10 Penjara Unik yang Nggak Cuma Jeruji Besi Aja, Kamu Mau yang Mana? #Amit-amit

Penjara di Seluruh Dunia

Apa yang kamu bayangkan jika mendengar sebuah tempat bernama penjara? Penjara bisa jadi wajah purba dalam peradaban modern manusia. Di sanalah berisi penjahat, kriminal, koruptor, pencuri, pemerkosa dan sebutan-sebutan jahat lainnya. Namun tak semua penjara berwajah seburuk citra para penghuninya. Setidaknya begitulah yang terlihat dari penjara di negara-negara maju.

Penjara di negara maju tampak seperti hostel atau kamar kosan, sementara negara-negara miskin seperti barak pengungsian di mana jumlah penghuni selalu melebihi kapasitas. Yuk simak aja 10 penjara unik di seluruh dunia. Ya mudah-mudahan nggak ngicipin sih ya tinggal di penjara. Hehehe.

Penjara Aranjuez di Spanyol ini punya konsep yang unik. Penjara ini punya ornamen-ornamen khas anak-anak serta taman bermain sehingga anak-anak tidak merasa bahwa orang tuanya berada di dalam penjara. Selain itu, orang tua dan anak pun bisa menemani tidur di sini

ini sih kaya di rumah sendiri via www.boredpanda.com

Di negara Haiti, penjaranya cukup mengenaskan seperti ini. Kira-kira betah nggak ya para penghuninya?

Dijuluki Milton Hilton, sebuah kamar penjara di Selandia Baru ini lebih mirip kamar kos. Lebih bagus dari kos mahasiswa lagi. Ada fasilitas kesehatan hingga perpustakaan agar para tahanan merasa dianggap sebagai bagian dari masyarakat

kaya kos-kosan via www.boredpanda.com

Penjara dengan keamanan paling rendah di Norwegia adalah penjara Bastøy di Horten. Di penjara yang terletak di pulau ini fasilitasnya cukup lengkap, ada toko-toko, perpustakaan, pantai, sekolah, gereja, hingga lapangan sepak bola. Penjara ini dibentuk dengan bentuk komunitas kecil di sebuah pulau

norwegia via www.boredpanda.com

Masih di Norwegia, kali ini penjara dengan keamanan maksimum di Halden. Penjara terbesar kedua di Norwegia itu bisa menerima tahanan dari negara lain. Lihat deh desain interior kamar buat napi di sana, kamarmu aja kalah indah. Hehehe

norwegia via www.boredpanda.com

HMP Addiewell di Skotlandia ini dibangun dengan tujuan untuk proses rehabilitasi dari perilaku buruk yang muncul di masyarakat. Mewah banget ya?

skotlandia via www.boredpanda.com

Lebarnya 12 kaki dan tingginya 15 kaki, sel ini dihuni oleh 30 orang lebih. Beginilah potret penjara yang cukup ‘purba’ di El Salvador. Tidurnya pun pakai tali yang disusun biar jadi seperti hammock bertumpang tindih satu sama lain

el salvador via www.boredpanda.com

Penjara dengan cita rasa seperti hostel buat turis. Penjara Champ-Dollon di Jenewa, Swiss ini digunakan sebagai tempat narapidana sebelum dijatuhi hukuman oleh pengadilan. Pada 2010, total ada 115 kebangsaan di penjara tersebut di mana orang Swiss cuma 7,2 persen saja!

kok kaya hostel ya via www.boredpanda.com

Penjara di Quezon, Manila, Filipina ini bagaikan neraka di mana ada sekitar 160-200 narapidana dijejalkan dalam ruangan yang hanya cukup untuk menampung 20 orang saja. Tak pelak, di sana terjadi perebutan akses air, makanan dan juga ruang. Ngenes banget

manila, filipina via www.boredpanda.com

Penjara Maula di Lolingwe, Malawi ini cukup sesak karena dihuni 200 narapidana padahal kapasitasnya cuma untuk 60 orang saja

penjara di malawi via www.boredpanda.com

Mau ngicipin tinggal di penjara? Meskipun semewah apapun penjara, kebebasan tetaplah barang termewah. Hehehe. Jangan cobain lah ya…

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Traveler Baper, Penghulu Kaum Jomblo