Pacaran Singkat Langsung Nikah, Ini 14 Detail Pernikahan Romantis Pasangan Ryuji Utomo – Shabrina

vendor pernikahan Ryuji Utomo dan Shabrina

Perkara jodoh memang selalu jadi misteri. Beberapa kali terdengar dekat dengan sejumlah teman wanita, Ryuji Utomo Prabowo, pemain belakang Persija akhirnya putuskan untuk meminang kekasihnya, Shabrina Ayu Rosandhy. Baru dekat selama 3 bulan, Ryuji melamar Shabrina dan akhirnya mendapat jawaban “Yes, I do.” Meski durasi pacaran Ryuji dengan Shabrina nggak lebih lama daripada dengan kekasih terdahulunya, Ariel Tatum, kedua pasangan ini putuskan mantap melenggang ke pelaminan setelah pacaran singkat, 8 bulan saja.

Pasca menggelar momen pertunangan di bulan Oktober tahun 2018 lalu, mendapatkan pesta kejutan bridal shower dari teman-teman dekat serta melaksanakan pengajian di rumahnya pada tanggal 9 Maret 2019, akhirnya Ryuji dan Shabrina akhirnya resmi menikah tanggal 16 Maret 2019 di Hotel Gran Mahakam, Jakarta Selatan. Yuk simak ulasan pernak-pernik pernikahan mereka berikut ini!

1. Saat melaksanakan pengajian, Shabrina tampil anggun dengan attire dari Nadia Bawazier dan make-up oleh Arfianti Chandra Dewi

Attire dan make up pengajian via www.instagram.com

2. Foto-foto dari pre-wedding hingga hari-H, diambil oleh Arka Pictures. Konsep pre-wedding mereka beda dari biasa lo! Bisa kamu coba juga nih~

Uwuwuwu~ via www.instagram.com

3. Berkonsep pernikahan internasional, Shabrina memakai gaun berwarna putih dari iLook Couture Brides

Gaun putih elegan via www.instagram.com

4. Sedangkan men’s suit yang menambah wibawa saat dipakai Ryuji ini dibuat oleh Atham Tailor. Ugh, elegan banget!

Suit milik Ryuji via www.instagram.com

5. Untuk wedding make-up, Shabrina tampil menawan dengan natural make-up sentuhan Ernia dari Red Berry Wedding. Duh, manisnya~

Make up saat sah via www.instagram.com

6. Meskipun berkonsep internasional, headpiece yang dipilih adalah dari Ayyara yang menonjolkan warisan Indonesia. Keren!

Headpiece dari Ayyara via www.instagram.com

7. Sepatu anggun dengan lace ini dibuat oleh Mario Minardi. Kalem banget ya warnanya~

Warnanya kalem via www.instagram.com

8. Tempat cincin yang dipilih berwarna bening bertuliskan nama mereka berdua, design khas Think A Box

Simple tapi elegan via www.instagram.com

9. Wedding robe yang dipakai oleh sang pengantin perempuan dan bridesmaid merupakan buatan Hepburn & Co. Bridesmaid

Bersama bridesmaid via www.instagram.com

10. Hal sedetail kuku juga tetap diperhatikan, nail art yang dipilih adalah karya Dandelion.id

Nail art karya dandelion.id via www.instagram.com

11. Buket bunga warna putih yang tampak elegan dipesan di las Origine. Simpel tapi memesona banget kan?

Bouquet sederhana tapi cantik ya via www.instagram.com

12. Sempat bingung memilih dekorasi sebelumnya, akhirnya Ryuji dan Shabrina memutuskan untuk memilih Brighter Day Design and Decoration

Minimalis tapi tetap cakep! via www.instagram.com

13. Undangannya berwarna senada dengan keseluruhan konsepnya, dilengkapi juga dengan headpiece yang bisa dipakai saat datang ke acara. Duh, so sweet banget nggak sih?

Kamu nerima juga nggak nih? via www.instagram.com

14. Kabarnya pernikahan romantis pasangan ini semuanya ditangani oleh jasa Senyum Cinta Wedding Organizer lo

Ini nih wedding plannernya via www.instagram.com

Buat kamu yang ingin pernikahannya terlihat minimalis namun tetap elegan dengan tema internasional, pernikahan ala Ryuji Utomo dengan Shabrina Ayu Roshandy ini bisa banget jadi inspirasi pernikahan kamu. Tentu soal bujet disesuaikan saja dengan kantong masing-masing ya~ Kalau Hipwee sih jatuh cinta sama detail yang nggak terpikirkan seperti headpiece yang diselipkan untuk dikenakan tamu di dalam kartu undangan. So thoughtful!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

CLOSE