Intip 3 Cafe Instagramable di Jakarta yang Menerapkan Protokol Kesehatan

Jangan lupa patuhi protokol kesehatan ya guys!

Saat awal pandemi banyak café di Jakarta yang terpaksa harus tutup sementara untuk memenuhi protokol kesehatan yang diatur oleh pemerintah. Namun sekarang, sudah banyak café di Jakarta yang mulai beroperasi dan melayani untuk makan di tempat dengan menerapkan protokol kesehatan yang baik dan benar. Dimulai dari ketatnya peraturan dalam pemaikaian masker, penerapan physical distancing, penyediaan hand sanitizer, dan beberapa peraturan lainnya. Berikut 3 Café Instagramable di Jakarta yang bisa dikunjungi dan telah menerapkan protokol kesehatan dengan baik dan benar.

Advertisement


Titik.Temu Coffee – Jenggala          


Titik.Temu Coffee berlokasi di Jalan Jenggala 2, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Café ini telah menerapkan protokol kesehatan dengan baik dan benar. Adanya pengecekan suhu ketika memasuki ruangan, tersedia banyak hand sanitizer di beberapa titik, menerapkan physical distancing dengan memberi jarak untuk tempat duduk dan pemesanan makanan. Titik Temu terkenal dengan design dari tempatnya yang minimalis dan asri terlebih di outdoor. Spot foto sangat banyak sehingga pengunjung nyaman untuk berfoto-foto disini. Mampir ke Titik Temu, pengunjung bisa mencoba Ice Coconut Black dengan pilihan beans yang variatif. Ragam makanan juga seperti Sandwich Bulgogi dan Tiramisu nya yang recommend!


Myriad Café – Senopati


Advertisement

Myriad Café sudah melayani pengunjung untuk makan di tempat (dine in) sejak 8 Juni 2020. Sangat menghimbau pengunjung untuk terus menerapkan protokol kesehatan dengan baik dan benar. Beberapa diantaranya seperti menyemprot disinfektan secara rutin pada setiap tempat duduk, pembayaran dengan metode cashless, pemeriksaan rutin terhadap karyawan dan staf, serta penerapan physical distancing. Beberapa peraturan yang ditekankan ketika dine in adalah harus mencuci tangan sebelum memasuki ruangan, memeriksa suhu pengunjung tidak melebihi 37°, menjaga jarak ketika sedang memesan makanan, tidak melayani pembayaran secara cash (cashless), mengingatkan untuk selalu menggunakan masker jika sedang tidak makan dan minum.

Myriad Café sendiri memiliki ciri khas pada tempatnya yang dominan warna putih, sehingga terlihat minimalis dan aesthetic. Sangat cocok untuk berfoto-foto karena banyak spot nya yang sangat Instagramable. Ada menu favorit untuk pecinta bebek yaitu Twiced Cooked Duck with Kecombrang Rice yang sangat recommend dan jangan lupa untuk mencoba Ice Latte nya!

Advertisement


Ruci’s Joint – Senopati


Ruci’s Joint merupakan salah satu Café di Senopati yang mencuri perhatian karena tempatnya yang menarik serta minimalis. Penerapan protokol kesehatan pun berlaku antara lainnya pembatasan pengunjung, wajib menggunakan masker, cek suhu ketika memasuki ruangan, serta lebih merekomendasikan untuk melakukan pembayaran dengan metode cashless. Tidak hanya menarik, namun tempatnya pun terkesan nyaman dan sangat bersahabat bagi orang-orang yang merokok karena dapat merokok di dalam ruangan. Ruci’s Joint punya beberapa menu favorit antaranya Chicken Salted Egg with Butter Rice, Bakmi Ayam Sambal Matah, dan Asian Rib Eye Steak.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE