5 Tips Pakai Foundation Anti Kusam

tips foundation anti kusam

Rutin memakai skincare adalah cara untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat, tapi untuk bekerja dengan maksimal hingga wajah impian benar-benar didapatkan maka perlu waktu yang tak sebentar. Selain itu, kondisi wajah juga dipengaruhi oleh banyak faktor yang membuat pemiliknya harus sabar dan tabah dengan berbagai permasalahan yang tak kunjung sirna.

Untungnya, sembari menunggu skincare bekerja, ada kosmetik yang bisa jadi salah satu senjata ampuh untuk menutupi berbagai kekurangan di wajah yaitu foundation.

Meskipun begitu, memilih foundation serta memakainya perlu trik biar nggak malah jadi senjata makan tuan. Pasalnya, sering ada kasus mulus setelah memakainya tapi berubah jadi kusam setelah baru beberapa jam saja dipakai. Bisa jadi, hal tersebut terjadi karena oksidasi yaitu ketika warna foundation yang makin menggelap setelah penggunaan. Tenang, ada beberapa cara yang bisa digunakan kok untuk mengatasinya.

1. Pilih warna foundation yang satu tingkat lebih terang supaya masih aman jika terjadi oksidasi

Ketika memilih foundation selain harus mengetahui jenis kulit, undertone dan warna kulit juga harus diketahui. Biasanya banyak yang memanfaatkan foundation untuk membuat wajah terlihat putih tanpa mencocokkan beberapa hal tersebut sehingga hasilnya malah jadi abu-abu di wajah. Pun, ada juga yang memilih warna yang sama persis dengan kulit sehingga saat terjadi oksidasi wajah jadi terlihat lebih gelap atau bahkan kusam. Makanya, sebaiknya pilih foundation dengan shade yang satu tingkat lebih terang supaya aman sampai berjam-jam.

2. Jangan lupa gunakan primer

tips foundation anti kusam

Primer/ Credit: lookstudio on Freepik via www.freepik.com

Dilansir dari Female Daily, salah satu penyebab oksidasi adalah kandungan minyak dalam foundation bercampur dengan minyak alami pada wajah sehingga pemilik kulit berminyak akan lebih berpeluang mengalami hal ini. Penggunaan primer penting karena mampu menahan minyak alami pada wajah, selain itu bisa juga menjadi pembatas antara kulit dan foundation. Untuk menghindari oksidasi direkomendasikan primer berbahan dasar silikon.

3. Masih berhubungan dengan minyak, sebaiknya blot wajah sebelum dan sesudah mengaplikasikan foundation

Lagi-lagi dengan alasan minyak sebagai penyebab oksidasi maka kamu perlu mengurangi volumenya, caranya adalah dengan menyerapnya menggunakan blotting paper. Kamu bisa menggunakannya setelah pelembap terserap dengan baik oleh kulit. Kemudian ulangi lagi setelah meratakan foundation ke wajah sebelum memakai bedak.

4. Kocok foundation sebelum digunakan

tips foundation anti kusam

Kocok dulu/ Credit: Freepik via www.freepik.com

Di kemasan beberapa foundation mungkin kamu sering menemui anjuran untuk mengocoknya terlebih dahulu sebelum digunakan. Sayangnya, hal ini sering diabaikan begitu saja padahal ternyata hal sederhana ini bisa digunakan untuk meratakan pigmen yang menumpuk di bagian bawah kemasan setelah didiamkan beberapa waktu lo. Makanya, jika tak ingin foundation teroksidasi sebaiknya kocok dulu.

5. Gunakan translucent powder

Bedak biasanya digunakan terakhir dalam serangkaian tahapan make-up untuk mengunci foundation sekaligus mengontrol kelebihan minyak. Selain itu, bedak juga bisa digunakan untuk menyamarkan pori-pori sehingga wajah tampak lembut. Meskipun begitu kamu tetap harus memilih bedak yang tepat, sebaiknya gunakan translucent powder untuk menghindari kekusaman.

Nah, sekarang kamu bisa tampil flawless dengan pilihan foundation yang tepat dan serangkaian step lainnya yang mendukung make-up-mu. Jangan sampai ingin tampil cantik malah jadi kusam padahal baru beberapa jam.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis