Yoo Ah In Tersangkut Kasus Propofol, Iklan Dihentikan Sementara dan Dilarang ke Luar Negeri

Aktor Korea Selatan Yoo Ah-in saat-saat ini sedang menelan pil pahit. Pasalnya ia sedang diselidiki polisi lantaran dugaan dirinya menggunakan propofol, obat bius yang termasuk dalam golongan psikotropika secara ilegal.

Advertisement

Yoo Ah-in sendiri termasuk dalam jajaran aktor top Korea Selatan. Saat ini, ia memiliki setidaknya 4 proyek terbaru yang sedang dikerjakan. Namun akibat kasus yang sedang ia hadapi saat ini, mengharuskan serangkaian karya yang dijadwalkan untuknya dalam waktu dekat pun harus dikaji ulang; di antaranya The Match dan Hi.5.

Lantas seperti apa kronologi penyelidikan Yoo Ah-in hingga dirinya dilarang bepergian ke luar negeri? Simak infrormasinya, ya, SoHip~

Yoo Ah-in diduga menggunakan propofol di luar keperluan non medis

Yoo Ah-in diduga gunakan Propofol

Yoo Ah-in diduga gunakan Propofol | Credit: @hongsick on Instagram

Unit Investigasi Narkoba Kepolisian Metropolitan Seoul meminta keterangan dari Yoo Ah-in terkait dirinya yang diduga melanggar Undang-Undang Pengendalian Narkotika, karena kebiasaannya menggunakan propofol untuk tujuan non medis pada Senin (6/2). Polisi menanyakan kepada Yoo Ah-in terkait kunjungannya beberapa kali ke rumah sakit untuk mendapatkan resep propofol.

Advertisement

Sebanyak 51 orang, termasuk Yoo Ah-in diselidiki atas penyalahgunaan propofol tersebut. Propofol sendiri adalah obat bius yang sangat adiktif. Klinik bedah plastik biasanya memberikan propofol kepada pasien yang hendak menjalani operasi, sehingga propofol dinyatakan ilegal di luar pembedahan.

Tak hanya itu, untuk memastikan apakah propofol benar-benar biasa dikonsumsi olehnya, pihak kepolisian pun telah mengamankan rambut tubuh Yoo Ah-in dan mengajukan permintaan analisis ke National Institute of Scientific Investigation (NFS). Konon hasilnya dari investigasi tersebut akan keluar sekitar tanggal 20 Februari 2023.

Advertisement

“Tes untuk propofol dan zat narkotika lainnya juga sedang berlangsung. Hasil dari National Institute of Scientific Investigation akan dirilis dalam waktu dua minggu,” kata perwakilan agensi Yoo Ah-in, United Artists Agency (UAA) dikutip dari Selebtempo (10/02/2023).

Sementara itu, United Artists Agency (UAA) pada Rabu (8/2) mengonfirmasi terkait dugaan penyalahgunaan propofol yang dilakukan Yoo Ah-in. Tak banyak yang disampaikan, mereka hanya mengatakan jika Yoo Ah-in bakal proaktif dan mengikuti proses hukum yang berlaku.

“Yoo Ah-in baru-baru ini diinterogasi oleh polisi terkait penggunaan propofol. Yoo secara aktif bekerja sama dengan semua investigasi,” kata agensi Yoo Ah-in, United Artist Agency (UAA) dalam surat resminya.

Unit Investigasi Kejahatan Narkoba Badan Kepolisian Metropolitan Seoul telah menyita dan menggeledah klinik operasi plastik di Gangnam dan Yongsan, serta mengamankan catatan medis terkait.

Di Korea Selatan sendiri penggunaan propofol secara ilegal terancam hukuman hingga 10 tahun penjara atau denda hingga 100 juta won atau sekitar Rp 1,2 miliar. Sejumlah tokoh berpengaruh seperti Chairman Samsung Lee Jae-yong dan aktor Ha Jung-woo juga didenda karena penyalahgunaan propofol ilegal.

Industri periklanan dilaporkan menangguhkan penampilan Yoo Ah-in sampai ada hasil resmi penyelidikan

Iklan Yoo Ah-in dihilangkan sementara

Iklan Yoo Ah-in dihilangkan sementara | Credit: @hongsick on Instagram

Menurut media Cina, perusahaan terus memantau perkembangan kasus yang menimpa Yoo Ah-in ini, dan tetap memegang teguh prinsipnya untuk tidak memberikan toleransi terhadap narkoba atau obat-obatan terlarang lainnya. Wajah Yoo Ah-in pun telah dihilangkan dari iklan di pusat perbelanjaan internet Cina; seperti Taobao, sejak kemarin.

“Untuk sementara kami akan menurunkan poster dan iklan yang berisi gambar terkait Yoo Ah-in sampai polisi Korea merilis hasil resmi penyelidikan mereka,” kata perusahaan, dilansir dari Selebtempo (10/02/2023)

Sementara beberapa brand Korea Selatan nampaknya juga tidak dapat menghindari proses penghapusan Yoo Ah-in dalam materi promosi mereka. Menurut agensi, total ada 4 iklan di Korea Selatan yang masih terikat kontrak dengannya.

Hingga pada Kamis (9/2), iklan dengan wajah Yoo Ah-in terlihat dibeberapa platform, namun kemudian diganti satu per satu dengan iklan yang menampilkan foto produk bagian depan saja. Sebagian besar video iklan di YouTube dan platform lainnya juga diubah menjadi pribadi atau private. Kontrak Yoo Ah-in akan ditunda sementara dan dilanjutkan setelah hasil investigasi selesai.

Karena kasus ini, Yoo Ah-in juga dilarang bepergian ke luar negeri

Yoo Ah-in dilarang bepergian ke luar negeri

Yoo Ah-in dilarang bepergian ke luar negeri | Credit: @hongsick on Instagram

Melansir dari CNN Indonesia (10/2), Polisi telah melarang Yoo Ah-in keluar negeri mulai Rabu (8/2). Larangan ke luar negeri itu diterbitkan menyusul pemeriksaan atas dugaan penyalahgunaan propofol yang ia lakukan. Yoo Ah-in baru-baru ini melakukan perjalanannya ke Amerika Serikat bersama kenalannya.

Ia kembali ke Korea Selatan pada Minggu, 5 Februari 2023. Terungkap bahwa Yoo Ah-in pergi ke Amerika Serikat ketika dia dicurigai menggunakan propofol, sehingga polisi meningkatkan kemungkinan adanya upaya untuk melarikan diri ke luar negeri, dan polisi mengambil tindakan untuk melarangnya meninggalkan Korea Selatan.

“Kami memberlakukan larangan bepergian ke luar negeri padanya (Yoo Ah-in),” kata Kepolisian Korea Selatan dikutip dari Celebrities.id (10/02/2023).

Semoga proses penyelidikannya segera menghasilkan kabar yang terbaik ya, SoHip~

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Bukan sekedar hobi, melainkan memberi arti~

Editor

Learn to love everything there is about life, love to learn a bit more every passing day

CLOSE