Impian Boleh Datang Kapan Saja, Tapi Pada Akhirnya Waktu yang Akan Menjawab Semua Itu

Asal yakin dan mau berusaha


Halo anak-anak, kalian cita-citanya mau jadi apasih? 


Advertisement

Jika dulu pada waktu masih anak-anak kita sering kali menjumpai orang dewasa bertanya kepada kita, Nak, kamu cita-citanya mau jadi apa sih? Tanya beliau tersebut. Aku yang masih kecil dan yang belum memiliki pandangan tentang masa depan nantinya lantas menjawab dengan lantang, Mau jadi polisi pak. 

Waktu itu aku menjawab menjawab ingin menjadi polisi, bukan karena aku ingin menjadi polisi tapi karena pada umumnya anak-anak yang lain menjawab seperti itu. Tidak ada bayangan bakal menjadi apa pada saat itu, karena yang ada di pikiran hanya ingin main, main, dan main. Namanya juga masih anak-anak ya kan?

Kalau di luar negeri anak-anak yang memiliki cita-cita dan juga kemauan tinggi, orang tuanya akan membantu, dan banyak sekali yayasan dan juga beasiswa  yang siap membantu untuk anak-anak berbakat dan berkemauan tinggi agar bisa menggapai impian mereka, agar kelak bisa menjadi aset negara dan bisa membanggakan keluarga, bangsa dan negara, terlebih Tuhan. 

Advertisement

Tapi yang menjadi keresahanku sekarang ketika diumur dewasa, aku baru menyadari bahwasanya dulu ketika masih muda aku memiliki bakat dan banyak sekali mengeksplor hal-hal baru, tapi terlewat begitu saja. Karena pada saat itu belum ada aku kenal orang di lingkunganku yang bisa mencapai kesuksesan bermodalkan passion dan talenta. Mungkin bagi sebagian orang ada ya, tapi aku tidak begitu kenal dengan orang itu.

Maka untuk mengatakan cita-cita kepada orang tua, layaknya sebuah impian yang hanya berlalu begitu saja. Karena pada pengimplementasiannya itu tidak ada. bayangkan kamu ingin menjadi atlet tenis meja, tapi kamu belum pernah melihat  orang indonesia yang sukses sebagai pemain tenis meja, apalagi di masa itu, internet belum seterbuka ini, internet hanya digunakan oleh orang orang tertentu.

Advertisement

Jadi impian yang aku punya, hanya sebatas mimpi, mimpi yang setelah bangun kita lupa tadi mimpiin apa. Begitu mirisnya. 

Tapi di zaman teknologi yang super canggih ini, menjadi jawaban untuk seseorang bisa bermimpi tinggi, waktu yang juga menjawab bahwasanya kawasan-kawasan yang belum terjangkau di pedalaman sekalipun bisa untuk dijangkau pemerintah. Hal-hal tersebut menjadi pacuan anak muda untuk bisa menjadi apa yang dia inginkan, anak-anak rakyat biasa juga berhak untuk memiliki impian menjadi atlet terkenal, bahkan tidak menutup kemungkinan untuk bisa menjadi presiden, bahkan sudah banyak sekali kita lihat anak-anak rakyat biasa yang sampai direkrut NASA karena kepiawaiannya menggunakan komputer.

Jadi pada akhirnya waktu yang akan menjawab impian kamu. Orang-orang semakin gampang mendapatkan informasi, dan kamu semakin gampang untuk menjadi sesuatu. Tapi yang perlu kamu ingat adalah tetap percayakan diri pada bidang yang kamu sukai, karena hasil tidak akan pernah menghianati proses. Jadi sukses dan bermanfaat untuk orang banyak ya, terkhusus untuk bangsa dan negara.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Yesterday is not ours to recover, but tomorrow is ours to win or lose. -Lyndon B. Johnson

CLOSE