Meski Awalnya Mengaku Sempat Khawatir, Maudy Ayunda Bagikan Keseruan Syuting Film Losmen Bu Broto

Maudy Ayunda Losmen Bu Broto

Setelah beberapa waktu tidak muncul di layar lebar, kini artis kebanggaan Indonesia Maudy Ayunda kembali hadir dalam film yang berjudul Losmen Bu Broto. Film yang dijadwalkan tayang pada 18 Oktober ini, merupakan adaptasi dari seri televisi berjudul Losmen yang terkenal pada tahun 1980-an.

Advertisement

Walaupun sudah malang melintang di dunia layar lebar, Maudy mengaku ternyata sempat takut lo memainkan peran dalam film ini. Ia sendiri memerankan peran Jeng Sri yang digambarkan memiliki hobi menyanyi dan bersuara merdu. Jeng Sri ini sering tampil bersama Kirana dalam sebuah grup vokal bernama Matahati. Kenapa ya kira-kira Maudy sempat takut dengan peran ini, yuk Sobat Hipwee cari tahu bareng~

Awalnya, Maudy sempat takut dan khawatir tidak bisa total karena keadaan pandemi. Belum lagi ia harus berlatih dan mempersiapkan peran ini secara jarak jauh karena sedang berada di Amerika

Advertisement

Maudy Ayunda pastinya bukan nama asing dalam dunia perfilman Indonesia. Meski sudah membintangi banyak judul film, Maudy mengaku sempat khawatir ketika menerima peran Jeng Sri dalam Losmen Bu Broto ini. Ketika menghadiri press conference peluncuran film ini, Maudy menjelaskan bahwa dirinya sempat resah karena kondisi pandemi. Belum lagi saat persiapan pembuatan film dirinya sendiri masih berada di Amerika Serikat.

“Di sisi lain aku deg-degan soal jadwal. Gimana ini pandemi, saya juga masih di Amerika ya itu ya namanya kalau udah jodoh dan semua energi itu tergabung ya ada jalannya,” kata Maudy.

Advertisement

Dirinya mengaku hanya pulang ke Indonesia selama tiga minggu untuk syuting. Mau tak mau, Maudy harus mempelajari naskah secara jarak jauh dari Amerika.

Meski sempat ragu, Maudy akhirnya memantapkan diri mengambil tawaran ini. Pasalnya, ini adalah adaptasi serial legendaris yang sangat digemari sang ibu

Masih dalam kesempatan yang sama, Maudy pun menjelaskan bagaimana akhirnya mantap memutuskan untuk menerima tawaran peran sebagai Jeng Sri. Meski sempat khawatir dengan situasi pandemi, Maudy mengaku sangat senang karena Losmen Bu Broto adalah adaptasi dari serial legendaris Losmen yang sangat digemari sang ibu sewaktu muda.

“Jadi waktu awal ngobrol mau syuting film ini. Sempet ada mix feeling. Ya sebelumnya orangtua saya wah itu tontonan mama banget. Jadi aku sangat-sangat bersemangat,” kata Maudy Ayunda.

Tentu saja bukan hanya itu, Maudy menjelaskan bahwa ia juga sangat tertarik dengan cerita dan skenarionya. Selain itu ia juga sangat merasa terhormat bisa terlibat dalam versi layar lebar dari serial legendaris di eranya. Ia mengungkapkan kebahagiaanya dapat bermain dengan aktor-aktor lain yang sangat ia apresiasi dan hormati.

“Aku memang sangat tertarik dan tergerak untuk bergabung di proyek ini karena pertama, cerita dan skenarionya. Bahwa ini warisan yang dulu sangat dicintai dan diapresiasi banyak orang,” lanjut Maudy.

Maudy tampaknya memang berjodoh deh dengan film ini, bahkan situasi di lokasi syuting sangat seru. Duh, jadi nggak sabar pengin nonton!

Maudy sempat deg-degan ketika datang ke lokasi, namun saat syuting terlaksana ia tidak lagi merasa khawatir. “Nyaman banget sih ada surprise party. Kita syuting memang langsung di losmen jadi komunikasi kita itu kecil. Mudah untuk membuat dunia kecil kita sendiri,” imbuh Maudy.

Losmen Bu Broto awalnya merupakan seri yang tayang di TVRI menceritakan drama keluarga yang berpusat pada keseharian Bu Broto (Maudy Koesnaedy) dan Pak Broto (Mathias Muchus). Mereka memiliki sebuah losmen yang sering dikunjungi wisatawan, dalam mengelola losmen mereka dibantu oleh ketiga anaknya.

Ketiga anaknya yakni Mbak Pur (Putri Marino), anak pertama Pak Broto ini bertanggung jawab di dapur. Anak keduanya bernama Jeng Sri (Maudy Ayunda) memiliki hobi menyanyi dan bersuara merdu. Kemudian, Tarjo (Baskara Mahendra) yang masih berkuliah juga ikut mengurus losmen keluarganya.

Duh bikin penasaran banget ya SoHip film Losmen Bu Broto ini. Cocok banget nih buat kamu yang pengen nonton film bertemakan keluarga~

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Learn to love everything there is about life, love to learn a bit more every passing day

CLOSE