NASA Merilis Foto-Foto Planet Jupiter yang Fenomenal. Potretnya Indah dan Spektakuler!

Foto Planet Jupiter

Dalam tata surya kita, planet apakah yang paling besar? Yap, kamu pasti menebak Jupiter. Planet yang disebet ‘gas raksasa’ ini memang ukurannya sangatlah gigantis. Seperti apa bayangan kamu tentang planet Jupiter ini? Sulit membayangkan keberadaan planet yang jauhnya saja 484 juta mil dari bumi. Namun dengan adanya teknologi, semua bisa kita saksikan di bumi.

NASA mengirim pesawat luar angkasa bernama Juno untuk mengamati Jupiter sejak tahun 2016. Belum lama ini, NASA merilis hasil foto terhadap planet ini. Wah seperti apa keindahan planet Jupiter ini? Simak ulasan Hipwee Travel kali ini ya.

Begini tampilan Jupiter dari dekat, tampak atmosfer planet ini yang dipenuhi oleh gas yang membentuk badai-badai di yang mengelilingi planet ini

penampakan atmosfer jupiter via www.boredpanda.com

Pesawat luar angkasa Juno telah berhasil memotret permukaan Jupiter yang beda banget dengan permukaan bumi. Spektakuler bukan?

tampak cantik dan mengagumkan via www.boredpanda.com

Potret ini menangkap formasi awan di ekuator planet Jupiter. Ya kalau di bumi disebut khatulistiwa gitu deh

potret jupiter via www.boredpanda.com

Gumpalan-gumpalan awan terlihat begitu jelas di atmosfer Jupiter. Bagaikan lukisan yang indah~

gumpalan awan via www.boredpanda.com

Pesawat luar angkasa NASA yang bernama Juno merekam aktivitas di Jupiter bagian utara yang disebut filamen terlipat. Tampak sebuah kawasan yang kacau dan penuh badai di planet tanpa permukaan padat ini

Jupiter bagian utara via www.boredpanda.com

Tampilan planet Jupiter yang mengagumkan dan terkesan misterius. Keren banget sih!

kenampakan jupiter via www.boredpanda.com

Bayangan bulan milik Jupiter yang terkena sinar matahari. Jika bulan ini lewat depan matahari, maka akan tercipta gerhana bulan pula di Jupiter, kurang lebih sama dengan yang terjadi di bumi

bayangan bulan via www.boredpanda.com

Penampilan planet Jupiter yang tampak misterius dan tidak menunjukkan tanda-tanda kehidupan seperti di bumi karena material yang mendominasi adalah gas

sejatinya material di jupiter adalah material gas raksasa via www.boredpanda.com

Potret kutub selatan Jupiter dari ketinggian 52.000 km yang dipotret oleh kamera Juno. Bentuk oval adalah siklon dengan diameter 1000 km. Gila gede banget itu kalau terjadi di bumi!

kutub selatan jupiter via www.boredpanda.com

Sudut planet Jupiter yang dipotret oleh Juno pada tanggal 21 Desember 2018 lalu. Mengagumkan bukan?

bagian planet jupiter via www.boredpanda.com

Keren banget ya fotonya. Beruntung banget kita punya teknologi untuk melihat begitu besarnya alam semesta ini.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo

Editor

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo

CLOSE