7 Resep Kudapan Manis Berbahan Biskuit. Bikinnya Gampang, Spesial Buat Dia yang Paling Disayang…

Membahagiakan pacar nggak harus selalu dengan harga yang mahal. Cukup bingkiskan dia dengan kudapan manis yang bisa kamu bikin sendiri. Sengaja kamu bikin yang berbahan dasar biskuit karena selain gampang didapat, bikinnya juga nggak perlu keahlian memasak tingkat dewa. Kamu yang jarang bikin kue pun bisa banget mempraktikannya di rumah. Yuk, langsung diintip ya deretan resep berikut ini.

1. Kue dengan sentuhan cokelat akan selalu terasa nikmat. Seperti Cake Batik Marie ini. Bikinnya nggak perlu dipanggang pula!

Cake Batik Marie.

Cake Batik Marie, nggak perlu dipanggang! via bursaresepmasakan.blogspot.com

Untuk pacar tersayang yang doyan banget sama cokelat, sekarang kamu bisa lho menghadiahkan dia dengan Cake Batik Marie buatanmu sendiri. Kabar baiknya kue ini nggak perlu oven karena dalam proses pengolahannya tak perlu melalui proses pemanggangan.

Bahan-bahannya:

  1. 1 bks biskuit marie susu, patahkan masing-masingnya menjadi dua.
  2. 300 gr susu cokelat M*lo
  3. 3 sdm cokelat bubuk
  4. 1/2 kaleng susu kental manis
  5. 250 gr butter

Cara membuat:

Pertama, kamu siapkan loyang yang sudah dialasi dengan alumunium foil. Lalu lelehkan butter dengan api sedang. Setelah itu masukkan susu kental manis, cokelat bubuk, dan susu cokelat (M*lo), aduk hingga rata dan pastikan tidak menggumpal. Kemudian susun biskuit di atas loyang yang tadi sudah disiapkan, selanjutnya tuang adonan cokelat. Tumpuk adonan dengan biskuit lagi dan tuang kembali dengan adonan cokelat. Lakukan hingga adonan cokelat dan biskuit habis. Terakhir, masukkan adonan ke dalam freezer selama kurang lebih 3 jam. Jika adonan sudah mengeras, tinggal kamu potong-potong dan sajikan deh buat dia yang tersayang. 🙂

2. Bola-bola biskuit, kudapan manis nan imut yang bikin siapa aja gemes untuk mencicipinya!

Bola-bola cokelat, imutnya bikin gemes..

Bola-bola cokelat, imutnya bikin gemes.. via www.teruskan.com

Kamu mungkin udah sering banget ya mendengar nama kue yang satu ini. Bikinnya pun terkenal sangat gampang. Bentuknya imut serupa bola-bola mungil, bikin gemes untuk segera memakannya. Nah, kamu bisa lho bikinkan pacar tersayang kue imut yang satu ini. Dicoba ya.

Cara membuat:

  1. Siapkan 15 keping biskuit marie, susu kental manis putih (2 sachet), 100 gr dark cooking chocolate, 30 gr white cooking chocolate, dan cokelat meises secukupnya.
  2. Setelah itu hancurkan biskuit marie sampai lembut. Lalu tambahkan susu kental manis putih dan aduk sampai rata.
  3. Bentuklah adonan menjadi bola-bola mungil (sampai adonan habis). Kemudian kamu lelehkan dark cooking chocolate dan celupkan bola-bola biskuit tersebut sampai terbalut dengan rata.
  4. Sementara white cooking chocolate yang sudah dilelehkan, digunakan sebagai topping. White chocolate itu dimasukkan dalam piping bag dan dihiaskan pada permukaan bola-bola biskuit. Jangan lupa juga diberi cokelat meises ya.
  5. Terakhir, bekukan bola-bola biskuit dalam kulkas. Taraaa…  sajikan deh untuk dia yang tersayang.

3. Kue Biskuit Selembut Cintamu, Bingkiskan cowokmu kue lembut nan manis yang satu ini. Biar kisah cintamu dengan dia makin harmonis.

Kue Biskuit Marie Yummy.

