5 Tips belajar yang efektif

Belajar merupakan hal yang tidak asing bagi setiap siswa maupun mahasiswa. Belajar memiliki banyak arti yang diartikan setiap orang secara berbeda karena cara orang belajar juga berbeda. Ada yang mengartikan belajar dengan menghafal materi, ada yang mengartikan dengan latihan soal, ada juga yang mengartikan dengan mengulang kembali pelajaran yang telah diajarkan. Semua arti tersebut sesuai dengan konsep dalam belajar. Tapi pernahkah berpikir jika terkadan belajar yang dilakukan itu seakan sia-sia tidak ada perkembangan yang berarti dari segi pemahaman materi. Nah kali ini saya akan berbagi tips bagaimana untuk menjadikan belajar menjadi efektif dan tidak terkesan sia-sia. Nah tips yang harus dilakukan yaitu:

Advertisement

1. Kenali gaya belajar

Gambar oleh GraphicMama-team dari Pixabay

Gambar oleh GraphicMama-team dari Pixabay via https://pixabay.com

Gaya belajar setiap siswa berbeda maka dari itu, setiap siswa memiliki cara belajar siswa yang efektif juga berbeda. Adaa yang tipe belajar efektifnya harus secara langsung bertemu dengan pengajar, ada yang hanya latihan soal saja sudah paham, dan ada juga yang hanya mendengarkan sudah paham. Nah tipe tipe belajar itulah yang menjadikan seseorang berbeda dalam kecepatan pemahaman untuk menerima materi yang diberikan. Jadi bagi yang pernah merasa dirinya tertinggal dari yang lain dalam hal pemahaman materi, itu disebabkan bukan karena tidak pandai, akan tetapi berada pada zona belajar yang salah. Karena ketidaksesuaian cara belajar seseorang dapat menghambat seorang siswa untuk memahami materi yang diberikan

2. Cari tempat yang nyaman

Gambar oleh Silvia dari Pixabay.

Gambar oleh Silvia dari Pixabay. via https://pixabay.com

Untuk mendukung konsentrasi dalam belajar perlunya tempat belajar dengan suasana yang mendukung supaya pikiran menjadi tenang sehingga siap untuk belajar. Faktor eksternal ini berperan sangat penting dalam hal efektifitas belajar. Dengan suasana yang nyaman membuat pikiran akan lebih mudah untuk berkonsentrasi sehingga lebih fokus dalam menangkap materi pembelajaran yang sedang dipelajari

Advertisement

3. Tenangkan pikiran

Gambar oleh Hannah Williams dari Pixabay

Gambar oleh Hannah Williams dari Pixabay via https://pixabay.com

Pikiran merupakan kunci dalam masuk tidaknya materi pembelajaran. Untuk itu jika akan mulai belajar pastikan pikiran dalam keadaan siap untuk menerima pembelajaran atau dapat dikatakan dalam keadaan fresh. Pikiran yang lelah akan lebih sulit untuk memahami materi yang diberikan. Seperti yang kita sebagai pelajar pernah alami, jika ada pembelajaran dilakukan ketika sore hari sedangkan pembelajaran sebelumnya sudah dimulai sejak pagi hari, maka akan pembelajaran di sore hari tersebut akan terasa berat, lelah, ngantuk, dan tidak bersemangat. Dengan hilangnya antusias belajar karena pikiran sudah lelah dapat membuat materi yang disampaikan tidak tertangkap dengan maksimal oleh para pelajar

4. Siapkan cemilan

Gambar oleh dlohner dari Pixabay

Gambar oleh dlohner dari Pixabay via https://pixabay.com

Ketika seorang sedang belajar tentunya akan menguras banyak energi. Oleh karena itu seorang akan mudah merasa lapar ketika belajar. Maka dari itu perlu siapkan cemilan untuk mengganjal perut supaya ketika belajar dapat tetap fokus dan tidak terganggu perut yang lapar, yang dapat mengakibatkan terpecahnya konsentrasi dan akan berpikir hal ai diluar materi yang sedang dipelajari.

5. Buat belajar menjadi menarik

Gambar oleh svklimkin dari Pixabay

Gambar oleh svklimkin dari Pixabay via https://pixabay.com

Terkadang seseorang belajar untuk menghadapi ujian, atau karena merasa terpaksa karena suatu kondisi yang mengharuskannya untuk belajar. Hal itu membuat seseorang terutama pelajar menjadi tidak nyaman dalam belajar dan hal itu merupakan salah satu penyebab mengapa jika belajar terasa sia-sia atau materi yang dipelajari tidak dapat masuk dengan optimal. Maka dari itu dalam belajar perlu didampingi dengan hal yang menarik agar dalam belajar menjadi enjoy dan nyaman serta tidak merasa tertekan. Nah salah satu hal yang membuat belajar menjadi menarik yaitu dengan sembari memutar musik atau dengan belajar secara kelompok bersama teman. Nah tips-tips tersebut patut dicoba supaya belajar menjadi efektif dan menyenangkan serta menghindari tekanan yang akan dialami dalam belajar.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE