Pacarmu Hobi Banget Jalan-jalan? 8 Ide Kado Ini Bakal Jadi Kejutan yang Berkesan

Setiap orang punya hobi yang digelutinya masing-masing. Ada yang suka masak, suka main bola, suka nulis, termasuk suka traveling atau jalan-jalan. Nah, masing-masing hobi ini tentu saja membutuhkan kemampuan khusus yang perlu ditunjang dengan peralatan-peralatan tertentu untuk menjalankannya. Si hobi masak akan membutuhkan buku resep, si hobi main bola akan suka jika punya jersey dari pemain bola idolanya, begitupun dengan hobi-hobi lainnya.

Berbeda dengan hobi lainnya, mereka yang menggemari traveling atau jalan-jalan punya kebutuhan tertentu yang belum tentu diperlukan orang lain. Nah, jika kamu ingin menghadiahi pasanganmu yang hobi banget jalan-jalan dan keluyuran, sudah kepikiran belum benda apa yang akan kamu berikan untuknya?

Hipwee Tips kali ini bakal bagi-bagi ide hadiah khusus yang bisa kamu berikan kepada si pecinta traveling. Mulai dari aksesoris sederhana hingga ragam pernak-pernik lainnya. Let’s take a look!

1. Ketika sinyal handphone dan internet nggak bisa diandalkan di perjalanan, jam kompas sangat cocok untuk pemberian

jam kompas

jam kompas via www.alloutdoors.com

Meski saat ini sudah banyak aplikasi peta jalan atau perencanaan rute yang bisa diakses karena kemajuan tekonologi, namun masih banyak para tralever yang menjelajahi tempat-tempat baru dan jauh di pelosok. Bayangkan saja jika di sana mereka nggak menemukan jaringan internet ataupun sinyal handphone? Maka jam tangan yang terintegrasi dengan kompas analog sangat berguna untuknya yang gemar berpetualang di alam bebas.

2. Biar kalian tetap bisa berhubungan saat dia lagi jalan-jalan, solar charger anti air akan jadi solusinya

solar sharger anti air

solar sharger anti air via www.ebay.in

Namanya juga lagi jalan-jalan, maklum kalau susah cari colokan. Power bank memang bisa membantu, tapi nggak bisa diandalkan, karena sama-sama butuh colokan juga kalau sudah waktunya habis daya. Nah, carilah power bank yang bisa diisi ulang dengan tenaga matahari namun tahan air dan debu.

Solar charger anti air tentu saja akan sangat membantu di di berbagai kondisi medan.

3. Khusus buat yang suka camping, beri dia USB LED Stick yang menerangi setiap perjalanannya, hitung-hitung tanda cinta ~

USB LED

USB LED via www.youtube.com

Lampu mini seukuran USB ini bisa kamu berikan sebagai kado untuk pacarmu yang suka banget camping. Ukurannya kecil dan ringan, tapi mampu memberikan cahaya yang terang dengan sumber tenaga post LED. Berguna banget ‘kan?

4. Meski tergolong eksklusif, teropong akan membuat pacarmu girang. Dia akan leluasa melihat lebih dekat pemandangan dan objek lain yang disenanginya

Perlu diakui bahwa pacarmu yang hobi traveling itu akan lebih senang melihat-lihat pemandangan atau objek tertentu dibanding kamu. Hehe. Itulah kenapa teropong sangat cocok untuknya. Benda ini bukanlah benda modern, namun tetap memiliki fungsi dan penikmat masing-masing. Selain pengoperasiannya yang mudah, perawatannya juga nggak terlalu sulit.

5. Buat jaga-jaga kalau dia harus mencuci baju di tempat yang jauh dari pemukiman, scrubba wash bag layak dia punya

buat nyuci baju

buat nyuci baju via camptrend.com

Alat ini merupakan sebuah tas kedap air yang bisa digunakan untuk mencuci baju ketika sedang traveling. Masih agak susah mencarinya di Indonesia sih, tapi kamu bisa menggunakan dry bag untuk kegunaan yang sama namun dengan harga dan toko yang lebih mudah dijangkau.

6. Buatnya yang suka jalan-jalan ke luar negeri, scratch map ini bisa menandai di mana saja negara yang sudah dia singgahi

udah sampai mana aja?

udah sampai mana aja? via www.scratchmap.co.uk

Pacarmu punya ambisi menginjakkan kakinya di berbagai negara? Stiker peta dunia bisa membuat mereka semakin berambisi mengelilingi dunia. Pasang scratch map di dinding kamarnya dan biarkan dia menandai negara-negara yang sudah disinggahinya selama ini. Sayang sekali, scratch map khusus Indonesia belum pernah ada.

7. Kalau suka adventure seperti snorkeling dan diving? Hmm.. sepertinya dia akan butuh kaus quick dry

cepet kering

cepet kering via hiconsumption.com

Dengan kaos yang mudah kering dan nggak bikin panas ini cocok digunakan ketika pacarmu harus traveling dalam waktu lama. Kaus ini juga cocok buat mereka yang suka aktivitas dalam air seperti snorkeling atau diving. Pastikan juga kamu tahu ukuran badan serta warna favoritnya, ya.

8. Jurnal perjalanan akan jadi hadiah manis untuk mengabadikan cerita seru perjalanannya

jurnal perjalanan

jurnal perjalanan via www.etsy.com

Menjadi seorang traveler tentunya suka mendokumentasikan perjalanan mereka, sehingga jurnal perjalanan adalah pilihan yang tepat untuk diberikan sebagai hadiah. Pilih jurnal yang nggak terlalu tebal karena justru akan menjadi beban selama pacarmu melakukan perjalanan. Pastikan ukuran sakunya mudah dibawa tapi lengkap dan mampu disisipi beragam alat tulis serta beberapa aksesoris.

Anti mainstream banget ‘kan? Yuk, sisihkan uangmu dari sekarang dan bersiap untuk memberi traveler kesayanganmu hadiah istimewa!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

salt of the earth, light of the world