Teksturnya lembut dan rasanya Yummy! via cookpad.com

Untuk membuat kue yang satu ini kamu memerlukan oven. Akan tetapi bahannya mudah didapat dan cara membuatnya pun nggak ribet. Ups, kue ini lembut banget lho teksturnya. Pokoknya cocok banget untuk kamu bingkiskan pada dia, pacar tersayang di akhir pekan ini. 🙂

Cara membuat:

  1. Siapkan 1 bungkus biskuit marie, 5 butir telur, 1 kaleng susu kental manis putih, 2 sdm margarin, 2 sdm gula pasir, dan 2 kaleng susu air.
  2. Kemudian haluskan biskuit hingga halus, saring. Setelah itu cairkan margarin. Serta jangan lupa pisahkan putih dan kuning telur, sisihkan deh.
  3. Setelah itu campur biskuit, susu, air, kuning telur, gula, dan margarin (adonan 1). Lalu blender putih telur hingga mengembang (adonan 2). Campurkan adonan 1 & 2 jadi satu.
  4. Tuang deh adonan ke loyang tulban yang sebelumnya udah diolesi margarin. Panggang deh dalam oven kompor selama kurang lebih 2 jam. Angkat, potong sesuai selera, dan sajikan deh untuknya.

Resep lengkapnya bisa dilihat di sini .

4. Pisang Goreng Remah-Remah Perasaan, kudapan sederhana yang bisa kamu sajikan untuk pacar saat dia wakuncar ke rumahmu di malam minggu.

Pisang Goreng Remah-remah Perasaan.

Pisang Goreng Remah-remah Perasaan. via cookpad.com

Suka bingung nggak sih mau menyajikan menu apa saat pacarmu wakuncar di malam Minggu? Nah, resep pisang goreng yang satu ini bisa banget lho kamu sajikan untuk dia. Bikinnya nggak butuh waktu lama dan bahannya juga gampang didapat. Langsung diintip aja ya resepnya.

Cara membuat:

  1. Siapkan 1 sisir pisang nisi yang masak, 1 bungkus biskuit marie (dihaluskan ya), 2 sachet susu kental manis cokelat, dan minyak goreng secukupnya.
  2. Kupas pisang dari kulitnya, lalu goreng di atas bara api sedang.
  3. Nah, kalau pisang sudah berubah warna menjadi kuning keemasan, angkat dan tiriskan deh.
  4. Ini nih bagian yang seru, guling-gulingkan pisang di atas biskuit marie hingga rata.
  5. Sajikan deh pisang goreng yang sudah jadi di atas piring dan jangan lupa beri topping susu kental manis cokelat di atasnya ya.

Simple kan bikinnya? :p

5. Puding Biskuit Cokelat So Sweet, puding yang gampang banget dibuat untuk kamu sajikan pada dia yang selalu bikin hatimu deg-degan!

Puding Biskuit Cokelat So Sweet.

Puding Biskuit Cokelat So Sweet. via cookpad.com

Puding yang satu ini berbahan dasar biskuit cokelat (ore*) yang bikinnya juga gampang. Sajikan kudapan ini untuk pacarmu ya! Biar dia makin sayang.

Cara membuat:

  1. Siapkan 1 bks agar-agar plain, air secukupnya, gula secukupnya, susu kental manis putih secukupnya, dan biskuit cokelat (1/2-1 bungkus).
  2. Kemudian masukkan air secukupnya ke dalam panci, menyusul susu kental manis putih dan gula. Jangan lupa koreksi rasanya ya girls. Apabila sudah menggunakan susu, maka takaran gulanya dikurangi.
  3. Setelah itu masukkan bubuk agar-agar ke dalam panci tadi, aduk-aduk terlebih dahulu agar tidak menggumpal. Baru deh kamu masak agar-agarnya.
  4. Sambil nunggu agar-agarnya matang, hancurkan (jangan terlalu halus) biskuit cokelat yang sudah dibuang krimnya ya.
  5. Nah, kalau udah mendidih nih, matikan kompor. Kalau uapnya udah menghilang, masukkan deh biskuit cokelat ke dalam adonan agar-agar dalam panci tadi. Aduk sebentar hingga rata.
  6. Tuang deh ke dalam wadah (cup/gelas), tunggu hingga dingin untuk kemudian dimasukkan dalam kulkas. Taraa… puding biskuit cokelatmu pun siap untuk disajikan padanya.

6. Pisang dan Biskuit selalu jadi perpaduan yang manis. Coba bikin ya, Kapal Pisang Manis Manja.

Pisang Bakar Manis Manja.

Pisang Bakar Manis Manja. via www.vemale.com

Untuk menu yang satu ini bentuknya unik karena menggunakan kulit pisang dalam penyajiannya. Menu Kapal Pisang Manis Manja ini sebagai representasi dari kisah cintamu dengannya yang super duper manis. Cobain bikin.

Cara membuat:

  1. Siapkan 4 buah pisang ambon, 1 cangkir selai kacang, 2 cangkir marshmellow mungil, 4 buah biskuit marie (potong kecil-kecil), beberapa buah cokelat mungil dan alumunium foil.
  2. Potong kulit pisang dengan pisau tajam di bagian yang melengkungnya. Dengan menekan ujung pisang, bentuklah serupa kapal.
  3. Kemudian isi setiap pisang dengan 1/4 cangkir selai kacang, dan 1/2 cangkir marshmellow ya. Nah, kalau sudah siap, bungkus seluruh permukaan masing-masing pisang dengan alumunium foil. Lalu panggang deh pisang di atas panggangan dengan api sedang selama 10-15 menit (sampai isi telah mencair). Jika sudah matang, angkat dari panggangan.
  4. Nah, setelah itu buka alumunium foilnya dan taruh pisang yang sudah matang di atas piring dan beri topping berupa cokelat mungil dan potongan biskuit marie. Taraaa… jadi deh!

P.S: Sajikan juga dua cangkir teh tawar hangat untukmu dan dia ya!

7. Kue Cubit ‘Wakuncar’ bisa banget menemani waktu ngobrol kamu dan dia di malam minggu. Bikin sama-sama, biar makin asyik! 😉

Kue Cubit Wakuncar.

Kue Cubit Wakuncar. via www.youtube.com

Waktu kunjung pacar (wakuncar) pasti sering dialami oleh banyak dari kamu yang udah punya pasangan. Seneng banget kan rasanya diapelin sama pacar? Nah, biar wakuncarmu dan dia makin seru, hidangkan aja kue cubit dengan topping biskuit cokelat.

Cara membuat:

  1. Siapkan 1 keping biskuit cokelat tanpa krim (haluskan), 3 butir telur, 120 gr gula pasir, 150 gr tepung terigu, 3 sdm tepung sagu, 1/2 sdt baking powder, 100 ml air, 75 margarin (lelehkan), dan 8 keping biskuit cokelat yang dicincang kasar untuk taburan.
  2. Campurkan tepung terigu, tepung sagu, dan baking powder menjadi satu.
  3. Setelah itu kocok telur dan gula selama 4 menit sampai pucat. Kemudian tambahkan campuran tepung tadi (yang sambil diayak) ke dalam adonan telur dan gula. Pastikan kecepatan kocokannya menjadi rendah.
  4. Lalu tambahkan air dan margarin, aduk hingga rata.
  5. Panaskan cetakan kue cubit. Jangan lupa untuk mengolesnya dengan margarin. Tuang deh adonan yang sudah jadi ke dalam cetakan lantas tutup cetakan. Kalau sudah nampak setengah matang, beri taburan biskuit cokelat. Tutup lagi cetakan sampai kue benar-benar matang.
  6. Jika sudah matang, angkat dan sajikan selagi hangat.

Nah, 7 resep kudapan manis berbahan biskuit udah coba Hipwee bagikan buat kamu. Dipraktikan ya guys! Jangan lupa sajikan buat pacarmu biar dia makin sayang dan romansamu dengan si dia makin manis. Happy cooking! ;

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Belum bisa move on dari Firasat-nya Dewi Dee.