5 Rekomendasi Moisturizer di Bawah 50 Ribu. Jangan Biarkan Kulitmu Makin Kering Gitu ah!

Kulit wajah kering emang jadi salah satu masalah kulit yang ganggu banget!

Beberapa dari kalian pasti pernah kan mengalami masalah kulit wajah yang kering? Kulit wajah kering emang jadi salah satu masalah kulit yang ganggu banget. Selain bikin make up jadi nggak oke, kulit kering juga bikin muka kita jadi terlihat kusam.

Nah, buat kalian yang memilki kulit wajah kering, moisturizer pasti menjadi salah satu skincare yang wajib banget kalian punya. Bagi kalian yang masih bingung memilih moisturizer, aku kasih nih rekomendasi moisturizer yang worth it banget, tentunya dengan harga yang affordable.

1. Hada Labo Gokujyun Ultimate Moiturizing Lotion

Hada Labo Gokujyun

Hada Labo Gokujyun via http://google.com

Advertisement

Moisturizer yang satu ini merupakan produk keluaran Jepang yang penjualannya laris banget. Selain laris, produk satu ini juga merupakan salah satu produk best seller di Jepang yang di klaim terjual setiap 2 detik. Meskipun produk ini dari Jepang, produk ini sudah bisa kita beli di toko-toko kecantikan atau supermarket di Indonesia

Lalu apa sih yang membuat produk ini bisa menjadi best seller?. Produk ini menjadi best seller karena kandungan 3 tipe Hyaluronic Acid yang diklaim dapat membuat kulit menjadi halus, lembut, dan, elastis. Hyaluronic acid yang dimilki produk ini juga di klaim berbeda dengan Hyaluronic biasa. Selain karena kandungan nya tersebut, produk ini juga tidak mengandung pewarna, pewangi, serta alkohol sehingga lebih aman untuk digunakan di kulit wajah.

Harga untuk produk ini juga terjangkau lho, hanya berkisar pada harga Rp 32.000-Rp 40.000 untuk isi 100ml dengan pemakaian yang hanya 5-10 tetes tiap harinya. Dijamin bakal hemat banget deh

Advertisement

2. Skin Aqua UV Moisture Milk

Skin Aqua UV moisture milk

Skin Aqua UV moisture milk via https://www.google.com

Sama seperti Hada Labo, Skin aqua juga merupakan produk keluaran PT Jepang yang sama. Bedanya dengan Hada Labo, Skin Aqua  memilki fungsi lain yaitu sebagai UV Protection atau pelindung dari sinar UV. Skin Aqua Moisturizing milk memilki 3 macam produk  dengan tingkatan SPF yang berbeda-beda.

 Di dalam produk ini juga terkandung Hyaluronic Acid yang diklaim sudah dimodifikasi sehingga dapat melembakan kulit 2x lebih baik. Selain mengandung Hyaluronic Acid, produk ini juga mengandung kolagen yang berfungsi untuk melembutkan, melembabkan, dan mempertahankan elastisitas kulit.

Advertisement

     Produk ini cocok banget dipake di pagi dan siang hari sebelum kamu beraktifitas di luar rumah. Selain dipakai di pagi dan siang hari produk ini juga tetap dapat dipakai malam hari sebelum tidur.

     Harga untuk produk ini adalah Rp 42.000-Rp 60.000 untuk isi 40 gram. Kamu dapat menggunakan produk ini 10-15 tetes per pemakaian dan dijamin bakal awet banget juga

3. Nature Republic Aloe Vera Gel

Nature Republic Aloe Vera Gel 92%

Nature Republic Aloe Vera Gel 92% via http://www.google.com

Pasti beberapa dari kalian udah ngga asing lagi dong dengan produk yang satu ini. Di tahun 2017 produk ini pernah booming banget baik di Indonesia maupun di luar negeri.Yap, produk itu adalah Nature Republic Aloe Vera Gel. Produk ini merupakan produk asal korea yang diproduksi oleh brand Nature Repulic. Dalam produk ini terdapat kandungan lidah buaya sebanyak 92%. Kandungan dalam lidah buaya itu sendiri memiliki salah satu fungsi yaitu melembabkan.

