Mediasi Dinyatakan Gagal, Reza Arap dan Wendy Walters Sepakat Bercerai

Keretakan rumah tangga Reza Arap dan Wendy Walters tengah jadi sorotan publik usai Wendy mengungkap dugaan perselingkuhan yang dilakukan sang suami di belakangnya. Gugatan cerai pun telah dilayangkan Wendy kepada Arap pada Selasa (15/11) lalu di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

Advertisement

Seminggu berlalu, sidang mediasi pun dimulai pada Selasa (22/11). Namun, Arap nggak hadir dalam agenda tersebut hingga membuat Wendy kecewa dan menangis. Akhirnya, Arap hadir dalam sidang mediasi selanjutnya yang digelar pada Jumat (25/11) lalu.

Hasilnya, sidang mediasi tersebut dinyatakan gagal lantaran Wendy dan Arap sepakat bahwa rumah tangga mereka nggak bisa dipertahankan lagi.

Reza Arap dan Wendy Walters sepakat bercerai

Mediasi Reza Arap dan Wendy Walters gagal

Mediasi Reza Arap dan Wendy Walters gagal | Credit: Instagram @ybrap

Permasalahan rumah tangga Reza Arap dan Wendy Walters belum selesai. Keduanya baru-baru ini kembali menjalani agenda mediasi usai sebelumnya tertunda akibat absennya Arap. Proses mediasi keduanya berlangsung singkat sekitar 30 menit. Dari situ, jalan mediasi dinyatakan gagal karena pasangan ini sepakat untuk berpisah.

Advertisement

Selain itu, Wendy sempat membeberkan perasaannya saat ini terhadap sang suami usai merampungkan proses mediasi. Wendy mengaku sudah memaafkan seluruh perbuatan Arap yang telah mencoreng keharmonisan rumah tangga mereka. Namun, Wendy tetap nggak bisa lagi melanjutkan rumah tangga tersebut.

“Ya maaf ya maafin. Cuma untuk melupakan kayaknya nggak bisa deh, melupakan masalahnya ya. Cuma ya maafin, manusia kan harus saling memaafkanlah. Untuk melanjutkan lagi kayaknya udah nggak bisa,” ujar Wendy Walters saat diwawancara awak media, dilansir dari Detik.com.

Advertisement

Senada dengan Wendy, pernyataan serupa pun dilontarkan oleh Arap. Personel grup Weird Genius ini menegaskan rumah tangganya dengan Wendy sudah nggak bisa diperbaiki lagi. Keputusan untuk bercerai pun datang dari kedua belah pihak.

“Nggak cuma dari gue, dari dia juga. Memang nggak bisa aja. Dari gue sendiri sudah nggak,” ujar Arap, dilansir dari CNN Indonesia.

Reza Arap ungkap alasan nggak bisa hadir di sidang mediasi pertama

Alasan Reza Arap tak hadiri mediasi pertama

Alasan Reza Arap tak hadiri mediasi pertama | Credit: Instagram @ybrap

Absennya Reza Arap di sidang mediasi pertama sempat membuat Wendy Walters kecewa berat. Bahkan, perempuan berusia 26 tahun ini tampak menangis meluapkan kekecewaannya itu. Pasalnya, ia mengaku sangat ingin proses perceraiannya ini segera selesai dan ketidakhadiran Arap saat itu dinilai menghambat proses tersebut.

Di samping itu, Wendy menganggap absennya sang suami menggambarkan pribadi Arap yang menurut Wendy nggak pernah menghormati proses hukum yang berlaku.

“Intinya dari pihak tergugat nggak datang. Walaupun dia sudah tahu jadwal mediasinya hari ini tapi dia nggak datang. Kalau dari aku sih ya, dia nggak pernah menghormati hukum aja sih,” ujar Wendy di PN Jakarta Utara (22/11), dilansir dari Liputan6.com.

Saat menghadiri sidang mediasi kedua, akhirnya Arap menjelaskan alasan di balik ketidakhadirannya tersebut. Melansir dari Detik.com, Arap mengaku sudah mengonfirmasi kalau dirinya nggak bisa hadir karena bentrok dengan jadwal pekerjaan. Alhasil, kata Arap, kedua belah pihak sepakat menunda agenda mediasi ke tanggal 29 November 2022.

“Jadi sebenarnya yang kemarin itu, gue udah bilang kalau gue nggak datang. Nggak bisa datang karena gue ada kerjaan. Terus harusnya di-reschedule ke tanggal 29 dan semua juga sudah oke. Dari pihak sebelah juga sudah oke,” jelas Arap.

Oleh sebab itu, ia pun bingung ketika keesokan harinya ia mengetahui agenda mediasi justru dilaksanakan di luar tanggal kesepakatan.

“Tapi ya kemarin tidak tahu, tiba-tiba jalan. Aku bingung karena bangun tidur langsung ada mediasi. Aku bingung banget kemarin,” sambungnya.

Proses hukum untuk perceraian pasangan ini masih akan berlanjut ke depannya. Usai mediasi dinyatakan gagal, dengan begitu proses hukum akan langsung masuk ke tahap persidangan perdata dan fokus membahas pokok perkara perceraian Wendy Walters dan Reza Arap.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Writing...

CLOSE