#HipweeDaebak-6 Aneka Kuliner khas Korea Populer yang Akan Membuat Anda Tergoda. Pecinta Drama Korea Wajib Tahu!

Makanan dan Minuman Korea

Korea Selatan adalah negara yang populer dengan budaya Kpopnya.Korea itu surganya belanja. Mulai dari barang-barang branded, pakaian, kosmetik, elektronik, pernak-pernik, perhiasan, makanan, dan masih banyak lagi. Para pecinta drakor pasti sudah tahu makanan khas Korea sangat beragam dan menarik yang pasti bikin ngiler.

Selain k-pop dan k-drama yang membuat jatuh hati, Korea Selatan juga mempunyai banyak hidangan yang populer. Jika kamu pergi ke Korea Selatan, kamu akan dengan mudah menemukan restoran, kafe atau pun bar di sepanjang jalan.

Advertisement

1. Kimchi

Photo by @maangchi on Pinterest

Photo by @maangchi on Pinterest via https://pin.it

Salah satu makanan khas Korea yang berasal dari sayuran hasil fermentasi, makanan ini dikenal sebagai makanan yang sehat baik bagi pencernaan. Kimchi dibuat dari sawi putih, berwarna merah terang berkat penggunaan bubuk cabai biasanya makanan ini untuk kalangan orang yang menyukai pedas, adapun ​​​​​​​​b​​​​​​tanpa bubuk cabai biasanya untuk kalangan anak-anak. 

2. Jjangmyeon

Photo by @christieathome1 on pinterest

Photo by @christieathome1 on pinterest via https://pin.it

Wahh unik yaa namanya. Makanan Mi kenyal dengan saus kacang kedelai hitam berminyak. Kata Jajang artinya saus goreng, dan myeon artinya mi. Faktanya makanan ini berasal dari Cina, tetapi makanan ini paling populer di Korea dan disukai oleh kalangan orang Korea. 

Advertisement

3. Gim

Photo by @foodandwine on Pinterest

Photo by @foodandwine on Pinterest via https://pin.it

Ternyata makanan ini terbuat dari rumput laut yang dipanggang. rumput laut berasal Korea ini serupa dari Jepang yang disebut Nori. Gim memiliki tekstur yang lebih halus dan tipis tetapi memiliki rasa yang renyah lohh

 

4. Soju

Photo by @buzzfeed on Pinterest

Photo by @buzzfeed on Pinterest via https://pin.it

Wahh apa itu Soju? ..Soju adalah minuman arak yang dibuat dari biji-bijian dan ubi yang difermentasikan. Minuman ini memiliki kandungan alkohol yang cukup tinggi. Arak ini memiliki warna putih bening,nyaris seperti air putih. Biasanya minuman tersedia dalam kemasan botol hijau, baik botol terbuatdari kaca maupun dari plastik.

Advertisement

5. Makgeolli

Photo by @Kathitevlin on Pinterest

Photo by @Kathitevlin on Pinterest via https://pin.it

Arak beras yang memiliki kadar alkohol yang rendah, saking rendahnya aroma dan rasa alkohol sama sekali tidak terasa jika diminum. Arak ini memiliki warna putih seperti susu, dan rasanya manis seperti air tapai. Makgeolli tersedia dalam kemasan botol, kaleng, maupun kemasan plastik.

Makgeolli terdapat dua macam lohh, tentunya ada

Sang makgeolli ( makgeolli yang tidak tersterilisasi) yang mampu bertahan sekitar 10 hari saja di dalam lemari es.
Salgyun makgeolli (makgeolli yang sudah tersterilisasi) dapat bertahan hingga 6 bulan. 

6. Tteokbokki

Photo by @wattpad on pinterest

Photo by @wattpad on pinterest via https://pin.it

 Pastinya para pecinta drakor sudah tahu Makanan yang populer ini, Makanan yang terbuat dari tepung beras yang dimasak dalam bumbu gochujang (Saus pedas Korea). Biasanya makanan ini didapatkan dengan mozarella yang meleleh, telur rebus, maupun ramen.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Advertisement

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE