Indonesia Sebetulnya Berpotensi, Namun…

Potensi? Banyak. Pernah dimanfaatkan? Tidak.

Banyak dari kita belajar tentang potensi-potensi yang Indonesia miliki sejak SMP, mungkin beberapa sudah mengetahui ini sejak SD. Namun, tidak semua berpikir bahwa potensi tersebut sebenarnya dapat menjadi basis untuk Indonesia berubah menjadi seperti negara-negara yang telah berkembang.

Dari sekian banyaknya murid yang menjalani sekolah, mayoritas siswa-siswi tersebut hanya mencatat potensi-potensi ini dalam buku catatan untuk menjadi bahan hafalan tes ujian akhir IPS. Pasti semua ingat tentang aneka ragam budaya yang Indonesia miliki, dari Sabang sampai Merauke, dari timur ke barat, dari selatan ke utara. Ada sekitar 300 atau lebih budaya yang dikenal secara resmi oleh Indonesia.

Tiap provinsi sudah pasti ada budayanya, dan dalam provinsi itu, sudah pasti ada aneka ragam budaya lagi, seperti suku-suku lama, kampung yang memiliki budaya-budaya sendiri, dan sebagainya. Tidak banyak yang mengetahui tentang keanekaragaman budaya ini, banyak yang hanya mengetahui budaya-budaya terkenal seperti yang terdapat di Bali, Aceh, Manado, Jawa, dan lain-lainnya.

Mengetahui sedikit budaya Indonesia bukan hal yang buruk, namun sayang sekali jika tidak melihat banyaknya budaya di Indonesia, karena budaya sebuah negara adalah salah satu faktor dari mengajak turis datang ke sebuah negara, dan Indonesia memiliki banyak budaya yang dapat menjadi faktornya Indonesia sering dikunjungi oleh turis.

Selain budaya, kita semua pasti mengetahui bahwa Indonesia adalah negara yang kaya dengan SDA-nya. Indonesia adalah negara yang penuh dengan kehijauan dan keindahan alam. Tiap pulau yang berada di Indonesia bermain sebuah peran yang penting dalam membuat Indonesia terlihat sangat kaya dalam SDA.

Bahkan hutan-hutan, lapangan-lapangan besar, gunung-gunung yang penuh dengan pohon, dan lain-lainnya, hingga Kalimantan diketahui sebagai "Lungs of The World", yang berarti "Paru-Paru Dunia". Kalimantan saja, yang luasnya sekitar 250,000 km2 menjadi salah satu penyedia oksigen. Bagaimana dengan daerah-daerah Indonesia lainnya yang juga penuh dengan pohon-pohon yang menyumbang oksigen untuk dunia?

Namun, sayangnya masyarakat Indonesia gagal untuk melihat fakta ini, hingga pohon-pohon yang tadinya fungsinya memberi oksigen untuk manusia, ditebang satu-per-satu demi kebutuhan manusia.


Indonesia juga diketahui sebagai negara yang penuh dengan perikanan yang berpotensi untuk menjadi faktor pembangunan Indonesia dalam dunia. Indonesia adalah negara yang panjangnya sekitar 2800 km, dan memiliki garis pantai yang panjangnya sekitar 54,000 km. Dengan perairan yang sebanyak itu, sudah tidak mungkin bahwa perikanan di Indonesia adalah potensi besar yang dapat membantu Indonesia unggul. Indonesia memiliki varian spesies ikan, diantara-Nya ada Indonesian Coelacanth, Psychedelic Frogfish, Red Dragonet, Borneo Shark, dan banyak lagi.

Penerus bangsa Indonesia seharusnya belajar untuk memanfaatkan potensi-potensi yang Indonesia miliki, hingga bisa membuat Indonesia bergabung dengan negara-negara yang sudah unggul di dunia, mau itu dalam segi perekonomian ataupun kemajuan bangsanya sendiri.

Para ahli memprediksi bahwa di tahun 2050, Indonesia akan naik di urutan ke-4 dari urutan ke-16 dalam urutan negara yang memiliki ekonomi yang kuat.

Jadi, apakah masih ingin melihat Indonesia seperti sekarang?
Atau mau membuat Indonesia lebih bagus?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini