On Insurance: The Sooner The Better. Anak Muda pun Harus Melek Urusan Asuransi

Wait dulu nih, jangan salah sangka! Asuransi itu bukan cuman buat mereka yang sudah berumur dan berkeluarga. 

Asuransi itu ibarat jaminan. Sebagai manusia, kita tidak akan tahu kedepannya apa yang akan terjadi. Apakah kita akan selalu sehat? Apakah kita akan selalu terlindungi dari musibah seperti kecelakaan? Bagaimana bila tiba-tiba kita didiagnosa oleh penyakit yang akan memakan biaya yang besar? Apakah kita akan sanggup membayarnya?

In fact, asuransi itu menjunjung nilai the sooner the better. Nah, kok bisa sih?

Banyak sekali yang salah kaprah mengenai asuransi, dan memilih untuk tidak mempunyai asuransi dikarenakan tidak ingin kehilangan uang. Perlu diingat, asuransi bukanlah sarana menghasilkan keuntungan, pun bukan tempat menabung. Seperti kita yang membeli screen protector untuk smartphone, screen protector tersebut kita beli sebagai pelindung — bukan karena kita mengharapkan untung.

Nah, sudah jelas kan mengapa asuransi itu penting?

Sehingga, pertanyaan selanjutnya … kenapa harus cepat-cepat sih punya asuransi? Memang untungnya apa?

One of the biggest advantage is that … preminya yang harus kita bayarkan akan menjadi lebih murah! Lho kok bisa?

Hal ini dikarenakan premi itu dihitung atas dua faktor, yaitu umur dan kesehatan. Orang muda biasanya masih memiliki tubuh yang sehat dan tidak terlalu beresiko memiliki penyakit. Berbeda dengan mereka yang lebih tua, di mana resiko mengidap penyakit kronis atau membahayakan semakin kentara. Sehingga, premi yang harus mereka bayarkan apabila memulai dari umur tersebut akan sangatlah besar.

Alasan selanjutnya berkaitan dengan tanggungan.

Di saat masih muda, tanggungan yang kita miliki masihlah sedikit. Digabung dengan premi yang masih kecil, sangatlah mungkin untuk kita memakai uang lebihan dari saku bulanan kita untuk membayar premi tersebut. Terlebih ketika sudah tua, biaya yang akan kita keluarkan pasti akan lebih banyak. Tanggungan seperti biaya tabungan menikah, membeli rumah, membeli perabotan rumah, biaya pendidikan, dan biaya-biaya lainnya pastilah tidak sedikit.

Ketika disandingkan dengan harga premi yang akan lebih mahal pada umur tersebut, tidak banyak orang yang akan memilih untuk melupakan asuransi meskipun mereka paham akan pentingnya asuransi.


That’s why — Apabila kalian mampu, dalam hal asuransi, the sooner the better!


 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Hello, I'm Ann a Communication Science student. I've been to a lot of jobs before, and the most important thing is that my skills are better. In my work, I have learned how to work efficiently in both individuals and teams and manage time and stress in office work to complete tasks on schedule. I'm interested in public relations and digital areas, which allows me to study outside of my field. My hobby is watching anime, Netflix, and swimming sometimes I also like to read books.

Editor

Learn to love everything there is about life, love to learn a bit more every passing day