5 Fakta Menarik Film Mortal Kombat yang Dibintangi Oleh Aktor Joe Taslim

Kamu udah mau nonton belum nih?

Saat ini para pecinta film maupun game pastinya sudah tidak asing lagi dengam film yang satu ini, yaitu Mortal Kombat. Salah satu film Hollywood yang merupakan adaptasi dari Game ini akan kembali memberikan film terbarunya pada tahun ini, yang akan tayang perdana pada 14 April 2021. Menariknya, dalam film Mortal Kombat kali ini akan terdapat aktor Indonesia yang akan berperan penting dalam film, yaitu Joe Taslim sebagai Sub-Zero. Nah, berikut ini adalah fakta – fakta menarik yang tedapat dalam film Mortal Kombat.

Advertisement

1. Joe Taslim yang berperan sebagai Sub-Zero

Photo by @joe_taslim on Instagram

Photo by @joe_taslim on Instagram via https://www.instagram.com

Dalam proses perekrutan aktor film Mortal Kombat kali ini, salah satu aktor Indonesia, yaitu Joe Taslim merupakan aktor pertama yang direkrut dalam film ini. Joe Taslim sendiri Berperan sebagai salah satu tokoh utama, yaitu Sub- Zero. Sub-Zero merupakan karakter petarung orisinal yang sudah ada dari gamenya. Ia diceritakan akan ikut andil bagian dalam sebuah turnamen Mortal Kombat, dimana Sub-zero ini memiliki sebuah kekuatan elemen es yang dikendalikan dengan tangannya.

2. Diproduksi oleh tim yang berpengalaman

Photo by @mortalmombatmovie on Instagram

Photo by @mortalmombatmovie on Instagram via https://www.instagram.com

Film Mortal Kombat kali ini digarap oleh saah satu tempat produksi ternama, yakni New Line Cinema, dan juga didistribusikan Warner Bros Picture. Film ini juga diproduksi oleh orang yang sangat perpengalaman, salah satunya adalah James wan yang dipercayai menduduki kursi produser dimana dulunya telah sukses dalam berbagai film seperti Insidious dan juga The Conjuring, dan juga ada David Callaham yang juga pernah terlibat dalam produksi film Godzilla, The Expendables, Ant-man dan sebagainya.

Advertisement

3. Film dengan cerita untuk 17 tahun keatas

Photo by @joe_taslim on Instagram

Photo by @joe_taslim on Instagram via https://www.instagram.com

Film Mortal Kombat kali ini dihadirkan dengan rating R atau 17 tahun ke atas. Dimana hal tersebut sudah dikonfrmasi oleh Greg Russo sebagai penulis naskah. Tidak mengherankan jika mendapatkan rating R, dikarenakan mengingat jalan cerita dengan adegan pertarungan yang nantinya akan dibumbui pertarungan brutal dan berdarah.

4. Deretan Pemeran yang membintangi Mortal Kombat

Photo by @thechinhan on Instagram

Photo by @thechinhan on Instagram via https://www.instagram.com

Film Mortal Kombat sendiri akan mengahadirkan aktor dan aktris ternama dalam memerankan film ini. Cole Young yang diperankan oleh Lewis Tan akan berperan sebagai Protagonis utama, di sisi lain ada Sub-Zero diperankan oeh Joe Taslim yang menjadi Antagonis utama. Sonya Blade salah satu karakter orisinil dari game, yang nantinya akan diperankan oleh Jessica McNamee, dan juga ada Liu Kang yang diperankan Ludi Lin yang dulunya pernah membintangi film Power Ranger.

Di sisi lain masih banyak lagi karakter yang akan ikut serta dalam film Mortal kombat kali ini, seperti Jax Briggs diperankan oleh Mechad Brooks, Scorpion oleh Hiroyuki Sanada, Raiden oleh Tadanobu Asano, Kano oleh Josh Lawson, dan Kung Lao oleh Max Huang.

Advertisement

5. Merupakan film reboot dari film terdahulunya tahun 1995

Photo by @mortalkombatmovie on Instagram

Photo by @mortalkombatmovie on Instagram via https://www.instagram.com

Seperti yang diketahui, film Mortal Kombat kali ini merupakan film reboot dari film terdahulunya tahun 1995. Akan tetapi dengan jalan cerita dan juga karakternya yang berbeda. Pada film Mortal Kombat 1995, film ini mendaptkan kesuksesan yang sangat besar karena merajai Box Office dengan pendapatan lebih dari 170 juta USD.

Berikut tadi merupakan beberaoa Fakta menarik yang dapat diketahui dalam Film Mortal Kombat, Akankah film yang dibintangi Joe Taslim ini dapat kembali memuncakin Box Office seperti seri film sebelumnya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Mahasiswa Universitas Amikom Yogyakarta

CLOSE