Tidak heran kalau produk ini sangat bagus untuk dipakai sebagai moisturizer. Selain dapat digunakan sebagai pelembab produk ini juga dapat digunakan sebagai shooting gel untuk menenangkan kulit. Jika kalian menggunakan produk ini kalian akan mendapatkan sensai cooling down.  Produk ini juga memilki harum yang nyegerin banget loh guys jadi kalian akan merasa relax ketika memakai produk ini.

Untuk bisa mendapatkan produk ini kalian tidak perlu repot-repot pergi ke Korea, karena di Indonesia sudah banyak banget yang jual produknya. Kalian bisa beli produk ini lewat store resmi nya ataupun lewat market place seperti shopee ataupun tokopedia. Harga produk ini sendiri terbilang murah lho. Produk ini dijual kisarah harga Rp 70.00-Rp 98.000 untuk jumlah 300 ml dan yang pastinya awet banget.

4. Nivea Soft Moisturizing Cream

Nivea Soft Cream

Nivea Soft Cream via https://www.google.com

Kalian pasti sudah ngga asing lagi dong dengan brand Nivea. Nivea sendiri terkenal dengan lotionnya yang berfungsi untuk melembabkan kulit kering. Nah, selain lotion, ternyata Nivea juga punya moisturizing cream yang bisa di pakai di badan ataupun wajah. 

Nivea Mosturizing cream ini memilki kandungan vitamin E dan Jojoba Oil yang berfungsi untuk menutrisi dan melembabkan kulit. Produk ini memilki tekstur yang lembut dan creamy. Kalian dapat menggunakan produk ini sebelum tidur ataupun sebagai pelembab sebelum memakai make up.

Bagi kalian yang sering bermasalah dengan komedo, kalian tidak perlu khawatir karena produk ini memilki formula yang non-comedogenic, sehingga kalian tidak perlu takut muncul komedo ketika menggunakan produk ini. Keunggulan lain dari Nivea Soft Moisturizing cream yaitu cocok untuk digunakan semua jenis  kulit termaksud kulit sensitif serta memilki wangi yang bener-bener enak. Kalian juga bisa menggunakan produk ini setiap hari karena sudah teruji secara dermatologis.

Produk ini tersedia dalam 3 ukuran yaitu 25ml, 50ml, dan 100ml Dengan rentang harga Rp 8.000-25.000. Murah banget kan guys. So jangan ragu untuk mencoba

 

5. Emina Bright Stuff Moisturizing Cream

Emina Bright Stuff Moisturizer

Emina Bright Stuff Moisturizer via https://www.google.com

Nah, untuk produk yang terakhir datang dari Indonesia, yaitu Emina Bright Stuff Moisturizer. Moisturizer yang satu ini memiliki kandungan vitamin e, ekstrak summer plum, dan moisturizing agent. Kandungan-kandungan tersebut akan membuat kulitmu  tampak lebih sehat dan cerah merona. Selain itu, produk ini juga mengandung UVA dan UVB protection yang dapat membuat kulitmu terhindar dari kusam.

Emina Bright Stuff Moisturizer ini juga memilki tekstur yang ringan serta mudah menyerap ketika diaplikasikan. Produk ini juga dapat membuat kulit wajah menjadi satu tingkat lebih cerah. Emina Bright Stuff Moisturizing juga dilengkapi dengan SPF 15 yang akan membantu melindungi kulit wajahmu dari sinar matahari

Untuk kalian yang ingin membeli produk ini, kalian bisa membeli di toko-toko kecantikan baik online maupun offline. Soal harga, sudah pasti murahhh bangettt. Kalian bisa mendapatkan Emina Bright Stuff Moisturizer dengan harga mulai dari Rp 19.000- Rp 25.000 untuk ukuran 20 ml. Sangat worth it kan guys?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Not that millennial in digital era.

CLOSE