8 Benda Tak Masuk Akal yang Dibawa Penumpang Pesawat di Tahun 2018. Kurang Kerjaan Banget ya!

Benda Aneh yang Dibawa Penumpang

Buat yang sudah pernah naik pesawat pasti tau ‘kan nggak semua barang bisa masuk ke dalam pesawat. Seperti contoh benda tajam seperti pisau, zat kimia dalam bentuk gas, benda tumpul, produk olahan dari hewan, dan juga benda cair lebih dari 100 mililiter, dan lain-lain. Powerbank pun juga ada aturan mainnya, nggak sembarang powerbank bisa masuk ke dalam pesawat.

Di tahun 2018 ini ada berbagai barang ‘aneh’ dan tidak masuk akal yang dibawa penumpang untuk naik pesawat. Benda-benda itu diunggah di Instagram @tsa yakni departemen keamanan transportasi di Amerika. Untungnya, pihak keamanan bandara sudah mengamankan barang-barang tersebut sebelum masuk pesawat.

Benda aneh apa saja itu? Yuk simak ulasannya di Hipwee Travel.

Ular Phyton mau dibawa masuk ke dalam kabin dengan memasukkannya ke sebuah hard drive. Kira-kira penumpang ini sehat nggak ya, kok bisa bawa ular piton ke dalam bandara?

ular piton via www.instagram.com

Salah seorang penumpang pesawat di bandara St Louis Airport membawa pedang yang dibungkus dengan rapi. Bawa pedang seperti ini, mungkin si penumpang maju perang kali ya. Bahaya banget ya bawa pedang begini

bawa pedang lho via www.instagram.com

Harusnya semua orang tahu ya kalau membawa bom dilarang keras di manapun, termasuk di bandara. Jadi membawa replika atau bom bohongan pun tetep nggak boleh ya. Horor banget kalau tau ada bom di pesawat. Di bandara Chicago O’Hare International Airport (ORD) ada penumpang yang kedapatan membawa replika bom

bom dibawa ke bandara via www.instagram.com

Masih di bandara yang sama, ada pula penumpang yang membawa kapak dengan tampilan menyeramkan seperti ini. Jelas lah bakal diamanin oleh petugas bandara

kapak dibawa di bandara via www.instagram.com

Membawa kembang api ataupun petasan juga pernah dilakukan seorang penumpang di bandara Detroit Metro. Jangan coba-coba ya, pasti ketangkep deh

kembang api via www.instagram.com

Bisa dibayangkan seberapa ngeri penumpang yang membawa barang ini ke pesawat. Apakah Freddy Krueger?

ngeri banget via www.instagram.com

Membawa granat seperti entah asli atau tidak, bisa sangat mengganggu penerbangan. Pesawat bisa delay karena petugas keamanan harus mengevakuasi penumpang, mengecek keaslian granat, harus mengamankan lokasi sekitar dan sebagainya. Kacau lah pokoknya, meskipun cuma replika sekalian, atau cuma ucapan sekalipun. Makanya jangan ditiru ya

Di bandara Nashville, ada penumpang yang membawa gunting sebesar ini. Ini besar sekali lho, kenapa dibawa di pesawat? Serem banget!

View this post on Instagram

If you think these scissors will cut your travel time through the checkpoint, you’ve got the wrong idea. … Please don’t get snippy when our officers tell you that you can’t pack these ginormous ceremonial ribbon cutting scissors in your carry-on. … These were discovered in a carry-on bag at the Nashville International Airport (BNA). And it wasn’t by “shear” luck that our officers discovered them. They’re huge. To paraphrase Douglas Adams, these scissors were big. Really big. You just won't believe how vastly, hugely, mind-bogglingly big they were. … However, scroll to the next picture and you’ll see a run of the mill regular pair of sewing scissors. These are allowed. At one point, all scissors were prohibited, but for the last 10-years or so, scissors have been permitted as long as they are no longer than 4-inches from the fulcrum. This picture is a screenshot of a tweet that was sent to our AskTSA team. … Speaking of the AskTSA team, have you ever wondered whether or not you can pack a certain item? If you're a regular follower of this account, I'm sure you can think of many situations where it would have behooved somebody to send us a picture first. Well, fret no more! Now you can do just that! … Simply snap a picture and tweet it to AskTSA (twitter.com/asktsa), or send it via Facebook Messenger (facebook.com/asktsa) and our team will get back to you promptly with an answer. … And that's not all! Contact the team about any TSA related issue or question you might have. They can even help you if you don’t see TSA Pre✓® on your boarding pass. … The team looks forward to answering your questions, 9am-7pm daily. #AskTSA #TSATravelTips #TSA … #PSA – While it’s ok to pack scissors, you should never, ever run with them.

A post shared by TSA (@tsa) on

Apakah kamu pernah menemukan kejadian serupa di bandara? Kalau ada share di kolom komentar ya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo

CLOSE