#WisataFilipina–The Hinatuan Enchanted River, Sungai Indah di Filipina yang Terkenal dengan Kejernihan Airnya.

Selain jernih, warna airnya indah banget lho ~

Filipina merupakan salah satu negara yang memiliki banyak wisata indah, namun jarang diketahui banyak orang. Salah satu wisata indah tersebut namanya The Hinatuan Enchanted River. Wisata ini letaknya di luar kota Hinatuan, surigao del sur di sisi timur Mindanao di Filipina. The Hinatuan Enchanted River merupakan sungai indah yang terkenal dengan kejernihan airnya. Selain jernih, warna airnya berwarna biru terang yang membuat mata tercengang melihatnya dan juga terkagum akan keindahan warna airnya.

Advertisement

Sungai ini arus airnya relatif tenang, jadi tidak perlu khawatir jika ingin berenang berlama-lama sambil berfoto-foto. Namun, informasi yang saya dapatkan dari internet mengatakan bahwa beberapa penduduk yang tempat tinggalnya tidak jauh dari sungai tersebut menganggap bahwa The Hinatuan Enchanted River, termasuk sungai keramat. Dan mereka melarang pengunjung untuk berenang di sore hari, ketika matahari sudah terbenam. Sebab, saat itu roh-roh yang menguasai sungai akan keluar dari sarangnya dan akan berkeliaran di sekitar sungai. Kedengarannya serem sih, tapi pesona yang di suguhkan begitu mempesona, membuat raga ini ingin melompat dan merasakan langsung kejernihan air sungainya. Siapa sih, yang gak kepengen jalan-jalan ke tempat wisata ini? Apalagi, jalan-jalannya bersama orang-orang tercinta. Sudah pasti, momennya terasa sangat menyenangkan dan akan sulit dilupakan.

Dari dulu, saya ingin sekali bisa pergi ke luar negeri, mengunjungi tempat-tempat wisata yang indah dengan durasi waktu yang lama. Tapi, keinginan itu belum bisa terwujud sampai sekarang karena saya tidak memiliki uang yang cukup, yang bisa mengantarkan saya ke luar negeri. Mungkin, jika saya tekun mengumpulkan uang setiap bulannya dari sebagian gaji yang saya terima dari tempat saya bekerja, pasti saya sudah bisa pergi ke luar negeri. Tapi, buat apa saya pergi jauh-jauh ke luar negeri menikmati keindahan wisata yang ada di sana seorang diri saja? Lebih baik saya menunggu lama tapi waktunya tepat, yaitu pergi bersama dengan orang-orang tercinta yang begitu sangat saya sayangi dan kasihi.

Advertisement

Oh iya, buat teman-teman yang mau berlibur ke Filipina, jangan lupa untuk menginjakkan kaki dan menikmati pesona wisata The Hinatuan Enchanted River ya!!

Informasi mengenai Filipina ini aku dapatkan di www.wisatafilipina.com. Informasinya sangat beragam, mulai dari tempat wisata, hotel, kuliner, diving, ESL, pilgrimage, sampai muslim-friendly, semuanya ada di sini. Selain isinya lengkap dan terpercaya, website milik PDOT Indonesia ini juga dilengkapi panduan wisata serta berbagai fitur keren dan seru yang membuatku semakin tertarik untuk menjelajah Filipina. Ditambah lagi, ada berbagai kuis berhadiah menarik yang bisa aku ikuti. Tentunya ini sangat mengobati kerinduanku untuk bisa liburan ke Filipina. It’s More Fun in the Philippines!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Suka menulis, suka travelling, sama suka makan. Kalau suka kamu, emang boleh?

CLOSE