Curhat Kocak sang Kakak yang Dilabrak Pacar Adeknya Sendiri ini Bikin Ngakak. Salah Nyleding Orang!

Salah labrak orang nih~

Saking dekatnya kakak perempuan dengan adik laki-laki kadang menimbulkan kesalahapahaman. (Apalagi kalau wajah mereka nggak mirip-mirip amat.) Seperti yang terjadi pada seorang warganet dengan nama akun @meandicecr  yang menceritakan pengalaman kocaknya yang dilabrak oleh pacar baru adiknya sendiri, bahkan suruh menjauhi lo. Waduh, padahal di tubuh mereka mengalir DNA yang sama! 😀

Advertisement

Simak kisah lucunya di uraian Hipwee Hiburan berikut!

Awalnya, ada nomor asing menghubungi Jetta (@meandicecr) dan dengan galak menyuruhnya menjauhi seseorang yang bukan lain adalah adiknya sendiri!

Main labrak aja nih? via twitter.com

Berhubung seorang kakak-adik ini sering jalan bareng buat cari makan, pacar si adik mengira dia sedang dikhianati atas cewek lain. Hmm, padahal menurut yang diceritakan, sang adik dan si pacar baru jadian sekitar seminggu lo. Lalu terjadilah momen main labrak tanpa tahu konteks pastinya.

Sempat bingung dan nggak ngeh, akhirnya Jetta menjelaskan kalau dia adalah kakak kandung dari pacar cewek yang melabrak. Duh, ditikung calon kakak ipar, manteb nggak tuh?

Nahlo, sekut! via twitter.com

Jetta sempat bercanda dengan bilang mereka sudah tidur seatap bahkan tanya pendapat sang pacar apakah mereka cocok jadi keluarga samawa. Namun si pacar ini nggak juga tahu kalau dia sedang berurusan dengan kakak pacarnya sendiri.

Advertisement

Sampai setelah diberitahu kebenarannya, pacar galak ini seolah berubah 180 derajat jadi cewek yang penuh penyesalan. Bahkan jadi sopan banget tuh, hmm. Semua sudah terlanjur sih~

Kesalahpahaman ini bahkan berdampak ke hubungan si cewek dengan pacarnya. Ya, ngaco sih …

Si Hanu cool amat~ via twitter.com

Meski awalnya nggak pengen urusan ini sampai ketahuan, tapi si adik akhirnya tahu kalau pacarnya baru saja melabrak sang kakak. Wah, nggak bener sih, bisa kacau dunia persilatan. Mereka nggak bertengkar dan saling ngatain kok, tenang, tapi justru memunculkan percakapan yang cukup kocak.

Kalau begitu, sudah tahu hikmahnya, kan? Nggak perlu cemburuan, tersulut emosi dan labrak sana-sini. Karena kalau salah, malunya sampai sumsum tulang! 🙁

Advertisement

Mudah sebal. via www.shutterstock.com

Darah muda memang darahnya para remaja. Lagi ranum-ranumnya buat saling mencinta dan saling cemburu. Tapi, darah muda jugalah yang sukanya nggak mikir dua kali kalau mau bertindak. Seolah kebanyakan energi dan selalu berapi-api.

Jadi, ada baiknya kalau lagu Bang Rhoma itu diresapi dan dipahami, ya, wahai anak muda! Kepalang cemburu dan emosian malah melabrak kakaknya sendiri, kan, nggak keren banget. Masih mending kakaknya deh, coba kalau ternyata kamu melabrak neneknya? Mau jadi apa kamu, hah?

Semoga tulisan ini nggak bikin pasangan-pasangan baru terlalu ‘membara’ di luar sana, ya. Meski, menjalani hubungan dengan selow adalah kunci langgengnya ikatan asmara di antara kalian. Semangat muda-mudi! 😀

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

CLOSE