonya masing-masing, tidak terkecuali Harry. Penyanyi sekaligus aktor itu berkata kalau ia merasakan kebebasan menjadi dirinya sendiri berkat fansnya. Menyadari hal itu, Harry jadi pede merilis TPWK  meski awalnya ragu, tapi fans meyakinkannya dan berakhir dengan lagu itu menjadi tribute untuk mereka.

Advertisement

Sesuai dengan lirik dalam lagu TPWK, “Maybe we can find a place to feel good, and we can treat people with kindness”, Harry mencerminkan kebaikan bahkan melalui gestur-gestur simpel. Penyanyi fenomenal ini sampai membuat sebuah situs bernama doyouknowwhoyouare.com yang jika kita kunjungi dan memasukkan nama, sebuah kalimat pujian seperti “(Nama), you are kind” akan muncul. Tentu saja, pesan TPWK  dan salam “Love, H” tidak ketinggalan, seolah kita sedang dikomplimen oleh Harry langsung.

Tidak salah Harry mengambil motto itu. Sebagai seorang artis pun Harry dikenal sebagai orang yang selalu membuat orang lain tertawa dan benar-benar menghidupi mottonya, untuk memperlakukan sesama dengan kebaikan. Fans kerap kali membagikan cuplikan Harry yang membuat mereka tersenyum di media sosial. Mulai dari hal-hal simple seperti tiap kali ia melontarkan jokes receh di konser sampai fans menyebutnya ‘the best crowd entertainer’, hingga momen-momen ketika Harry membagikan speech mengharukannya.

 “Dari manapun asal kalian, siapapun kalian dan apapun yang kalian impikan, aku mencintai kalian semua. Tolong cintai satu sama lain,” kata penyanyi itu waktu menutup konser Live On Tour nya di Glasgow November 2017 lalu, dalam sebuah video yang diunggah fans di Youtube.  Beberapa fans juga menceritakan pengalaman mereka mendapat kenalan baru setiap mengikuti konsernya, karena sebelum encore stage Harry meminta mereka untuk saling bertukar peluk.

Sejumlah rekan dari dunia entertainment hingga crew pun turut memberi kesaksian tentang seorang Harry Edward Styles. Salah satunya adalah jurnalis sekaligus editorial director Grazia, Jessica Bailey, yang menulis di graziamagazine.com. 


“Selama bertahun-tahun mewawancarainya, Styles tidak pernah berubah,” tulisnya. “Ia tetap bersikap sangat sopan, hangat, ramah dan socially aware.”


Komentar-komentar serupa juga diungkapkan oleh orang-orang yang pernah bertemu pria kelahiran Inggris itu. Bicara soal kebaikan, mengumpulkan dana untuk sumbangan amal bukanlah hal yang baru didengar dari seorang Harry Styles. Dilaporkan oleh Variety, penjualan tiket tur perdana Live On Tour 2017 ditambah kontribusi dari Live Nation berhasil terkumpul mencapai 1,2  juta dolar AS. Styles kemudian mendonasikan dana sekitar Rp 17,3 miliar itu kepada 62 badan amal di seluruh dunia. Sebagiannya juga merupakan hasil dari penjualan merch kaos TPWK, lho, yang mana adalah campaign kerja sama dengan GLSEN.

Pada waktu kasus George Floyd di 2020 pun Harry ikut turun ke jalan mengikuti aksi #BlackLiveMatters di tengah pandemi, dengan tetap memperhatikan protokol. Tidak setengah-setengah, ia juga berdonasi untuk men-support gerakan tersebut. “Menjadi tidak rasis saja belum cukup, kita harus menjadi anti-rasis” tegasnya dalam caption postingan Instagramnya, “Cukup adalah cukup. Black Lives Matter."

Fans menganggap 2021 akan menjadi tahun yang baik karena dibekali rilisan video klip TPWK. Mengikuti jejak idolanya, directioners dan harries berusaha semaksimal mungkin untuk menerapkan mantra Treat People With Kindness yang disebarkan Styles melalui kata-kata dan aksinya. Semoga sikap seperti Harry tidak hanya semakin menginspirasi tapi juga menular. Jika demikian, dunia pasti akan menjadi tempat yang lebih baik untuk kita semua.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE