Halo, Calon Ibu Muda! 7 Hal Ini yang Akan Membantumu Selama Trimester Pertama

Setelah melewati proses pernikahan yang sakral dan resmi jadi seorang istri, akhirnya kamu sampai pada tahap selanjutnya: mengandung dan bersiap-siap menyambut buah hati pertama. Perasaan cemas kadang menghampirimu. Takut kamu tidak tahu apa yang harus dilakukan saat menemui kesulitan sebagai ibu.

Advertisement

Proses yang sebenarnya natural ini tak perlu membuatmu gusar. Ketenangan jiwa dan raga, serta persiapan yang sebaik-baiknya, akan membuat segalanya lancar.

Tanda kehamilan muda mirip-mirip gejala menstruasi biasa. Kepala pusing, badan lemas, dan mood naik turun.

Kamu tak selalu langsung sadar

Kamu tak selalu langsung sadar via www.kapanlagi.com

Hari-hari berjalan seperti biasa, aktivitas tetap kamu lakukan sebagaimana biasanya. Namun tak seperti biasa, badanmu terasa lemas dan mual. Kepala sangat pusing, badan terasa pegal, dan mood naik turun. Kamu tentu tak langsung berpikir bahwa ada janin yang sedang tumbuh dalam rahimmu. Pikirmu, ini hanya gejala menstruasi yang kamu alami setiap bulan.

Tapi, ada sedikit keanehan yang tak biasa kamu rasakan seperti saat menjelang mens biasanya. Kamu begitu sering kelelahan dan selalu merasa mengantuk. Rasanya kamu lebih sering tidur siang akhir-akhir ini.

Advertisement

Tak seperti gejala menstruasi yang biasanya segera pergi, badan lemasmu bertahan lama kali ini.

Lelah

Lelah via www.flickr.com

Lama-lama, kamu sadar juga bahwa badanmu masih lemas dan kepalamu pening. Di saat badanmu begitu lemas, kamu teringat satu hal, kamu belum juga datang bulan sampai hari ini. Padahal menurut catatan kalendermu, seharusnya kamu sudah datang bulan dari satu minggu yang lalu.

Ketika seperti ini, yang paling tepat dilakukan adalah membeli test pack yang tersedia di apotek atau mini market. Beberapa test pack bisa digunakan kapan saja, tapi sebaiknya kamu melakukan tes urin di pagi hari di saat kamu belum mengkonsumsi apapun. Pastikan tempat urin yang kamu gunakan untuk melakukan tes steril untuk mendapatkan hasil yang akurat. Beberapa alat memiliki cara penggunaan berbeda-beda, kamu bisa mencoba membaca petunjuknya terlebih dahulu. Umumnya, salah satu ujung test pack dicelupkan sedikit pada urin dan kemudian dengan sekejap akan muncul garis penanda hasil tes urinmu.

Dua garis timbul di test pack-mu? Selamat! Ada baiknya kamu ajak suami berkonsultasi ke ginekolog sebelum kabar baik ini kamu sebarkan luas

Advertisement
Ada baiknya ke ginekolog dahulu

Ada baiknya ke ginekolog dahulu via anggita.tumblr.com

Tak kalah bahagianya denganmu, suami begitu gembira mendengarkan kabar ini. Tapi sebelum kalian memutuskan untuk menyebarkan kehamilanmu ke seluruh keluarga besar, ada baiknya kamu meminta suamimu menemani periksa ke dokter kandungan. Di dokter, kamu bisa melihatnya dengan USG bawah untuk memastikan kamu benar-benar mengandung. Jika kamu dinyatakan positif hamil oleh dokter, kamu dapat segera mengkonsultasikan kehamilanmu.

Setiap orang memiliki kondisi fisik yang beragam, sehingga larangan dan anjuran selama masa kehamilan pun berbeda untuk setiap orang. Kamu bisa menanyakan pada dokter bagaimana kondisi tubuh dan kehamilanmu, apa saja yang boleh dan tidak boleh kamu lakukan. Kalau perlu kamu bisa meminta vitamin agar kandungan dan tubuhmu tetap kuat.

Kehamilan memang perlu kamu jaga, tapi tak perlu khawatir secara berlebihan. Kamu masih boleh kok mengerjakan pekerjaan ringan.

Hamil tetap boleh ngantor

Hamil tetap boleh ngantor via www.desainbajumuslim.com

Pada awal trimester kehamilan, kandunganmu masih cukup rentan. Kamu perlu menjaganya dengan baik. Meski demikian kamu tak perlu merasa insecure dengan kehamilan pertamamu yang masih muda ini. Kamu masih bisa kok melakukan pekerjaan-pekerjaan ringan. Mungkin memang sebaiknya kamu menghindari pekerjaan yang memerlukan banyak tenaga dan memeras pikiran, tapi kamu masih bisa kok untuk sekedar bekerja di depan laptop atau mengerjakan pekerjaan rumah yang ringan. Yang penting, kamu memiliki waktu yang cukup untuk istirahat dan tidak lupa makan tepat waktu.

Mulailah mengkonsumsi makanan bergizi, yang penuh kandungan tak sehat sebaiknya kamu hindari

makan sehat

makan sehat

Selain menghindari pekerjaan yang berat, kamu juga perlu mengatur pola makanmu. Kalau biasanya kamu makan asal-asalan, sebaiknya kali ini kamu mulai mengkonsumsi makanan yang bergizi. Untuk sementara, hindari dulu makanan yang mengandung pengawet demi kesehatan calon buah hatimu. Kamu juga tak boleh telat makan apalagi melakukan diet. Mungkin tubuh kamu akan sedikit melar, tapi jangan khawatir ini semua demi malaikat kecilmu. Setelah melahirkan nanti dengan menyusui dan mengasuh sendiri, kamu bisa kok mendapatkan tubuh yang ideal lagi.

Tak ada salahnya kamu mulai mendengarkan musik klasik. Tak hanya menstimulasi calon buah hati, kamu juga akan merasa rileks dengan mendengarkan musik.

Mendengarkan musik klasik

Mendengarkan musik klasik via teenage-mutant-ninja-5sos.tumblr.com

Sudah banyak penelitian yang menyebutkan bahwa mendengarkan musik klasik baik untuk ibu yang sedang mengandung. Mendengarkan musik klasik di usia kandungan yang telah memasuki trimester akhir dapat meningkatkan kecerdasan calon bayimu. Namun, tak ada salahnya kamu melakukannya di awal kehamilan. Di awal kehamilan kamu dilarang keras untuk stres dan musik klasik seperti Bach dan Mozart bisa membuatmu jauh lebih tenang dan terhindar dari stres.

Sebentar lagi kamu akan menjadi seorang Ibu. Jangan hanya memperhatikan baby-mu, persiapkan juga fisik dan batin demi menjadi penjaga malaikat kecilmu.

persiapkan dirimu juga!

persiapkan dirimu juga! via www.stylemotivation.com

Mulailah menyiapkan hati dan pikiran. Tak lama lagi, kamu akan menjadi seorang ibu. Selain kesehatan, kamu juga perlu mempersiapkan mentalmu untuk menjalani kehidupan baru. Ajaklah suamimu untuk bersiap-siap menyambut kedatangannya. Agar, ketika hari itu tiba kamu dan suamimu benar-benar siap untuk menjaganya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE