Terharu Saat Nyanyi di Grand Opening PON 2021, Nowela Berharap Papua Tak Lagi Dipandang Sebelah Mata

Nowela Grand Opening PON 2021

Pekan Olahraga Nasional (PON) Indonesia ke-20 sudah mulai dilaksanakan. Pada tahun 2021 ini, untuk pertama kalinya Papua ditunjuk menjadi tuan rumah. Tentunya bagi warga Papua maupun Indonesia hal ini merupakan sebuah kebanggaan. Termasuk juga bagi Nowela Mikhelia, penyanyi yang memiliki darah Papua.

Advertisement

Nowela Mikhelia, Edo Kondologit, dan Michael Jakarimilena merupakan penyanyi yang melantunkan lagu Aku Papua di ajang pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2021 yang diadakan di Papua, Sabtu (2/10) kemarin.

Merasa bangga, Nowela bersama kedua rekannya tak kuasa menahan air matanya saat melakukan Grand Opening

Sebagai wanita asli Papua, Nowela pun mengaku bangga karena menjadi bagian dari ajang berskala besar yang diadakan di tanah kelahirannya itu. Dilansir dari insertlive.com, Nowela menyebut dirinya bersama dua rekannya itu tak kuasa menahan tangis saat tengah melakukan gladi resik.

Advertisement

“Jadi saya tahu saya terharu saya excited, acaranya kan tanggal dua, tanggal 30 kami last GR(Gladi Resik),” cerita Nowela pada Rabu (6/10). Ia mengungkapkan bahwa mereka menangis karena tak menyangka event sebesar PON akan dilakukan di tanah kelahirannya.

“Jadi dari GR, saya, bapak Edo, dan kakak Micky, kami sudah menangis, kenapa kami menangis? Kami tidak pernah membayangkan event sebesar ini, berskala besar diadakan di tanah kelahiran kami Papua,” sambungnya.

Nowela merasa terharu tanah kelahirannya menjadi tuan rumah acara penting yang bersejarah

Advertisement

Menurut Nowela ini adalah kali pertama tanah Papua menjadi tempat diselenggarakannya acara besar dan penting kenegaraan. Hal inilah yang membuatnya merasa bangga karena bisa menjadi bagian dari sejarah yang terukir di Papua.

“Mungkin terkesan cuma perfom, tapi ini sebenarnya adalah sejarah untuk tanah Papua dan kami berdiri di sejarah itu,” tambah Nowela.

Baginya momen ini sampai membuatnya kehilangan kata-kata. Ia menggambarkan momen tersebut adalah momen yang epik, luar biasa, megah. Tentunya hal ini menjadi momen yang sangat menyentuh terkhusus bagi orang Papua.

Ungkapan terima kasih Nowela, baginya dengan diadakan PON di Papua maka akan mengangkat citra tanah kelahirannya itu

Nowela juga mengungkapkan apresiasi pada Presiden Jokowi karena bisa mengangkat pandangan sebelah mata terhadap orang Papua.

“Mungkin tanah yang notabene sedikit terbelakang, dulu banyak tertinggal tetapi kami bangga bapak Jokowi mempercayakan Papua menjadi tempat opening PON,” tukas Nowela.

PON kini tengah dilaksanakan di salah satu provinsi yang sangat indah di Indonesia, yakni Papua. Pekan Olah Raga ini diprediksi akan selesai pada 15 Oktober 2021.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung

CLOSE