#HipweePuisi-Biarkan Lampu Jalan Menjadi Orang Ketiga

Ia akan terdiam pada malam, kepada angin malam serta tak akan pernah berhianat pada kita yang sedang bercumbu mesra di persimpangan jalan.

Biarkan Lampu Jalan menjadi Orang Ketiga

Jika ada malam seratus jam aku ingin memiliki malam itu

Hanya berdua denganmu

Di persimpangan jalan-jalan rindu

Sambil bercerita tentang kisah yang akan kita lalui berdua disitu

Aku akan membiarkan lampu jalan itu menjadi orang ketika diantara kita

Mengganggu kita dengan cahaya nya yang manja 

Biarkan ia mengetahui cerita kita malam itu

Sebab ia akan bercerita pada keheningan  serta penghuninya

Kepada angin malam

Kepada bintang-bintang malam

Kepada bebatuan yang sunyi

Kepada laut yang tenang

Mereka akan cemburu pada mu

Karena memiliki diriku yang lemah lembut

Mereka akan cemburu padaku

Karena memiliki dirimu yang penuh cinta dengan paras yang menawan itu

 

 

Setia Dengan Memberi Terang

Aku lebih percaya padaMu

Kau orang ketiga yang setia

Pada sahabatMu

Pada pasangan ku

Kau lebih lembut dari domba

Lebih Ganas dari Singa

Yang ku sembunyikan

Itulah yang Kau rencanakan

Aku lebih baik beriman

Daripada berkaitan

Aku lebh baik menderita

Daripada terkunci dalam dunia

Sepertinya aku harus banyak melipat tangan

Daripada meminta pada manusia

Sepertinya aku harus banyak bersyukur

Daripada harus banyak bersungut

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

nama Telyawar Hendraningrat Amarduan, Lahir di Werain, Pulau Selaru, Kabupaten Kepulauan Tanimbar. umur 20 tahun, mencintai dunia penulisan Puisi. suka jalan-jalan, nonton, membaca. kuliah di Universitas Pattimura Ambon. menyukai dunia fotografer.